M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Berpotensi Hujan Angin, Ini Prakiraan Cuaca Selasa-Rabu 26-27 Desember 2023

Berpotensi Hujan Angin, Ini Prakiraan Cuaca Selasa-Rabu 26-27 Desember 2023
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi prakiraan cuaca hujan dalam dua hari ke depan masih cukup kering untuk wilayah Jawa, Bali dan Nusa Tenggara.

Di Jawa, hujan intensitas sedang akan turun hanya di Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jawa Timur. Di Bali dan Nusa Tenggara, hujan intensitas sedang hanya akan turun di Nusa Tenggara Barat.

Selain itu, cuaca di wilayah Indonesia selatan masih cukup panas. Yuk, simak prakiraan cuaca hujan selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Template Kalender 2024 Bisa Diedit dan Desain Menarik, Download di Sini

Prakiraan cuaca hujan Selasa, 26 Desember 2023

Sumatera

Lampung, Bengkulu, Sumatera Selatan, Jambi, Riau, Sumatera Utara, Kepulauan Riau dan Aceh berpotensi hujan sedang. Sumatera Barat berpotensi hujan lebat. 

Waspada wilayah Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan dan Lampung berpotensi hujan sedang hingga lebat disertai kilat atau petir atau angin kencang.

Jawa

Jawa Timur, Jawa Barat dan Jawa Tengah berpotensi hujan sedang. Namun Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur berpotensi hujan sedang hingga lebat disertai kilat atau petir atau angin kencang. Sedangkan DKI Jakarta masih ada potensi hujan dengan kilat, petir atau angin kencang.

Bali, NTT dan NTB

Cerah berawan. Namun Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur dan Sulawesi Utara berpotensi hujan disertai kilat, petir atau angin kencang. 

Kalimantan

Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat dan Kalimantan Timur berptensi hujan sedang. Kalimantan Utara berpotensi hujan lebat. Adapun Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan berpotensi hujan sedang hingga lebat disertai kilat atau petir atau angin kencang.

Sulawesi

Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah dan Gorontalo berpotensi hujan sedang. Adapun Gorontalo, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara berpotensi hujan sedang hingga lebat disertai kilat atau petir atau angin kencang.

Maluku dan Papua

Papua Barat, Maluku dan Maluku Utara berpotensi hujan sedang. Papua berpotensi hujan lebat. Wilayah ini juga berpotensi turun hujan disertai kilat, petir atau angin kencang.

Baca Juga: 29 Ucapan Natal untuk Teman Beda Agama yang Damai dan Menyentuh Hati

Prakiraan cuaca hujan Rabu, 27 Desember 2023

Sumatera

Lampung, Bengkulu, Sumatera Selatan, Jambi, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Riau, Aceh dan Kepulauan Riau berpotensi hujan sedang. Adapun Aceh, Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka Belitung dan Lampung berpotensi hujan sedang hingga lebat diertai kilat, petir atau angin kencang. 

Jawa

Jawa Timur dan Jawa Tengah berpotensi hujan sedang disertai kilat petir atau angin kencang. Sedangkan Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, DI Yogyakara berpotensi hujan disertai kilat atau petir atau angin kencang. 

Bali, NTT dan NTB

Nusa Tenggara Barat berpotensi hujan sedang. Namun Bali, NTT dan NTB masih ada potensi hujan dengan kilat, petir atau angin kencang.

Kalimantan

Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara berpotensi hujan sedang disertai kilat, petir dan angin kencang.

Sulawesi

Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat dan Sulawesi Tengah berpotensi hujan sedang. Khusus Sulawesi Tengah dan Selatan hujan diprediksi disertai kilat, petir atau angin kencang.

Maluku dan Papua

Papua, Papua Barat, Maluku berpotensi hujan sedang disertai angin kencang, kilat atau petir. 

Demikian prakiraan cuaca hujan Selasa, 26 Desember 2023 dan Rabu, 27 Desember 2023. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Prediksi Qarabag FK vs Chelsea Rabu (6/11): The Blues Siap Sapu Bersih Kemenangan!

Cek prediksi Qarabag vs Chelsea di Liga Champions pada Rabu, 6 November 2025, di Stadion Tofiq Bahramov, dan kick-off mulai jam 00.45 WIB.

Provinsi Ini Diguyur Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (6/11)

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Kamis 6 November 2025 dan Jumat 7 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Angin Kencang di Jakarta dan Tangerang 2 Hari ke Depan

Peringatan dini BMKG cuaca besok Kamis (6/11) dan Jumat (7/11) di Jabodetabek hujan sangat lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Tren Fesyen Lokal Berkembang Lewat Pemasaran E-commerce

Inspirasi usaha fesyen lokal mampu berkembang lewat pemasaran melalui e-commerce. Intip ceritanya yuk

Tayang Besok, Film Kuncen Hadirkan Misteri Gunung Merapi

Film Kuncen, persembahan dari Hers Productions dan Cinevara Studio akan tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 6 November 2026.​

Mulai Desember, KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan melakukan penyesuaian jadwal dan pola perjalanan kereta api di seluruh wilayah operasional​.

Penting! Begini Pertolongan Pertama saat Kesetrum Listrik

Bagaimana pertolongan pertama saat kesetrum listrik, ya? Intip pembahasannya di sini, yuk!            

Ternyata Ini Penyebab Keringat Dingin yang Tak Banyak Diketahui

Apa penyebab keringat dingin sebenarnya, ya? Cari tahu di sini, yuk!                                       

Skin Rash Cream GENTLY Baby Terbukti Efektif Lindungi Si Kecil dari Ruam Popok

Terjual lebih dari 1000+ pcs perbulan, membuktikan Skin Rash Cream menjadi produk kecintaan banyak orang tua untuk atasi ruam popok pada Si Kecil.

7 Daftar Makanan yang Mengandung Serat Tidak Larut untuk Mencegah Sembelit

Ini daftar makanan yang mengandung serat tidak larut untuk mencegah sembelit. Cek selengkapnya di sini!