M O M S M O N E Y I D
Santai

Catat, Ini Tanaman Hias yang Bisa Bawa Keburuntungan

Catat, Ini Tanaman Hias yang Bisa Bawa Keburuntungan
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Bisa percantik rumah, tanaman hias yang bawa hoki ini juga bisa bawa bantu wujudkan mimpi Anda lo menurut feng shui!

Melansir Reader Digest, feng shui adalah praktik di Tiongkok kuno mengenai menata ruang sedemikian rupa sehingga energi orang yang tinggal di sana dapat berkembang. 

Baca Juga: Salah Satunya Ayam, Ini 16 Menu Makanan Sehat Sehari-hari Penderita Diabetes

Ini berarti melibatkan meletakkan tanaman yang bisa bawa keberuntungan di rumah. Tanaman dipercaya bisa menciptakan aliran harmoni yang sesuai dengan tatanan alam. 

Berikut daftar tanaman hias yang bisa bawa keberuntungan;

Bambu keberuntungan 

Tanaman bambu keberuntungan ini bisa bawa hoki karena melambangkan keberanian di tengah kesulitan. Tanaman ini bisa memberikan kekuatan dan dukungan bagi para pemiliknya yang bisa bawa kekayaan dan rezeki. 

Bunga krisan

Bunga krisan memiliki warna kuning yang menyerupai matahari. Tanaman ini dianggap bawa hoki karena bisa menambah kebahagiaan di dalam rumah. Sehingga tanaman ini melambangkan umur panjang, kesehatan, kebahagiaan dan keharmonisan. 

Pohon dolar

Ini adalah tanaman yang paling ampuh bawa hoki dalam hal kekayaan finansial. Tanaman ini memiliki daun bundar seperti koin dan menghasilkan tunas yang melambangkan lebih banyak cara untuk mendatangkan kesuksesan finansial.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Rempah-Rempah yang Membantu Mengontrol Gula Darah

Kaktus

Tanaman kaktus bisa bawa sial karena durinya yang tajam. Namun juga bisa bawa keberuntungan karena melambangkan pentingnya untuk menetapkan batasan. 

Jika ingin menggunakan kaktus di dalam rumah, letakkan di tempat yang tidak mencolok seperti di samping lemari besar. 

Ivy

Tanaman Ivy kerap dijadikan hiasan di banyak coffee shop. Selain cantik, ternyata Ivy juga tanaman yang bawa keberuntungan. 

Tanaman ini melambangkan persahabatan dan kesabaran karena ia melekat erat paa benda apapun. Tanaman ini juga membawa kebahagiaan, kepositifan dan energi pemulihan.

Tanaman Giok atau Jade Plant

Tanaman ini sering dianggap sebagai tanaman uang karena daunnya menyerupai koin. Giok bisa bawa hoki sekaligus menunjukkan kualitas udara di dalam rumah. Jika daunnya warna hijau maka kualitas udara sehat. 

Baca Juga: Ternyata Ariana Grande & Zayn Malik juga Pernah Minum Obat Nin Jiom Pei Pa Koa!

Peony

Bunga Peony adalah tanaman raja bunga di Tiongkok. Tanaman ini merupakan sumbol kemakmuran dan kemuliaan. Serta bisa menghadirkan keindahan, cinta dan penyembuhan. 

Anggrek

Anggrek adalah tanaman yang dikenal karena keindahan dan keanggunannya. Itu sebabnya banyak pecinta anggrek menikmati kehidupan yang mewah. Secara simbolis, tanaman ini bawa hoki karena menunjukkan awal yang baru dan berkah, serta mendatangkan romansa dan kesuburan. 

Itu tadi daftar tanaman hias yang bisa bawa keberuntungan. Cocok untuk ide hampers Imlek anti-mainstream lo!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tiket KA untuk Nataru Sudah Dijual, KAI Ingatkan Pelanggan Pesan Tiket Lebih Awal

Pemesanan tiket untuk masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 telah dibuka sejak 21 November 2025 melalui seluruh kanal penjualan KAI.

Kisah Bohopanna Luncurkan Kebutuhan Baju Olahraga Anak

Minat anak akan olahraga kian tinggi, Bohopanna meluncurkan baju olahraga dengan harga yang terjangkau 

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 25 November 2025: Cukup Signifikan

Berikut ramalan zodiak besok Selasa, 25 November 2025, berbagai dinamika karier dan keuangan setiap zodiak bergerak cukup signifikan.   

Treasure Gelar Konser di Jakarta April 2026, Catat Harga dan Cara Belinya

Treasure akan menggelar konser bertajuk TREASURE TOUR [PULSE ON] IN JAKARTA 2026 pada 25 dan 26 April 2026 di Indonesia Arena, Jakarta.  

28 Camilan Sehat dan Enak untuk Diet Turun Berat Badan, Cek yuk!

Ada sejumlah camilan sehat dan enak untuk diet turunkan berat badan. Mari intip daftarnya di sini!  

10 Daftar Jus untuk Turunkan Kolesterol Tinggi dengan Cepat

Mari intip daftar jus untuk turunkan kolesterol tinggi dengan cepat berikut ini. Tertarik coba?     

Begini Cara Merebus Daun Salam untuk Obati Kolesterol Tinggi

Bagaimana cara merebus daun salam untuk obati kolesterol tinggi, ya? Yuk, cari tahu di sini!        

Inilah 18 Cara Efektif Mengecilkan Perut Buncit dan Membakar Lemak Tubuh

Ini cara efektif mengecilkan perut buncit dan membakar lemak tubuh. Apa saja, ya?                   

Apakah Buah Salak Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, apakah buah salak bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini!     

4 Rahasia Gula Darah Stabil Setelah Bangun Tidur, Mudah Dilakukan!

Kali ini MomsMoney akan membagikan 4 rahasia gula darah stabil setelah bangun tidur. Simak sampai akhir, Moms.