M O M S M O N E Y I D
Pendidikan

Dibimbing.id Rancang Pelatihan Hospitality Berbasis Asesmen Kebutuhan Perusahaan

Dibimbing.id Rancang Pelatihan Hospitality Berbasis Asesmen Kebutuhan Perusahaan
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - ​Dibimbing.id merancang Program pelatihan hospitality berdasarkan asesmen kebutuhan perusahaan dan difokuskan pada peningkatan keterampilan layanan.

Nah, perusahaan di sektor pertambangan mulai memberi perhatian lebih pada penguatan soft skill karyawan, khususnya dalam hal layanan kepada tamu.

Langkah ini salah satunya diambil oleh ITSB Innovation & Research Centre (IIRC) dengan menggelar pelatihan bertajuk Hospitality & Butler, bekerjasama dengan platform pelatihan dibimbing.id.

Pelatihan tersebut difokuskan untuk meningkatkan kompetensi karyawan dalam melayani tamu VIP, terutama di lingkungan pusat inovasi dan riset yang kerap menerima kunjungan eksternal.

Materi yang diberikan meliputi dasar-dasar hospitality, teknik grooming, pembentukan sikap pelayanan, hingga tata cara jamuan makan (table manner). Seluruh pelatihan dilakukan secara praktik langsung melalui simulasi.

"Pelatihan seperti ini makin dibutuhkan oleh perusahaan yang memiliki pusat riset atau inovasi dan sering menerima kunjungan dari mitra penting," kata Zaky Muhammad Syah, CEO Dibimbing.id dalam keterangan tertulis, Jumat (11/7).

Baca Juga: Ekspansi ke Luar Negeri, Dibimbing.id Jalin Kemitraan dengan Perusahaan Brunei

Menurutnya, pelatihan dirancang untuk menjawab kebutuhan spesifik perusahaan dan disampaikan oleh praktisi industri yang relevan.

Zaky menambahkan, program yang dikembangkan dibimbing.id berbasis asesmen kebutuhan perusahaan.

"Kami memastikan materi yang diberikan benar-benar relevan, serta didukung oleh silabus terperinci," ujarnya.

Pelatihan juga didukung sistem pembelajaran digital melalui learning management system (LMS) yang memungkinkan perusahaan memantau progres karyawan secara real-time.

"Pelatihan bisa diakses fleksibel dan progres peserta bisa dipantau secara real-time," tambah Zaky. Sistem ini dinilai memberi efisiensi dalam pelaksanaan pelatihan korporat.

Meski berasal dari sektor pertambangan, kebutuhan peningkatan kualitas interaksi dengan tamu dinilai penting dalam menjaga reputasi perusahaan. Pelatihan hospitality dinilai sebagai bagian dari upaya membangun standar layanan yang lebih profesional di lingkungan kerja non-jasa.​

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Asing Catatkan Net Buy Rp 305 Miliar (4/11), Ini Saham Pilihannya

Catatan nilai beli bersih atau net foreign buy pada Selasa, 4 November 2025, sebesar Rp 305,08 miliar di seluruh pasar. ​

10 Drama Korea Legendaris yang Masih Layak Ditonton Ulang

Daftar rekomendasi drakor klasik dari Autumn in My Heart hingga Coffee Prince, cocok untuk penggemar K‑Drama yang ingin nostalgia.

Promo Pepper Lunch Sizzling Deals November 2025 Diskon sampai 42%, Cek Lokasinya

Selama November 2025, Pepper Lunch hadirkan promo Sizzling Deals hemat. Tersedia 3 pilihan paket Sizzling dengan diskon sampai 42%.

HP Kamera Terbaik 2025 yang Cocok Buat Bikin Konten TikTok, Cek Spesifikasinya

HP kamera terbaik harus punya spesifikasi yang mendukung pembuatan konten TikTok & YouTube. Konten tersebut hendaknya punya resolusi yang jernih.

Enggak Gerak, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Rabu (5/11)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Rabu (5/11/2025) kompak stagnan. Emas Galeri 24 1 gram tetap Rp 2.374.000, emas UBS Rp 2.376.000.

Cara Buat Dua Akun WhatsApp dalam Satu Ponsel, Enggak Perlu Ribet Lagi

Cara buat dua akun WhatsApp dalam satu ponsel telah lama dinantikan. Anda tidak perlu membawa banyak ponsel lagi.

IHSG Bisa Menguat, Berikut Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Rabu (5/11)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (5/11/2025). Simak rekomendasi saham pilihan dari MNC Sekuritas berikut ini.​

Modus Penipuan Online Angkat Telepon Tanpa Suara, Saldo Rekening Bisa Terkuras

Ada modus penipuan online terbaru, hati-hati saat mengangkat telepon tak dikenal. Belakangan banyak pengguna yang menerima telepon tanpa suara.

Makanan Tinggi Serat ​Bantu Menurunkan Risiko Asam Urat Pada Wanita, Cek di Sini

Makanan tinggi serat​ bantu menurunkan risiko asam urat pada wanita lo. Penelitian menunjukkan, serat erperan sebagai pencegah asam urat.

Promo J.CO Edisi Halloween Terbatas, Nikmati 1/2 Lusin Donut Cuma Rp 60.000-an

J.CO hadirkan promo menu baru edisi Halloween yang terbatas banget. Hanya dengan Rp 60.000-an sudah bisa mendapatkan 1/2 lusin Donuts Halloween.