M O M S M O N E Y I D
Santai

Daftar Top Series Netflix Hari Ini (21/10), Cek Posisi Drakor A Virtuous Business

Daftar Top Series Netflix Hari Ini (21/10), Cek Posisi Drakor A Virtuous Business
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Selain baru ditambahkan di Netflix, serial-serial yang masuk daftar ini juga merupakan serial yang tengah banyak ditonton pengguna Netflix.

Beragam judul serial-serial Netflix yang berhasil masuk dalam jajaran top series Netflix adalah serial dengan popularitas tinggi setiap harinya.

Bagi yang berlangganan Netflix, tentu jangan sampai melewatkan beberapa judul serial-serial populer yang masuk daftar top series Netflix di Indonesia ini.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Drama Korea Bertema Pengacara Dari Lawas Hingga Terbaru

Gundam: Requiem for Vengeance

Menduduki peringkat pertama top series Netflix, film animasi live action ini baru saja ditambahkan di Netflix loh. Kapten Solari menghadapi senjata maut baru milik federasi bumi, yaitu mobile suit Gundam.

Peristiwa itu terjadi setelah sebelas bulan perang satu tahun meletus pada U.C.0079, milik pilot ternama Zaku II.

A Virtuous Business

Drama Korea dengan genre komedi dewasa yang baru tayang di Netflix ini ada di posisi kedua. Dibintangi Kim So Yeon, Yeon Woo Jin, dan Kim Sung Ryoung, drama ini mengikuti perjalanan empat orang wanita desa yang melakukan sebuah bisnis.

Demi mencari tujuan, peluang, dan kemandirian, keempatnya menjalankan sebuah bisnis produk dewasa dan memulai perjalanan langka untuk menemukan jati diri mereka.

Baca Juga: Culinary Class Wars dan 5 Variety Show Masak Chef Paik Jong Won yang Populer Semua

Culinary Class Wars

Peringkat ketiga ada acara ragam Korea terbaru Netflix ini dibintangi oleh koki ternama Korea, Paik Jong Won.

Dalam acara ini, sebanyak delapan puluh chef yang mendapatkan julukan “Sendok Hitam”, meracik rasa terbaiknya. Mereka akan bersaing dengan chef “Sendok Putih” yang berisikan dua puluh chef elite dalam pertarungan sengit antara 100 kontestan ini.

Doubt

Selanjutnya di peringkat keempat, serial drama Korea yang satu ini memiliki genre kriminal misteri. Kisahnya mengikuti seorang pembuat profil kriminal atau profiler yang mulai mempertanyakan semua hal yang pernah menjadi keyakinannya.

Terutama tentang menegakkan keadilan setelah mengetahui putrinya terlibat dalam sebuah kasus pembunuhan.

Dan Da Dan

Serial animasi terbaru yang baru ditambahkan di Netflix ini berhasil masuk di peringkat kelima top series Netflix. Anime shounen dengan genre horor komedi ini memiliki cerita laga yang penuh petualangan juga.

Ceritanya tentang dua murid SMA yang tengah bertaruh untuk membuktikan bahwa hantu dan alien itu ada. Dari situ, mereka malah terus menerus bertemu aneka mahkluk aneh nan seram seta mendapatkan kekuatan super.

Itulah tadi daftar beberapa judul serial yang masuk ke dalam daftar top series Netflix hari ini (21/10).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.