M O M S M O N E Y I D
Santai

Cushion Terbaik yang Awet & Enggak Bikin Dempul, Cocok Buat Kondangan atau Kerja

Cushion Terbaik yang Awet & Enggak Bikin Dempul, Cocok Buat Kondangan atau Kerja
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Cushion terbaik yang awet menawarkan perpaduan sempurna antara perawatan kulit dan riasan dalam satu kemasan ringkas yang mudah dibawa.

Sebelum memakai cushion, penting untuk memahami jenis kulit untuk memberikan hasil akhir yang sempurna.

Jika memiliki kulit berminyak, kamu membutuhkan cushion yang bisa mengontrol minyak berlebih dan memberikan hasil akhir matte. Carilah cushion yang berlabel matte, pengontrol minyak, atau tahan lama.

Untuk kulit kering, cushion yang melembapkan sangatlah penting. Samika, beauty enthusiast dari Luxiface.com, menyarankan, pilih produk yang mengandung bahan pelembap seperti asam hialuronat atau gliserin untuk menjaga kulit lebih sehat dan fresh.

Baca Juga: Rekomendasi Sunscreen Wardah​ Terbaik, Bantu Lindungi Kulit di Usia 40 tahunan!

Bagi pemilik kulit kombinasi, pilih cushion dengan hasil akhir semi-matte atau satin yang melembapkan area kering sekaligus mengontrol minyak di area T-zone.

Sementara untuk kulit sensitif sebaiknya cari cushion dengan label "hipoalergenik" atau produk bebas pewangi, paraben, dan alkohol.

Ini dia uraian singkat yang memuat tentang rekomendasi cushion terbaik yang awet dan nggak bikin dempul:

1. The originote high cover serum cushion 

The originote kenalkan High Cover Serum Cushion dengan harga Rp 40 ribuan. Cushion ini tawarkan finishing yang healthy matte dan long lasting yang bisa bertahan selama 5 jam. 

Buat kulit kering, sebaiknya kamu pakai skinpref supaya hasilnya ngga dry dan cracky. Cushion ini recomended buat kamu si pemilik kulit berminyak, gampang nyatu sama kulit wajah. 

Formulanya easy to blend dan minim oksidasi, pilihan shadenya juga banyak banget.  

2. Somethinc hooman breathable SPF 35 PA++++ 

Somethinc hooman breathable SPF 35 PA++++ ngasih finishing yang matte, nggak bikin kulitmu berminyak. Produk ini recomended buat kamu pejuang acne prone karena full coverage dan bantu nutupin bekas jerawat.

Variasi shadenya punya banyak banget, kamu bisa milih sesuai sama tone kulit. Belum lagi, cushion dari Somethinc ini nggak gampang oksidasi jadi pakai seharian warnanya nggak bakal berubah.

Somethinc menambahkan formula dengan kandungan skincare yang bikin kulit plumpy dan sehat. Somethinc hooman breathable SPF 35 PA++++ ini recomended buat kaum sat set yang nggak suka ribet.

3. Hanasui serum cushion

Hanasui serum ini salah satu cushion yang nggak dempul dan affordable banget, cuma Rp 60 ribuan aja. Packagingnya praktis jadi gampang buat dibawa travelling, belum lagi ada spons lembut yang bantu ngeblend cushion ke wajah.

Gongnya lagi, Hanasui juga udah ngeluarin refill yang nggak kalah matte dan dewy. Kamu tinggal milih varian shade yang sesuai sama undertonemu

Nah, buat si pemilik kulit sensitif juga boleh pakai cushion ini karena aman dan nggak bikin jerawat meradang. Ada efek blury mediumnya dan serum yang bikin kulit makin sehat.

Baca Juga: Kapan Waktu Terbaik Pakai Sunscreen? Inilah Jawabannya!

4. Wardah colorfit 5D blur cloud cushion 

Wardah colorfit 5D blur cloud cushion cocok buat si kulit berminyak, formulanya ringan dengan hasil yang matte dan nggak bikin looksnya kering.

Produk ini hadirkan medium to full coverage yang awet seharian. Kamu pakai hujan-hujanan pun juga nggak akan longsor, mantep banget coveragenya.

Cushion ini nggak bikin minyak berlebih dan gampang diratain, colorfit 5D blur cloud akan tetap awet meski kamu di luar ruangan lebih 8 jam. Oksidasinya juga enggak berlebihan dan worth to try.

5. Lumecolors perfect blur cushion SPF30 

Lumecolors perfect blur cushion SPF30 ini punya teknologi complexion modern yang bantu kulit wajah makin sehat. Produk andalan ini ngasih efek blury natural yang bisa menutupi pori-pori hingga garis halus.

Formulanya juga bantu meratakan warna kulitmu yang belang, plus bantu menyerap minyak berlebih dan awet hingga 8 jam. Cushion ini diformulasi dengan premium skincare ingredients.

Lumécolors memasukkan niacinamide buat mengontrol produksi minyak dan bikin kulit makin glowing. Lalu, ada kandungan hyaluronate yang menghidrasi kulit, lengkap dengan capric triglyceride yang non komedogenik dan perbaiki tekstur kulit.

Terakhir, formula biosaccharide gum-1 bisa menenangkan kulit yang lagi jerawatan dan bantu perkuat skin barrier. Kamu bakal dapetin foundation, primer, skincare, concealer dan SPF 30 dalam satu cushion.

Itulah detail ulasan yang mengulik tentang rekomendasi cushion terbaik yang awet dan nggak bikin dempul.

Selanjutnya: Belanja Pelat Merah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

IHSG Anjlok, Ini Proyeksi dan Rekomendasi Saham dari MNC Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG diperkirakan masih akan melanjutkan koreksi pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Tak Hanya Es Gabus lo, 7 Jajanan Jadul Ini Masih Eksis sampai Sekarang

Membawa Anda kembali ke masa kecil, 7 jajanan jadul ini masih eksis. Bentuk dan cita rasa khasnya siap membangkitkan kenangan manis!

Harga Emas Antam Kamis 29 Januari 2026 Naik

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 3.163.000 Kamis (29/1) pagi, naik Rp 165.000 dibanding harga Rabu (28/1/2026) sore.

IHSG Lanjut Turun Lebih dari 8% Begitu Trading Halt Dicabut (29/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali bergerak setelah perdagangan dibekukan sementara atau terkena trading halt selama 30 menit.

Film Komedi Indonesia Paling Absurd dan Lucu dari Agak Laen hingga My Stupid Boss

Butuh hiburan segar? Deretan film komedi Indonesia ini siap mengocok perutmu! Temukan tontonan paling lucu di sini.

Jadwal Konser EXO PLANET #6 EXhOrizon di Jakarta 2026, Catat Tanggalnya!

Setelah 7 tahun, EXO akhirnya kembali ke Indonesia. Ini jadwal lengkap konser EXO PLANET #6 EXhOrizon di Jakarta yang dinanti!

Saksikan Aksi Ma Dong Seok dalam Film Terbaik Sang Aktor Legendaris Korea Ini

Aksi Ma Dong Seok selalu memukau, dari Train to Busan hingga Eternals. Jangan sampai ketinggalan, lihat film-film terbaiknya sekarang!

IHSG Masih Rawan Koreksi, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG berpotensi melanjutkan pelemahan pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​.

IHSG Diproyeksi Lanjut Melemah, Berikut Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG diproyeksi masih akan melanjutkan koreksi pada perdagangan hari ini, Kamis (29/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​

Rekomendasi HP Android Terbaik 1 Jutaan: Kaget Lihat Performa Gaming & Kameranya

Mencari HP Android harga 1 jutaan dengan spek tinggi? Beberapa brand tawarkan penyimpanan besar hingga baterai awet. Temukan rekomendasi terbaik!