M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Croma-Pharma Gandeng GEA Medical Hadirkan Produk Filler Pertama Bersertifikasi MDR

Croma-Pharma Gandeng GEA Medical Hadirkan Produk Filler Pertama Bersertifikasi MDR
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID -  GEA Aesthetic, divisi estetika dari distributor alat kesehatan GEA Medical, resmi meluncurkan produk dermal filler Saypha 2.0 di Indonesia. GEA menggandeng Croma-Pharma GmbH, perusahaan asal Austria yang menjadi pemain global di industri estetika.

Peluncuran ini menandai kehadiran dermal filler pertama di Indonesia, yang telah memperoleh sertifikasi Medical Device Regulation (MDR) dari Uni Eropa.

Produk Saypha® 2.0 merupakan bagian dari portofolio Croma-Pharma yang telah disesuaikan dengan standar keselamatan dan kinerja MDR, dan diklaim memiliki viskoelastisitas tinggi berkat teknologi eksklusif MACRO Core.

Teknologi ini memungkinkan hasil yang lebih murni dan stabil. Sejak pengesahan MDR pertama pada Oktober 2023 untuk Saypha RICH, Croma-Pharma terus memperluas jajaran produk HA filler-nya secara global.

"Indonesia adalah pasar yang dinamis dan berkembang pesat untuk perawatan estetika, dan kami sangat senang dapat bermitra dengan GEA Aesthetic," ujar Valentin Gruber, Director of Global Marketing & Customer Experience Croma-Pharma dalam siaran pers yang dikutip Jumat (23/5). 

Baca Juga: Pipa uPVC JIS Vinilon Raih Predikat Gold Sertifikasi Green Label Indonesia

Ia menambahkan, sinergi ini akan memperkuat distribusi solusi estetika Croma di Asia Tenggara.

CMO GEA Medical, Endrajaya Tjen, menyebut peluncuran ini sebagai wujud komitmen jangka panjang GEA dalam membawa produk estetika kelas dunia ke pasar lokal.

"Kami antusias memulai perjalanan strategis ini bersama Croma-Pharma," tegasnya.

Saypha 2.0 telah melalui tujuh uji klinis terhadap 470 pasien, menunjukkan kepuasan lebih dari 90% dan peningkatan estetika yang bertahan hingga 13 bulan.

Tanpa efek samping serius yang terdeteksi, produk ini menargetkan klinik estetika premium dan praktisi medis yang mengutamakan hasil natural dan aman.

Dengan permintaan estetika yang terus tumbuh di Indonesia, peluncuran Saypha 2.0 menempatkan GEA Aesthetic dan Croma-Pharma dalam posisi strategis untuk memimpin pasar dermal filler kelas atas, memperkuat ekosistem layanan estetika non-bedah berbasis teknologi medis.

Saypha 2.0 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.