M O M S M O N E Y I D
Santai

Dijamin Suka, Ini 7 Ide Kado Valentine Buat Pria

Dijamin Suka, Ini 7 Ide Kado Valentine Buat Pria
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Para perempuan merapat, ini rekomendasi ide kado Valentine yang bisa diberikan kepada pasangan pria.

Memberikan kado Valentine untuk pasangan memang bukanlah hal yang mudah, terutama jika kepada pasangan pria.

Pilihan kado Valentine yang tidak banyak terkadang membuat pusing untuk memilih yang paling spesial dan berkesan.

Jika masih bingung untuk memilih kado Valentine untuk pacar pria Anda, ada baiknya simak dulu beberapa rekomendasinya berikut:

Baca Juga: Tak Ada Cokelat, Ini 6 Ide Kado Valentine Antimainstream buat Perempuan

Kue buatan sendiri

Memberikan kue atau makanan dari online atau offline store tentunya menjadi kado yang simpel dan efisien untuk diberikan pada pasangan yang sibuk.

Tapi, jika memiliki sedikit waktu senggang, ada baiknya untuk mencoba membuat kue atau masakan favorit bagi pasangan pria. Meluangkan waktu untuk membuatkan makanan kesukaan pasangan dengan tangan sendiri tentunya akan menjadi kado Valentine yang spesial

Jam tangan

Jam tangan bisa menjadi hal yang spesial dan penting bagi seorang pria yang melakukan kegiatan sehari-harinya di luar rumah seperti bekerja.

Jam tangan tentunya bisa menjadi ide kado Valentine yang menarik bagi pasangan Anda, apalagi jika jam tangan tersebut adalah jam tangan yang telah lama diinginkannya.

Baca Juga: 6 Inspirasi Kado Valentine Buat Perempuan Muda 20 Tahunan

Self care kit

Seperangkat alat cukur, peralatan mandi, hingga skincare tentunya bisa menjadi salah satu ide Valentine yang tidak biasa.

Kado jenis ini juga cukup mudah untuk ditemukan karena saat ini telah banyak brand-brand lokal yang memproduksi skincare hingga peralatan selfcare khusus bagi pria.

Parfum

Parfum juga merupakan kado simple yang berguna dan bisa digunakan oleh pasangan Anda. Memberikan parfum dengan wangi yang disukainya tentu akan menambah kesan spesial dari kado Valentine ini.

Bagi Anda yang baru saja berpacaran, sebaiknya hindari memberikan kado parfum yang tricky ini jika belum tahu wangi favoritnya.

Baca Juga: Unik dan Manis, Ini 6 Ide Kado Valentine buat Pasangan yang Baru Jadian

Head phone

Pacar Anda penyuka musik? Atau mungkin pacar Anda merupakan seorang gamer? Maka head phone adalah salah satu pilihan kado yang tepat untuk diberikan saat Valentine.

Memberikan head phone sebagai kado Valentine tentunya bisa menjadi tanda dukungan dan perhatian bagi hobi yang pacar Anda sukai, lo.

Voucher

Voucher langganan seperti langganan sebuah game, streaming film, dan langganan lainnya bisa dijadikan salah satu ide kado Valentine menarik bagi pasangan Anda.

Pria juga menyukai kado-kado yang bersifat mendukung hobi yang mereka lakukan, lo. Pilihan kado voucher ini tentu bisa ditemukan dengan mudah.

Sepatu

Jika Anda memiliki bujet lebih, ada baiknya menyisihkan untuk memberikan kado Valentine berupa sepatu. Sepatu mendaki, sepatu olahraga, sepatu kerja, atau sepatu untuk jalan-jalan bisa menjadi salah satu pilihannya.

Coba pilih desain dan juga jenis sepatu yang disukai atau sedang diinginkan pasangan pria Anda. Dijamin bakal bikin mereka senang sendiri.

Itulah beberapa ide kado Valentine untuk pasangan pria Anda. Jangan lupa untuk dibungkus cantik dan ditambah surat cinta, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tekanan Darah Berubah Drastis, Ini Efek Samping Ekstrem Diet Air Tanpa Ahli

Membatasi kalori ekstrem lewat diet air ternyata berisiko memicu penyakit jantung dan tekanan darah. Peneliti utama Sydney ungkap alasannya.

Film Populer Letterboxd Minggu Ini, The Housemaid Masih di Daftar

Inilah daftar film populer di Letterboxd yang wajib ditonton para penggemar film lantaran sedang viral dan banyak ditonton saat ini.

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000