M O M S M O N E Y I D
Santai

Cari Tahu Arti Bunga Mawar dari Warnanya Ini biar Tak Salah Beri ke Pasangan

Cari Tahu Arti Bunga Mawar dari Warnanya Ini biar Tak Salah Beri ke Pasangan
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Berikut adalah arti dari berbagai warna bunga mawar yang dapat dijadikan referensi sebelum memberikan bunga mawar sebagai kado Valentine.

Memberikan bunga sebagai kado kepada orang yang disayangi saat Valentine, bisa menjadi pilihan yang tepat terutama jika diberikan pada perempuan.

Bunga mawar biasanya juga dipilih sebagai simbol untuk mengutarakan rasa sayang dan juga perhatian.

Memilih warna bunga mawar yang tepat untuk diberikan kepada seseorang ternyata tak bisa dilakukan sembarangan. Sebab, bunga mawar memiliki banyak pilihan warna yang memiliki arti berbeda dari setiap warnanya.

Agar tidak salah pilih, perhatikan beberapa arti warna dari bunga mawar berikut ini sebelum diberikan sebagai kado Valentine, ya.

Baca Juga: Sinopsis Melo Movie, Drakor Romantis Netflix Tayang Valentine 2025

Mawar merah

Secara universal, mawar merah adalah simbol cinta di seluruh dunia. Mawar merah ini selalu digunakan sebagai bentuk ungkapan cinta. Selain itu mawar merah ini juga dipilih sebagai cara lain mengungkapkan bahasa I love you.

Melansir dari laman Harlow Gardens, mawar dengan warna merah menunjukkan ekspresi cinta pada penerimanya. Mawar merah yang cerah digunakan sebagai simbol cinta yang romantis, kecantikan, dan ada rasa penasaran kepada penerimanya.

Mawar pink

Memiliki arti sebagai ucapan rasa syukur, berkah, dan kebahagiaan, mawar pink dapat Anda berikan pada orang yang Anda kagumi. Bisa kepada keluarga Anda, ibu Anda, atau teman dan pasangan Anda sebagai simbol rasa kagum kepada mereka.

Sama seperti mawar merah, shade yang berbeda pada mawar pink tentunya memiliki arti yang berbeda juga. Mawar dengan warna pink gelap menyimbolkan rasa terima kasih dan apresiasi.

Mawar dengan warna pink lebih pucat digunakan sebagai simbol lemah lembut dan kerap diberikan dalam kegiatan yang melibatkan rasa simpati.

Baca Juga: 30 Link Template Kartu Ucapan Valentine Gratis di Canva

Mawar kuning

Mawar kuning menyimbolkan persahabatan dan kepedulian. Jangan pernah memberikan mawar kuning kepada seorang yang Anda sukai, ya. Karena, mawar kuning biasanya diberikan kepada sahabat saja untuk menunjukkan perasaan kasih sayang dan apresiasi satu sama lain.

Laman FTD mengungkapkan, mawar kuning adalah satu-satunya mawar yang tidak memiliki makna romantis sebagai simbolnya. Maka dari itu, kirimkan bunga mawar kuning ini hanya kepada teman atau partner kerja saja, ya.

Mawar putih

Sering digunakan dalam acara pernikahan, mawar putih memiliki makna sebagai kehidupan baru. Warnanya yang putih bersih ini memberikan kesan respect, awalan yang baru, dan menunjukkan harapan yang baik untuk masa depan.

Dalam hal percintaan, melansir dari laman Pro Flowers, memberikan mawar putih kepada pasangan Anda bisa berarti bahwa Anda sedang memikirkannya.

Maka dari itu, jika Anda merasa merindukan pasangan Anda, mawar putih merupakan pilihan yang cocok untuk diberikan padanya.

Itulah arti dan simbol dari warna bunga mawar yang perlu diperhatikan sebelum memutuskan untuk memberi kado bunga saat Valentine.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.

Pencinta Ketenangan? Ini 7 Negara Paling Cocok untuk Introvert Traveling

Mencari tempat liburan sepi, aman, dan penuh keindahan? Dari Sisilia hingga New Zealand, inilah daftar negara impian introvert untuk traveling.

4 Resep Sup Ayam Ala Devina Hermawan yang Cocok Disantap saat Musim Hujan

Saat cuaca dingin melanda, kehangatan sup ayam buatan sendiri jadi penyelamat. Resep praktis Devina Hermawan ini siap manjakan lidah keluarga.  

Panduan Lengkap Menggunakan Fitur Live Photos di Aplikasi TikTok

Fitur tersembunyi TikTok: Ubah momen spontan menjadi konten visual dinamis menggunakan Live Photos. Ikuti petunjuk lengkap cara membuatnya di sini

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 10 Januari 2026, Cek Yuk

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Sabtu 10 Januari 2026, cek peluang kerja, kolaborasi, dan arah rezekimu.  

Promo HokBen dan Yup Januari, Nikmati Menu Baru Irodori Platter Cuma Rp 9.000

Jangan sampai terlewat! HokBen dan Yup tawarkan paket Irodori Platter hanya Rp 9.000 untuk pengguna baru. Simak cara klaimnya berikut.

Sudah Hidup Sehat Tapi Asam Urat Masih Tinggi? In Penyebab Gejalanya

Sudah hidup sehat tapi asam urat masih tinggi? Ada beberapa risiko yang memicu gejalanya meski Anda sudah menjalani pola makan dan hidup sehat. 

Mengapa Ikan Penting? Turunkan Risiko Stroke dan Depresi

Penelitian menunjukkan manfaat konsumsi ikan rutin menurunkan risiko serangan jantung, stroke, dan gangguan autoimun.

Promo JSM Alfamart Periode 9-11 Januari 2026, Mie Sedaap Beli 3 Murah!

Promo JSM Alfamart kembali hadir 9-11 Januari 2026. Nikmati potongan harga untuk kebutuhan dapur dan rumah tangga.