Santai

Cara Membeli Token Listrik di Livin' by Mandiri

Cara Membeli Token Listrik di Livin' by Mandiri

MOMSMONEY.ID - Livin’ by Mandiri menyediakan cara membeli token listrik dengan mudah, bisa dari rumah, lo. Berikut ini cara lengkap membeli token listrik di Livin’ by Mandiri,

Livin’ by Mandiri adalah layanan mobile banking dari Bank Mandiri. Aplikasi ini menyediakan layanan top up listrik, e-wallet, pulsa, dan paket data. 

Menggunakan Livin’ by Mandiri Anda bisa membeli token listrik mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 10 juta, lo.  Adapun biaya admin yang dikenakan sebesar Rp 3.500 per transaksi. 

Baca Juga: Ini Cara Mengatasi Token Listrik Gagal Masuk ke Meteran bagi Pelanggan

Bagi Moms yang lupa atau baru pertama kali membeli token listrik di Livin by Mandiri, simak langkahnya di bawah ini, yuk.

Cara membeli token listrik di Livin’ Mandiri

  1. Buka aplikasi Livin Mandiri dan silakan login terlebih dahulu.
  2. Jika sudah pilih menu Top Up
  3. Kemudian pada halaman berikutnya, pilih menu Listrik
  4. Masukkan ID Pelanggan Anda
  5. Pilih nominal isi ulang
  6. Periksa kembali detail ID Pelanggan Anda dan nominal isi ulang kemudian klik Lanjut Top Up
  7. Masukkan PIN transaksi 

Jika pada layar tertulis success maka Anda telah berhasil membeli token listrik di Livin’ by Mandiri. Pada halaman ini juga tertera nomor token yang perlu Moms masukkan ke instalasi listrik di rumah. Jadi segera masukkan nomor token tersebut, ya, Moms.

Selanjutnya: Susun Aturan Baru, OJK: Tak Semua Fintech Bisa Salurkan Maksimum Pendanaan Produktif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News