M O M S M O N E Y I D
Santai

Cara Menggunakan Close Friends Instagram, Bikin Story Hanya untuk Teman Terdekat

Cara Menggunakan Close Friends Instagram, Bikin Story Hanya untuk Teman Terdekat
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Cara menggunakan close friends Instagram bertujuan untuk menjaga privasi pengguna. Fitur ini memberi kendali penuh atas siapa saja yang dapat melihat cerita eksklusif Anda.

Tamilore Oladipo, seorang pengamat media sosial dari Buffer.com menyebutkan, Instagram juga menghadirkan alat pendukung seperti saluran siaran dan reels. “Dengan fitur ini, kreator dapat membagikan pembaruan, konten berbayar, atau materi khusus komunitas,” jelasnya.

Ingin tahu lebih banyak mengenai cara menggunakan close friends Instagram? simak ulasan berikut ini:

Baca Juga: Cara Posting Live Photo di Instagram Story dari iPhone, Bikin Followers Tertarik

Cara menggunakan close friends instagram di ponsel

  • Buka instagram, ketuk foto profil di kanan bawah.
  • Ketuk tiga garis horizontal di kanan atas dan pilih "Teman dekat".
  • Gulir atau cari pengikut yang ingin ditambahkan, lalu ketuk “tambah”.

Cara menggunakan close friends instagram di desktop

  • Buka instagram.com dan masuk akun Anda.
  • Klik foto profil > pengaturan > teman dekat.
  • Tambahkan atau hapus orang dari daftar. Perubahan tersimpan otomatis.
  • Setelah daftar siap, buat story seperti biasa. Di layar terakhir, pilih “teman dekat” alih-alih “cerita Anda”. Lingkaran hijau menandai story eksklusif ini.

Manfaat menggunakan close friends instagram

1. Umpan balik lebih efektif

Teman dekat bisa menjadi “tester” sebelum konten dibagikan ke semua pengikut. Misalnya, kreator atau pebisnis bisa meminta pendapat tentang desain, warna, atau konsep produk baru melalui polling, kotak pertanyaan, atau slider di story.

2. Meningkatkan keterlibatan dan loyalitas

Dengan membagikan story eksklusif secara konsisten, pengikut yang masuk dalam daftar close friends akan merasa lebih dekat dengan Anda. Hal ini bisa meningkatkan interaksi, seperti komentar, tanggapan, dan berbagi story kembali yang memperkuat loyalitas komunitas Anda.

Padukan dengan fitur lain seperti saluran siaran untuk menyebarkan informasi penting atau reel yang dapat dibuka untuk memberi konten premium kepada pengikut inti.

3. Ruang aman untuk konten pribadi

Close friends Instagram juga berguna untuk berbagi konten lebih pribadi tanpa membuat semua pengikut melihatnya. Misalnya cerita sehari-hari yang santai, momen keluarga atau teman dekat dan konten yang hanya relevan bagi pengikut tertentu.

Dengan fitur ini, Anda tetap bisa aktif di Instagram tanpa harus membagikan setiap momen ke publik.

4. Mempermudah komunikasi dengan tim atau kolaborator

Tidak hanya untuk pengikut, close friends dapat dimanfaatkan tim kreatif, kolaborator, atau duta brand. Anda bisa membagikan update proyek internal, tips, kalender konten, atau materi kolaborasi serta konten eksklusif untuk anggota tim.

Baca Juga: Cara Lihat DM Instagram yang Sudah Dihapus Sebelum Dibaca, Ternyata Bisa Dilacak

Itulah penjelasan lengkap mengenai berbagai cara menggunakan close friends Instagram lengkap dengan manfaatnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Agak Laen: Menyala Pantiku! di Puncak, Ini 10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

Tembus 10,25 juta penonton, film Agak Laen: Menyala Pantiku! menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Awali Tahun Dengan Membangun Kebiasaan Sehat ala Planet Sports

Planet Sports memberikan kiat untuk membangun kebiasaan sehat di 2026 yang bisa Anda lakukan.       

Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1)

BMKG memberikkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 3 Januari 2026 dan dan Minggu 4 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (3/1) dan Minggu (4/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Tiga Gim Roblox yang Wajib Dicoba di POCO Pad M1

Rekomendasi tiga gim di Roblox dengan berbagai genre yang wajib dicoba di POCO Pad M1, ini detilnya   

Melanggar Aturan Dekorasi Rumah Justru Bikin Hunian Lebih Nyaman, Ini Alasannya

Simak cara cerdas mendekorasi rumah dengan melanggar aturan lama agar hunian Anda terasa lebih nyaman, personal, dan relevan ke depan.

Inspirasi Menata Garasi Rumah biar Lebih Rapi, Fungsional dan Mudah Dirawat

Cek yuk, beberapa ide menata garasi agar rapi dan fungsional. Solusi penyimpanan modern ini bikin rumah lebih nyaman dan mudah dirawat.

Tren Ruang Tamu 2026 Terbaru yang Lebih Personal, Nyaman dan Cocok untuk Hunian

Simak tren ruang tamu 2026 yang mengutamakan kenyamanan, warna alami, furnitur lembut, dan dekor bermakna untuk rumah kamu.

Promo Superindo Hari Ini 2-4 Januari 2026, Ada Diskon 45% dan Beli 1 Gratis 1

Cek promo Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 3 Januari 2026: Fokus Persiapan

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier besok Sabtu 3 Januari 2026, simak arah peluang kerja dan strategi finansial Anda besok ini.