Santai

BMKG Deteksi Bibit Siklon Tropis 93W, Cuaca Hujan Lebat Kian Luas ke Provinsi Ini

BMKG Deteksi Bibit Siklon Tropis 93W, Cuaca Hujan Lebat Kian Luas ke Provinsi Ini

MOMSMONEY.ID - BMKG pada Sabtu (25/5) masih mendeteksi Bibit Badai Siklon Tropis 93W yang berpeluang menjadi Badai, dengan pengaruh cuaca hujan lebat makin luas ke provinsi berikut ini.

Sesuai analisis BMKG, Sabtu (25/5), Bibit Badai Siklon Tropis 93W kini terpantau di Perairan Masnate wilayah Filipina tengah sebelah utara Sulawesi Utara, yang menimbulkan cuaca hujan lebat di Papua, Maluku, dan Sulawesi.

Posisi tepat Bibit Badai Siklon Tropis 93W di sekitar 12.3 derajat LU 123.8 derajat BT, dengan kecepatan angin maksimum 30 knots atau sekitar 56 km per jam dan tekanan udara minimum 1006 hPa.

Bibit Badai Siklon Tropis 93W bergerak ke arah barat-barat laut menuju daratan Filipina bagian tengah.

"Prediksi: dalam 24 jam ke depan (Minggu, 26 Mei 2024), Bibit Siklon Tropis 93W memiliki potensi Tinggi untuk menjadi siklon tropis," tulis BMKG di akun Instagram-nya, Sabtu (25/5).

Baca Juga: Beberapa Daerah di Jawa Timur Diguyur Hujan, Begini Ramalan Cuaca Besok

Berikut wilayah dengan potensi hujan sedang-lebat sebagai dampak Bibit Siklon Tropis 93W:

  • Papua Barat 
  • Papua Barat Daya
  • Papua
  • Papua Tengah
  • Papua Pegunungan
  • Papua Selatan
  • Maluku Utara
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Tenggara
  • Sulawesi Selatan bagian utara
  • Sulawesi Utara

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News