M O M S M O N E Y I D
Santai

Cara Mendapatkan Logo Android 14 yang Tersembunyi, Begini Tipsnya

Cara Mendapatkan Logo Android 14 yang Tersembunyi, Begini Tipsnya
Reporter: Nur Afitria Cika  |  Editor: Nur Afitria


MOMSMONEY.ID - Tahukah Anda bahwa terdapat logo Android 14 yang tersembunyi. Berikut ini cara mendapatkan logo Android 14 yang tersembunyi.

Ada logo Android 14 yang tersembunyi dan tidak diketahui banyak orang. Lalu, bagaimana cara mendapatkan logo Android 14 yang tersembunyi?

Artikel ini akan membantu Anda untuk menemukan logo Android 14 tersebut. Cara mendapatkan logo Android 14 yang tersembunyi dapat disimak di artikel ini.

Logo Android 14 tersebut bernama Easter Egg atau Telur Paskah. Ini fitur tersembunyi yang disertakan Google di setiap versi utama Android.

Baca Juga: Cara Instal Android 14 Beta, Intip Fiturnya Sebelum Dirilis ke Semua HP

Jika Anda menjalankan Android versi terbaru, ada Telur Paskah tersembunyi yang dapat Anda temukan di sistem operasi. 

Biasanya, Telur Paskah bisa berupa gambar, karya seni, atau permainan interaktif yang menyenangkan.

Telur Paskah Android 14 menampilkan logo resmi Android 14 dengan latar belakang hitam berisi lingkaran putih kecil yang terlihat seperti bintang bergerak.

android 14
android 14

Baca Juga: Simak Fitur Android 14 yang Perlu Diketahui Sebelum Instal di HP

Seperti Telur Paskah Android sebelumnya, Anda bisa mendapatkan Telur Paskah Android 14 dengan menggali di aplikasi Pengaturan. Begini caranya:

1. Buka Pengaturan. 

2. Gulir ke bawah dan pilih Tentang ponsel

3. Ketuk versi Android

4. Di halaman berikutnya, ketuk Versi Android beberapa kali untuk menampilkan telur Paskah Android 14.

5. Ketuk dan tahan logo selama beberapa detik. Logo akan mulai bergetar, dan ponsel Anda akan bergetar. Setelah beberapa waktu, ia menghilang, dan Anda diperlihatkan sebuah kapal kecil bergerak di tempat yang tampak seperti luar angkasa.

Anda dapat mengontrol kapal dengan mengetuk dan menahan titik mana pun di layar lalu menggerakkan jari Anda di sekitar lingkaran hijau yang ditampilkan. Anda dapat melihat posisi Anda di kiri bawah di samping kecepatan saat ini.

Tutup permainan dengan menggeser ke belakang, dengan asumsi Anda menggunakan sistem navigasi isyarat Android. 

Jika Anda menggunakan navigasi 3 tombol, ketuk tombol Kembali. 

Baca Juga: Daftar HP yang Mendukung Android 14 untuk Jelajahi Fitur Terbaru

Cara instal Android 14 

1. Buka halaman Android Beta. Masuk dengan akun Google yang sama dengan yang Anda gunakan di ponsel. 

2. Gulir ke bawah ke bagian Perangkat yang memenuhi syarat ponsel Anda kompetibel. 

3. Klik tombol Ikut serta untuk meninjau dan menerima syarat dan ketentuan. Klik Konfirmasi dan daftar untuk bergabung dengan program ini.

4. Navigasikan ke Pengaturan > Sistem > Pembaruan sistem.

5. Android 14 Beta 1 OTA akan muncul untuk diunduh. Jika tidak, hidupkan ulang ponsel Anda lalu ulangi langkah 4.

6. Ketuk tombol Unduh dan instal untuk memulai proses instalasi.

Tergantung pada ponsel Anda, ukuran download OTA bisa sekitar 1,8 hingga 2,3 GB. Jadi, sambungkan ponsel ke jaringan Wi-Fi yang cepat dan pastikan dayanya cukup sebelum memulai proses.

Nah, itulah beberapa cara mendapatkan logo Android 14 yang tersembunyi. Selamat mencoba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

4 Manfaat Skincare Non-Comedogenic, Pilihan untuk Kulit Berminyak

Bukan sekadar tren, skincare non-comedogenic adalah investasi kulit terbaik. Cari tahu 4 manfaat skincare non-comedogenic di sini.

KPR Bunga Fixed atau Floating: Ini Pilihan Terbaik Demi Cicilan Anda Lebih Aman

Masih bingung pilih KPR bunga fixed atau floating? Simak panduan lengkap ini agar cicilan rumah Anda tetap aman dan sesuai kondisi keuanganmu.

Pengembangan Diri Kelas Menengah Malah Bikin Sepi? Ini 7 Alasan Psikologisnya

Pengembangan diri bikin hidup maju tapi terasa sepi? Yuk cek alasan psikologis dan sosialnya yang sering dialami banyak orang saat ini.

Phishing Dukcapil Makin Canggih Lo, Yuk Lindungi Rekening Anda Sekarang Juga

Phishing berkedok Dukcapil dan aparat negara makin canggih, yuk kenali ciri-cirinya dan cara aman melindungi data serta rekening.

Menurut Desainer, 8 Warna Cat Pintu Depan Ini yang Bisa Menurunkan Daya Tarik Rumah

Cek warna cat pintu depan yang sebaiknya Anda dihindari agar tampilan rumah tetap menarik, nyaman dilihat, dan tidak cepat terasa usang.

Pemilik Rumah Wajib Tahu: 5 Kesalahan Desain Dapur Ini Paling Sering Kamu Lakukan

Cek yuk, kesalahan desain dapur yang sering bikin ribet tanpa disadari beserta solusi praktisnya agar dapur Anda nyaman dipakai harian.

Tips Meningkatkan Imunitas Tubuh di Musim Hujan

Di saat musim hujan mengguyur banyak daerah di Indonesia, imunitas tubuh harus ditingkatkan dengan cara ini

6 Pilihan Tren Warna Cat 2026 Ini Bisa Bikin Rumah Kamu Anti-Bosan Lo, Simak Yuk

Simak inspirasi warna cat lembut favorit desainer interior yang bikin rumah kamu terasa lebih hangat, tenang, dan tetap relevan di tahun 2026.  

Hasil Thailand Masters 2026: 3 Ganda Indonesia ke 16 Besar, Segel 1 Tiket 8 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 32 Besar hari pertama, Selasa (27/1), 3 ganda Indonesia melaju ke 16 besar.

Hujan Sejak Dini Hari, Simak Prakiraan BMKG Cuaca Besok (28/1) di Jakarta

Berikut ini prakiraan BMKG cuaca besok Rabu (28/1) di Jakarta ada potensi hujan turun sejak dini hari.