M O M S M O N E Y I D
Santai

Cara Menanam Bunga Telang yang Sering Dipakai untuk Teh Biru Alami

Cara Menanam Bunga Telang yang Sering Dipakai untuk Teh Biru Alami
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Ada beberapa cara menanam bunga telang yang memberikan banyak manfaat untuk kesehatan ini. Bunga ini memiliki nama latin clitoria ternatea yang identik dengan warna ungu atau biru yang cerah.

Tanaman ini memiliki panjang sulur sekitar tiga meter dan bersifat merambat. Daun bunga telang berwarna hijaun dengan ujung yang meruncing. 

Barbara Gillette, seorang gardener berpengalaman, mengungkapkan, bunga telang ini bisa digunakan untuk pewarna makanan dan minuman yang alami.

“Tanaman ini dikenal dengan butterfly pea tea. Warna biru dan ungunya berasal dari pigmen anthocyanin,” sebutnya, dikutip dari Thespruce.com. 

Baca Juga: Cara Merawat Tanaman Hias Anggrek dengan Benar, Ini Tips dari Ahlinya

Anda bisa membudidayakan tanaman ini melalui stek maupun dari biji menggunakan media tanam terbaik. Bunga ini menyimpan keunikan tersendiri, warna biru dan ungunya akan berubah mengikuti pH larutan.

Jika Anda mencampurkannya dengan air lemon atau jeruk nipis, maka warnanya akan berubah jadi ungu. Namun, jika Anda hanya menambahkannya dengan air putih maka warnanya akan berubah jadi biru.

Yuk, pahami cara menanam bunga telang yang tepat di bawah ini:

Cara menanam bunga telang yang tepat

Untuk menanam bunga telang menggunakan biji, Anda bisa melakukan cara berikut:

1. Siapkan media tanam dan biji bunga telang

Rendam biji bunga telang menggunakan air untuk memudahkan pemilihan. Pilihlah biji bunga telah yang berwarna cokelat dan cenderung keras, karena lebih mudah berkecambah. 

Biji bunga telang yang tampak mengapung sebaiknya jangan dipilih. Kemudian, sayat kulit luar dari biji tersebut, dengan begitu air akan lebih mudah menyerap.

Selanjutnya, Anda harus merendam biji tersebut ke dalam air hingga 24 jam. Setelah 24 jam, Anda bisa menanamnya dengan media tanam yang telah dicampur pupuk.

2. Perhatikan waktu menanam bunga telang

Anda bisa menanam biji bunga telang di suhu di atas 15 derajat Celcius. Menanamnya pun tidak boleh asal-asalan, tanam sedalam 2,5 cm.

Apabila Anda menggunakan pot, maka harus menaruh jarak 10 cm tiap biji. Anda juga harus menaruh pot di daerah yang terkena sinar matahari langsung atau lebih 30 derajat celcius.

Anda harus menjaga agar media tanam selalu lembab agar kecambah bunga telang bisa muncul di 6 hari atau 2 minggu.

Sinar matahari sangat diperlukan bunga telang, namun cukup 6 jam saja setiap hari.

Baca Juga: Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan yang Cocok di Ruang Tamu, Tarik Energi Positif

3. Aturan penyiraman yang tepat

Untuk tahap awal, Anda harus menyiram tanaman ini setiap minggu. Setelah itu, bunga telang akan lebih tahan terhadap cuaca yang kering.

Penyiraman hanya dibutuhkan saat cuaca kemarau yang sangat panas. Lalu, untuk pH tanah yang dibutuhkan bunga telang idealnya di kisaran 6-8.

4. Pemangkasan dan memanen

Untuk mencegah penyakit pada bunga telang, lakukan pemangkasan setiap hari. Anda bisa memotong ujung sulurnya dan mengambil bunga yang layu.

Nah, saat memanen bunga ini Anda bisa mengambil bunganya yang masih segar hingga yang sudah kering. Jika ingin menjadikan bunga telang sebagai teh, maka Anda harus mengeringkan bunganya terlebih dahulu.

Pigmen bunga telang yang telah mengering akan lebih mudah keluar saat diseduh menggunakan air panas. Namun apabila ingin menyimpan biji agar bisa ditanam kembali, Anda bisa membiarkan bunga tersebut di sulurnya.

Ikuti panduan cara menanam bunga telang di atas untuk mendapatkan banyak manfaatnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.