M O M S M O N E Y I D
Santai

Curi Perhatian di Saltburn, Ini 5 Film Barry Keoghan yang Wajib Ditonton Juga

Curi Perhatian di Saltburn, Ini 5 Film Barry Keoghan yang Wajib Ditonton Juga
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Curi perhatian penonton karena aktingnya di film Saltburn, tonton juga yuk beberapa judul film aktor Barry Keoghan berikut.

Barry Keoghan berhasil menarik perhatian penggemar film melalui film terbarunya berjudul Saltburn bersama dengan Jacob Elordi.

Aktor kelahiran tahun 1992 ini bahkan tercatat sudah pernah membintangi film Hollywood lainnya yang tak kalah populer dari Saltburn.

Inilah beberapa judul film yang pernah dibintangi oleh aktor Barry Keoghan.

Baca Juga: Bikin Salfok di Film Saltburn, Ini 5 Film Jacob Elordi yang Wajib Ditonton Fans

Saltburn

Bingung dengan situasi hidup malang teman sekelasnya Oliver, Felix, seorang siswa kaya, mengundangnya ke rumah milik keluarganya di Saltburn. Tak lama kemudian, serangkaian kejadian mengerikan menimpa keluarga Felix.

Selain Barry Keoghan, aktris Rosamund Pike dan Jacob Elordi juga turut membintangi film ini loh yang menarik banyak penonton untuk menonton film thriller ini.

The Batman

Bukan cuma aktor Robert Pattinson dan aktris Zoe Kravitz saja loh yang membintangi film ini. Tercatat Barry Keoghan juga membintangi film The Batman di tahun 2022 sebagai kameo yang memerankan karakter Joker.

Ketika seorang pembunuh berantai sadis mulai membunuh tokoh politik penting di Gotham, Batman terpaksa menyelidiki korupsi tersembunyi di kota tersebut dan mempertanyakan keterlibatan keluarganya.

Baca Juga: 5 Aktor Korea Populer Ini Pernah Beradegan Panas di Film dan Drakor Dewasa Loh

Eternals

The Eternals adalah ras makhluk abadi dengan kekuatan super yang diam-diam hidup di Bumi selama ribuan tahun. Mereka dipersatukan kembali oleh keadaan untuk melawan para Deviant yang jahat.

Film garapan Marvels dengan genre action fantasi ini dirilis tahun 2021 silam. Eternals turut dibintangi juga oleh Barry Keoghan bersama dengan Angelina Jolie, Kit Harrington, Ma Dong Seok, dan Gemma Chan.

Dunkirk

Dunkirk merupakan film yang ditulis karena terinspirasi dari peristiwa evakuasi Dunkerque di pelabuhan Dunkerque, Prancis. Film ini mengambil latar peristiwa Perang Dunia II pada tanggal 26 Mei 1940 hingga 4 Juni 1940.

Tentara dari Belgia, Britania Raya, dan Prancis harus berjuang melawan kepungan tentara Jerman saat berusaha untuk di evakuasi di pelabuhan Dunkerque.

Film ini dibintangi oleh aktor-aktor besar seperti Cillian Murphy, Tom Hardy, Kenneth Branagh, Harry Syles, dan juga Barry Keoghan.

The Killing of A Sacred Deer

Steven Murphy, seorang ahli bedah, merawat seorang remaja laki-laki canggung bernama Martin. Namun keadaan menjadi lebih buruk bagi keluarga Murphy ketika mereka mengetahui bahwa Martin mempunyai agenda jahatnya sendiri.

Barry Keoghan memerankan karakter Martin adalam film horor misteri ini bersama dengan Collin Farrell dan Nicole Kidman.

Sudah tonton semua belum? Itulah daftar film-film yang pernah dibintangi oleh Barry Keoghan, pemeran film Saltburn.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Alfamart Home Care 16-31 Januari 2026, So Klin-Stella Diskon hingga 35%

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 16-31 Januari 2026 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

Promo Alfamart Personal Care Fair 16-31 Januari 2026, Skincare Diskon hingga 45%

Ingin tampil menawan tanpa boros? Alfamart tawarkan diskon hingga 45% untuk produk personal care.   

Belum Bosan Cetak Rekor Tertinggi, Harga Emas Hari Ini Tembus US$ 4.800

Harga emas hari ini di pasar global melompat 2,6% mencapai rekor tertinggi baru. Ini penyebabnya!        

SilverQueen Mulai Rp 8.900 Saja, Cek Promo Alfamart Chocolate Fair 16-31 Januari 2026

Alfamart gelar promo Chocolate Fair hingga 31 Januari 2026. Berbagai merek cokelat favorit bisa didapatkan dengan harga jauh lebih murah.

Promo J.CO Hemat Maksimal, Paket Minuman Favorit Berdua hingga Berlima Mulai 55 Ribu

Mau traktir teman di J.CO? Paket promo J.CO bundling minuman hemat ini bikin momen kumpul makin seru. Cek pilihannya di sini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (21/1): Awas Hujan Ekstrem di Jakarta Sekitarnya!

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Rabu (21/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem di wilayah berikut ini.

Psikis Terguncang, Kenali 4 Bahaya Ghosting untuk Kesehatan Mental

Menyalahkan diri sendiri setelah di-ghosting? Bukan salah Anda! Pahami efek psikologis ghosting dan langkah untuk pulih.  

Hemat Awal Tahun, Shihlin Tawarkan Promo New Year New Favorite Cuma Rp 30.000/Menu

Awal tahun, Shihlin tawarkan promo New Year New Favorite! Nikmati snack pilihan mulai Rp 30.000/menu. Cek syarat lengkapnya agar tak ketinggalan!

Waspada Tingkat Tinggi! Hujan dan Cuaca Ekstrem di Provinsi Ini Jelang Akhir Januari

BMKG memperkirakan, sebagian wilayah Indonesia mengalami peningkatan intensitas hujan dan cuaca ekstrem menjelang akhir Januari 2026.

Wajib Tonton Deretan Film Horor Asia Netflix Terbaru, Bikin Adrenalin Terpacu

Netflix punya deretan film Asia paling menyeramkan. Temukan yang pas untuk uji nyali Anda di artikel ini.