M O M S M O N E Y I D
Santai

Bongkar Semua Fitur Canggih iPhone 13 Pro, dari Kamera Hingga Chip A15 Bionic!

Bongkar Semua Fitur Canggih iPhone 13 Pro, dari Kamera Hingga Chip A15 Bionic!
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - iPhone 13 Pro punya fitur canggih, salah satunya kamera berkualitas dan chipset A15 Bionic yang kece. Jika dibandingkan dengan iPhone 13, ponsel ini tentu lebih unggul karena terdapat beberapa fitur canggih yang hanya ada di iPhone 13 Pro.

Banyak pengguna yang tergoda oleh tampilan dan harga iPhone 13. Namun, tak bisa dipungkiri jika iPhone 13 Pro memiliki kamera, layar ProMotion, dan performa grafis yang tangguh.

Georgia Dixon, seorang pengamat gadget dari Reviews.org menyebutkan, iPhone 13 memang menawarkan fitur-fitur baru yang mengesankan dengan harga yang lebih bersahabat. “Akan tetapi, iPhone 13 Pro dilengkapi dengan fitur-fitur tambahannya bisa sangat menguntungkan dalam penggunaan jangka panjang,” imbuhnya.

Baca Juga: iPhone 16 Pro Max Harga Agustus 2025, Gadget Premium Ditenagai Chipset Terbaru!

Ingin tahu lebih banyak mengenai spesifikasi mumpuni dari kedua ponsel ini? Simak review lengkapnya berikut ini:

Beda material, tapi sama-sama elegan

Keduanya memiliki layar 6,1 inci. Namun, iPhone 13 Pro lebih berat dan terasa lebih kuat berkat material baja tahan karat.

Berbeda dengan iPhone 13 yang memakai aluminium. Pilihan warnanya juga berbeda, iPhone 13 hadir dengan warna-warna cerah seperti pink dan red.

Sementara versi Pro tampil elegan dengan pilihan seperti graphite dan sierra blue. Dalam hal desain dan daya tahan, keduanya memiliki sertifikasi IP68 dan lapisan ceramic shield yang membuat skor imbang di sektor ini.

Layar ProMotion membuat iphone 13 pro unggul

Meskipun keduanya menggunakan layar super retina XDR, iPhone 13 Pro membawa fitur ProMotion dengan refresh rate adaptif hingga 120Hz. Hal ini membuat tampilan layarnya lebih smooth dan responsif.

Untuk pengalaman visual yang jauh lebih nyaman dan tajam, iPhone 13 Pro adalah juaranya.

Tiga lensa pro yang lebih profesional

iPhone 13 punya dua kamera belakang wide dan ultra wide yang sangat mumpuni. Ia juga sudah mendukung mode sinematik, memberikan efek film pada video Anda.

Namun iPhone 13 Pro melangkah lebih jauh dengan kamera telefoto, sensor lebih besar, autofokus makro, serta kemampuan pemrosesan ProRes. Jika Anda pencinta fotografi, kamera iPhone 13 Pro tentu lebih direkomendasikan untuk Anda.

Keduanya sama-sama kencang, tapi pro sedikit unggul

Kedua model menggunakan chip A15 Bionic yang cepat dan efisien. Namun, iPhone 13 Pro dibekali dengan GPU 5-core, sedangkan iPhone 13 hanya 4-core. 

Hal ini  iPhone 13 Pro lebih unggul dalam menghasilkan performa grafis untuk aplikasi berat seperti game 3D atau edit video.

Selisih daya tahan baterai

iPhone 13 diklaim mampu bertahan 19 jam pemutaran video, 15 jam streaming dan 75 jam audio. Sementara, iPhone 13 Pro bertahan hingga 22 jam pemutaran video, 20 jam streaming dan 75 jam audio.

Baca Juga: Update Harga iPhone 14 di Bulan Agustus 2025, Buruan Cek Spesifikasi Lengkapnya!

Dengan efisiensi layar ProMotion dan optimasi daya yang lebih baik, Pro memang lebih tahan lama walaupun selisihnya tidak besar. Itulah rangkuman yang mengulas berbagai perbandingan dari iPhone 13 Pro dengan iPhone 13 yang harus Anda pahami sebelum membelinya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.