M O M S M O N E Y I D
Santai

Dark Nuns dan 5 FIlm Horor Korea Seram Bikin Tegang

Dark Nuns dan 5 FIlm Horor Korea Seram Bikin Tegang
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Menyajikan cerita horor yang berbeda, coba tonton rekomendasi film horor Korea berikut ini, yuk! 

Film horor Korea banyak yang masuk dalam kategori underrated. Padahal, ada beragam judul film horor Korea yang punya cerita bagus.

Dengan beragam tema cerita, ini dia rekomendasi film horor Korea yang wajib ditonton penggemar film horor.

Baca Juga: Nosferatu dan 5 Film Vampir Horor Populer

Dark Nuns

Film horor ini mengikuti dua biarawati, Suster Junia (Song Hye-kyo) dan Suster Michaela (Jeon Yeo-been), yang berjuang untuk menyelamatkan seorang anak laki-laki bernama Hee Joon dari roh jahat yang merasukinya.

Dalam upaya mereka, mereka terlibat dalam ritual pengusiran setan yang dilarang, menghadapi berbagai kengerian yang menguji iman dan keberanian mereka.

Exhuma

Dengan genre thriller horor, film ini juga menyajikan kisah misteri dalam ceritanya. Exhuma masih tayang di bioskop hingga saat ini. Beberapa bintang yang membintangi film ini antara lain ada Choi Min Sik, Kim Go Eun, Yu Hae Jin, Lee Do Hyun, dan Jeon Jin Ki.

Sebuah keluarga kaya di Los Angeles mengalami serangkaian peristiwa supranatural yang aneh. Keluarga tersebut menghubungi dukun muda terkenal. Setelah menyelidikinya, peristiwa tersebut berkaitan dengan leluhur keluarga di Korea Selatan.

Baca Juga: 7 Film Dewasa Tanpa Sensor Ini Jangan Ditonton Bareng Anak Bawah Umur

Gonjiam: Haunted Asylum

Merupakan film asal Korea, film ini mengusung jenis found footage. Sekelompok kru dari sebuah web series melakukan perjalanan ke sebuah suaka terbengkalai untuk acara langsung mereka.

Hal-hal tak terduga di luar kendali pun mulai muncul yang membuat mereka ketakutan saat berada dalam suaka tersebut. Mereka bahkan merasa seperti mendapatkan teror dari hantu-hantu yang ada di suaka terbengkalai itu.

The 8th Night

Berkisah tentang gerbang kekuatan mistis jahat yang sengaja dibuka untuk mengembalikan roh roh jahat ke Bumi. Seorang biksu harus berusaha menghentikan proses tersebut dalam 8 malam saja.

Sebelum kekuatan roh jahat berkumpul dan menjadi kuat pada malam ke-8, sang biksu harus menemukan cara untuk mencegah dan mengembalikan roh jahat ke tempatnya.

Baca Juga: 5 Film Bertema Perceraian Rumah Tangga dengan Cerita Pilu

The Wailing

The Wailing mengisahkan tentang kisah horor yang berkaitan dengan kerasukan dan pengusiran setan di sebuah desa kecil di Korea. Penyakit misterius mulai muncul setelah kedatangan seorang asing di desa tersebut.

Seorang ayah harus berusaha menyelamatkan anaknya dari kejadian supranatural yang perlahan-lahan menyerang penduduk desa.

Whispering Corridors: The Humming

Menceritakan tentang kejadian aneh dan mistis yang terjadi di sebuah sekolah. Suara senandung yang sering muncul di toilet meneror seisi sekolah. Eunhee yang pertama kali mengalami pengalaman tersebut kemudian melaporkannya.

Namun seluruh sekolah tak ada yang mempercayainya. Hingga suatu hari teror hantu tersebut menampakkan dirinya di sekolah tersebut.

Itulah judul film horor Korea yang wajib ditonton penggemar film dan dijamin bikin merinding,

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Senin (12/1/2026) Stagnan

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Senin (12/1/2026) kompak stagnan. Emas Galeri 24 tetap di Rp 2.622.000, emas UBS Rp 2.676.000.

Diskon Bakmi GM Jangan Lewatkan Promo Suka Duka Tawa sampai 17 Januari 2026

Paket Onde-Onde Cokelat + Iced Coffee Jelly Bakmi GM berikan diskon spesial. Jangan terlewat, promo spesial ini hanya berlaku hingga 17 Januari.

Steven Spielberg dan 6 Sutradara Dunia yang Karyanya Wajib Ditonton

Steven Spielberg, Nolan, hingga Bong Joon Ho, cek daftar 7 sutradara dengan banyak karya terbaik dan populer.

6 Cara Ampuh Cek Siapa yang Blokir Nomor WhatsApp Anda

Khawatir diblokir di WhatsApp? Kenali 6 tanda penting, mulai dari status 'terakhir dilihat' hingga ketidakmampuan menambahkannya ke grup. 

Rahasia Tangan Awet Muda, Ini 5 Manfaat Ajaib Hand Cream yang Wajib Dicoba

Hand cream bukan hanya tren Korea, tapi investasi anti-penuaan kulit tangan. Simak 5 manfaat utama hand cream di sini.

Review Jujur iPhone Air: Chip A19 Pro, Harga Rp 20 Juta, Layak Beli?

Cek detail spesifikasi iPhone Air: RAM 8GB, layar ProMotion 6,5 inci, dan kamera utama 48MP. Pahami kelebihan dan kekurangannya sebelum upgrade.

Jasa Taksi Khusus Balas Dendam dan 6 Drakor Mengguncang Emosi Penonton

Dari operasi plastik hingga perusahaan taksi khusus, ini 6 cara balas dendam paling unik dan seru di drakor lo. 

Kunci Sukses Diet Asam Urat: Turunkan Berat Badan dan Redakan Serangan

Ingin menurunkan kadar asam urat sekaligus berat badan? Ketaatan pada diet yang berfokus pada makanan utuh dan rendah purin adalah kuncinya.

Strategi Sukses YouTube 2026: Riset, Produksi, dan Optimasi Konten

Temukan strategi E-E-A-T dalam pembuatan konten YouTube 2026. Fokus pada perencanaan konten, teknik SEO dan thumbnail yang memikat penonton.

Aurelie Moeremans Ungkap Child Grooming, Ini Definisi dan Modusnya

Artis Aurelie Moeremans mengungkapkan soal child grooming yang perlu Anda tahu. Kenali tipe hubungan yang sering digunakan pelaku.