M O M S M O N E Y I D
Santai

Daerah Anda Sudah Tersedia Internet Rakyat Rp 100 Ribu? Cek Daftarnya di Sini

Daerah Anda Sudah Tersedia Internet Rakyat Rp 100 Ribu? Cek Daftarnya di Sini
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Ingin menikmati layanan internet dengan harga yang ramah kantong? Sekarang sudah ada Internet Rakyat yang menawarkan harga Rp 100.000 saja per bulannya. Apakah daerah Anda sudah tersedia Internet Rakyat? Cek daftarnya di sini, ya.

Hadirnya Internet Rakyat adalah untuk memberikan akses digital yang lebih merata. Sehingga, setiap rakyat Indonesia bisa memanfaatkan internet untuk menjalani aktivitasnya sehari-hari dengan lebih mudah dan lancar.

Hal ini seperti visi dari Internet Rakyat sendiri, yakni menjadi perusahaan penyedia akses internet terdepan yang menjembatani kesenjangan digital di seluruh pelosok Indonesia, dengan solusi teknologi yang efisien, inklusif, dan berkelanjutan.

Internet Rakyat adalah layanan internet WiFi yang berbasis 5G Fixed Wireless Access (FWA) dengan menggunakan jaringan Open Radio Access Network (Open RAN) di pita frekuensi 1,4 HGz.

Baca Juga: Cara Daftar Internet Rakyat dengan Mudah, Cuma Bayar Rp 100 Ribuan

Sebelum berlangganan, pastikan terlebih dahulu apakah daerah Anda sudah termasuk dalam jangkauan layanan atau belum. 

Daftar daerah yang sudah tersedia Internet Rakyat

Berikut daftar wilayah yang sudah terhubung dengan Internet Rakyat:

  • DKI Jakarta
  • Banten
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
  • Jawa Timur
  • Bali
  • Papua
  • Papua Barat
  • Maluku
  • Maluku Utara
  • Ambon

Wilayah dengan cakupan Internet Rakyat akan terus dilakukan perluasan seiring dengan proses pembangunan jaringan dan perangkat teknologi 5G berbasis Open RAN.

Baca Juga: Mudah, Begini Cara Ganti Password WiFi IndiHome Lewat HP dan Laptop

Cara daftar Internet Rakyat

Untuk mendapatkan layanan Internet Rakyat, caranya gampang banget dan tentuny dengan biaya yang sangat terjangkau.

Berikut langkah-langkah mendaftar Internet Rakyat yang bisa Anda ikuti:

  1. Pilih salah satu situs berikut melalui PC atau HP Anda: https://internetrakyat.id atau https://mytelemedia.id
  2. Masukkan data diri, nama lengkap, email, nomor HP, dan kode OTP.
  3. Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, kelurahan/desa, RT/RW, dan alamat sesuai KTP.
  4. Tentukan lokasi pemasangan melalui peta interaktif.
  5. Centang syarat dan ketentuan.
  6. Klik registrasi.

Itulah daftar daerah yang sudah tersedia Internet Rakyat dan cara mendaftarnya dengan mudah. Semoga cakupan Internet Rakyat bisa semakin luas dan menjangkau setiap wilayah di Indonesia.

Selanjutnya: Minyak Dunia Ditutup Naik 1% Senin (24/11): Dipicu Ekspektasi Suku Bunga The Fed

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Makan Hemat Pakai Promo HokBen x Qpon November, Beli Yakimeshi Cuma Rp 8.800

Promo HokBen spesial khusus pengguna Qpon hingga 30 November. Anda bisa menikmati Yakimeshi dengan harga spesial Rp 8.800 saja.

Rekomendasi 6 Film F-Rated Populer, Apa Sih F-Rated Film Itu?

Film Mamma Mia dan beberapa judul film populer lain yang masuk dalam kategori F-rated film. Apa sih F-rated film itu?  

Daerah Anda Sudah Tersedia Internet Rakyat Rp 100 Ribu? Cek Daftarnya di Sini

Belum semua wilayah di Indonesia tersedia Internet Rakyat lo. Baru beberapa saja yang sudah terjangkau dan akan terus memperluas cakupannya.

Gejala Asam Urat Semakin Parah, Pahami Penyebabnya Sekarang Juga!

Gejala asam urat semakin parah ditandai dengan rasa nyeri yang tak kunjung membaik dan sering kambuh.   

Cara Menghasilkan Uang dari Tiktok Untuk Pemula di Tahun 2025, Cek Panduannya

Ingin tahu cara menghasilkan uang dari TikTok untuk pemula, tetapi bingung harus mulai dari mana? Anda tidak sendirian.   

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Selasa 25 November 2025

Berikut ramalan zodiak hari ini Selasa, 25 November 2025, energi kolaborasi, strategi, dan penyelesaian proyek dalam urusan karier dan keuangan.  

Infinix Zero X Pro Bawa Kamera Telefoto Periskop, Bisa Zoom Optik hingga 5x!

Infinix telah mengukir namanya sendiri di kategori ponsel murah dengan meluncurkan Infinix Zero X Pro, bersaing dengan Samsung M23.  

Ketahui Tanda Laptop Overheat dan 5 Cara Mengatasi Laptop Panas di Sini

Supaya laptop tak mudah panas atau overheat, coba terapkan cara mudah merawat laptop agar tetap awet berikut ini.​

8 Daftar Sepatu Vans Terbaik di Tahun 2025, Cek Daftar Lengkapnya Berikut Ini

Sepatu Vans terbaik hadir dengan beragam warna dan desain yang cukup menarik. Sol luarnya berikan daya cengkeram yang hebat.  

25 Ucapan HUT PGRI Ke-80 Tahun Untuk Peringati Hari Guru Nasional 2025

 Ada beragam ucapan HUT PGRI ke-80 tahun untuk memberikan apresiasi kepada guru-guru hebat di Indonesia.