Bunga Deposito Maybank, Lewat M2U Ada Tawaran Bunga 5,00%

Bunga Deposito Maybank, Lewat M2U Ada Tawaran Bunga 5,00%

MOMSMONEY.ID – Saat ini, buka deposito tidak harus datang ke kantor cabang. Soalnya, kelompok bank besar telah mengembangkan aplikasi pembukaan rekening deposito via mobile banking.

Salah satunya, PT Maybank Indonesia yang melayani pembukaan rekening deposito via M2U. Nah, tawaran tingkat suku bunga deposito di mobile banking M2U milik Maybank lebih menarik ketimbang di kantor cabang.

Saat ini, tawaran bunga deposito tertinggi lewat M2U sebesar 5,00% untuk tenor 12 bulan dan simpanan di atas Rp 250 juta, sedangkan lewat kantor cabang nasabah hanya menerima bunga sebesar 2,50% untuk setiap tenor.

Baca Juga: Bunga Dasar Kredit BCA, Bunga Dasar KPR 7,20%

Berikut rincian bunga deposito di Maybank Indonesia :

Bunga Deposito di M2U :

Nominal Penempatan

Suku Bunga (% per annum)

1 Bulan

3 Bulan

6 Bulan

12 Bulan

Rp10 juta  - < Rp100 juta

3.50%

4.00%

4.25%

4.50%

Rp100 juta - < Rp250 juta

4.00%

4.50%

4.50%

4.75%

≥ Rp250 juta

4.25%

4.75%

4.75%

5.00%

Baca Juga: Bunga Kredit SBDK Bank Mandiri, Mikro 11,30%

Bunga Deposito di Cabang

Nominal Penempatan

Suku Bunga (p.a = per annum)

1 Bulan

3 Bulan

6 Bulan

12 Bulan

24 Bulan

Min. Rp10 juta

2.50% p.a

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News