M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Berikut Olahraga Wajah yang Bisa Hilangkan Double Chin

Berikut Olahraga Wajah yang Bisa Hilangkan Double Chin
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Ternyata melakukan olahraga wajah sederhana adalah cara paling cepat menghilangkan double chin alias kulit kendur di bawah dagu dalam tiga hari!

Pernyataan ini diungkapkan oleh dr. Eric Berg DC melalui channel Youtubenya. Dalam unggahannya tersebut ada 4 cara paling cepat untuk menghilangkan double chin. 

Baca Juga: 4 Zodiak yang Bakal Menikah di Tahun 2025, Wedding Dreams Akan Terwujud!

Dia juga menjelaskan double chin bisa muncul karena bertambahnya usia maka kulit akan semakin kendur. Terutama di area leher yang tidak banyak dilatih. 

Seiring bertambahnya usia, gravitasi juga bisa menarik jaringan kulit ke bawah. Nah, untuk menghilangkan double chin Anda harus melatih otot dan jaringan ikat dangkal leher yang bertanggung jawab untuk fleksibilitas pergerakan kepala, dagu dan rahang. 

Ini olahraga wajah yang cepat menghilangkan double chin

Latihan pertama

Latihan pertama yang bisa menghilangkan double chin adalah melatih otot yang menarik rahang ke bawah saat Anda membuka mulut. 

Lakukan gerakan membuka mulut dengan lebar sebisa Anda kemudian menutupnya. Lakukan berulang kali selama 30 detik sehari. 

Baca Juga: Solusi Hadapi Biaya Pendidikan, Allianz Life dan Bank QNB Hadirkan Solusi Keuangan

Latihan kedua

Latihan kedua untuk menghilangkan double chin adalah menarik sudut bibir ke luar kemudian arahkan ke bawah. Lakukan berulangkali selama 30 detik setiap harinya. 

Latihan ketiga

Cara menghilangkan double chin yang ketiga adalah mengangkat kepala Anda dan melihat ke atas. Kemudian dorong dagu Anda ke depat atau ke atas sebisa mungkin. 

Ini akan menarik fasia atau jaringan ikat yang dangkal untuk menghilangkan kelonggaran di area dagu. Lakukan selama 30 detik.

Baca Juga: 30 Ucapan Merry Christmas untuk Merayakan Momen Penuh Kebahagiaan dan Kedamaian

Latihan keempat

Latihan terakhir yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan double chin adalah dengan melatih otot yang lebih dalam di leher Anda. Caranya dengan berbaring di kasur kemudian letakkan leher di ujung kasur. 

Dengan posisi ini kepala Anda akan sedikit lebih rendah karena tidak ditopang oleh kasur. Kemudian angkat kepala  sedekat mungkin dengan dada dan arahkan pandangan mata ke ujung kaki. Lakukan gerakan kepala belakang-depan ini selama 30 detik. 

Itu tadi peregangan dan latihan untuk fasia dan otot leher yang bisa menghilangkan double chin dengan cepat. Semoga informasi ini bermanfaat ya Moms!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Makanan Sehari-hari yang Bisa Bikin Tekanan Darah Naik

Ternyata ini, lho, makanan sehari-hari yang bisa bikin tekanan darah naik. Wah, ada apa saja?           

10 Camilan untuk Mengatasi Gula Darah Rendah Paling Cepat

Ada sejumlah camilan untuk mengatasi gula darah rendah paling cepat. Yuk, intip daftarnya di sini!    

15 Rekomendasi Camilan Sehat Sebelum Tidur agar Tidur Lebih Nyenyak

Intip sejumlah rekomendasi camilan sehat sebelum tidur agar tidur lebih nyenyak berikut, yuk!             

8 Buah yang Secara Alami Turunkan Tekanan Darah Anda

Yuk, intip beberapa buah yang secara alami turunkan tekanan darah Anda berikut! Ada apa saja?        

9 Makanan Tinggi Antioksidan yang Bagus untuk Kesehatan

Mari intip daftar makanan tinggi antioksidan yang bagus untuk kesehatan berikut ini! Apa saja, ya?     

6 Minuman untuk Mengatasi Peradangan secara Alami, Mau Coba?

Ada sejumlah minuman untuk mengatasi peradangan secara alami. Apa sajakah itu?                               

7 Teh yang Secara Alami Turunkan Tekanan Darah Tinggi

Ini dia beberapa teh yang secara alami turunkan tekanan darah tinggi. Apa sajakah itu?                 

4 Manfaat Makan Wortel untuk Menjaga Kesehatan Mata, Apa Saja?

Apa saja manfaat makan wortel untuk menjaga kesehatan mata, ya? Cari tahu selengkapnya di sini!            

Hasil Malaysia Open 2026, Jonatan dan Fajar/Fikri Maju ke Semifinal

Hasil Malaysia Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (9/1), Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri lolos ke semifinal.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (10/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Sangat Lebat

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Sabtu 10 Januari 2026 dan Minggu 11 Januari 2026 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.