CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Bolde Buka Gerai di Jakarta Premium Outlets, Tawarkan Gaya Hidup Berkelanjutan

Bolde Buka Gerai di Jakarta Premium Outlets, Tawarkan Gaya Hidup Berkelanjutan
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Bolde membuka toko di Jakarta Premium Outlets (JPO). Lebih dari sekadar ekspansi ritel, pembukaan gerai ini menjadi wujud komitmen Bolde dalam menghadirkan gaya hidup berkelanjutan melalui produk rumah tangga modern yang inovatif dan hemat energi.

Mengusung konsep Premium Smart Living Store, Bolde memperkenalkan pengalaman belanja interaktif yang mendekatkan konsumen pada solusi hidup sehat dan ramah lingkungan.

"Dengan pembukaan store di Jakarta Premium Outlets, kami ingin menghadirkan pengalaman belanja yang lebih dekat, nyaman, dan interaktif bagi konsumen," ujar Haryono Chandra, Direktur Marketing PT Bolde Inovasi Global, dalam keterangan tertulis, Senin (19/5).

Saat ini, Bolde memiliki 61 store yang tersebar di seluruh Indonesia. Pada 2025, Bolde menargetkan ekspansi ke sejumlah lokasi strategis, termasuk rencana pembukaan store berikutnya di Manado.

Ekspansi ini dibarengi dengan strategi yang semakin kuat untuk mengedukasi pasar mengenai pentingnya gaya hidup berkelanjutan.

Baca Juga: Trehaus School Jakarta Sediakan Venue Premium untuk Acara Keluarga & Perayaan Spesial

"Selain ekspansi store, tahun ini kami juga akan mengenalkan campaign baru bernama Green Living & Healthy Movement. Jadi, ketika orang membeli produk Bolde, mereka tidak hanya mendapatkan fungsi dari produknya, tetapi juga manfaat bagi kesehatan dan lingkungan," kata Haryono.

"Ini adalah bagian dari strategi kami untuk membentuk persepsi bahwa Bolde adalah brand yang mendukung gaya hidup sehat dan ramah lingkungan," imbuhnya.

Selama periode grand opening yang berlangsung dari 16 Mei hingga 16 Juni 2025, Bolde menawarkan berbagai promo mulai dari hadiah langsung dan juga diskon hingga 70% untuk berbagai produk mulai dari peralatan dapur dan kebersihan rumah. 

Dengan lokasi di kawasan ritel premium bertaraf internasional, Bolde store di JPO diharapkan menjadi destinasi utama bagi konsumen urban yang mengutamakan kualitas, desain, dan keberlanjutan dalam kehidupan sehari-hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Superindo Hari Ini 21-23 Nov 2025, Jambu Crystal-Ikan Gurame Diskon hingga 40%

Cek promo Superindo hari ini periode 21-23 November 2025 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

5 Lipstik Transferproof Buat Bibir Gelap & Kering, Harganya Mulai Rp 30 Ribuan!

Lipstik buat bibir gelap dan bibir kering sebaiknya pilih yang shade warnanya terang biar wajah juga kelihatan cerah.

Promo Popeyes Kupon November 2025: Pilihan Menu Banyak, Diskon Gede sampai 52%

Popeyes hadirkan promo Kupon November dengan ragam menu serba hematnya. Dari Ice Ceam, Burger, sampai paket Ayam Goreng ada diskon hingga 52%.

Katalog Promo JSM Alfamidi 21-23 November 2025, Indomie Rendang Beli 5 Lebih Murah

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 21-23 November 2025 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

Tren Kulit Natural Makin Populer, Ini Tips Merawat Kulit dari Ahlinya

​Dokter kecantikan internasional menilai perawatan berbasis regenerasi kini menjadi pilihan utama masyarakat modern.

Promo JSM Hypermart Periode 21-24 November 2025, Beli 1 Gratis 1 Keju-Frozen Food

Cek dan manfaatkan katalog promo JSM Hypermart Hyper Diskon Weekend periode 21-24 November 2025 untuk belanja di akhir pekan.

IHSG Sesi I Jumat Turun 0,24%, TPIA Pertahankan Posisi Saham Keempat Terbesar

Sementara DCII melemah, TPIA yang menguat 0,35% berhasil mempertahankan posisi market cap terbesar keempat yang diraih sejak kemarin.

Harga Emas Menuju Penurunan Mingguan Hampir 1%, Ini Penyebabnya!

Harga emas melemah, dengan pasar swap hanya melihat peluang 40% untuk penurunan suku bunga bulan depan.                      

Hasil Australian Open 2025, Tiga Wakil Indonesia di Sektor Putri Tembus Semifinal

Hasil Australian Open 2025 Babak Perempat Final Jumat (21/11), tiga wakil Indonesia di sektor putri menapak ke babak semifinal.

Kenali RSV pada Bayi Prematur, Begini Cara Deteksi Infeksi Saluran Pernafasan Ini

Kenali RSV pada bayi prematur, begini cara deteksi infeksi saluran pernafasan ini yang perlu Moms tahu.