CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

Berani Nonton? Ini Rekomendasi 5 Film Horor Terseram dari James Wan

Berani Nonton? Ini Rekomendasi 5 Film Horor Terseram dari James Wan
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Suka dengan cerita horor yang menegangkan? Ini rekomendasi film horor garapan James Wan yang wajib ditonton.

Siapa yang tidak kenal dengan sutradara terkenal bernama James Wan. Sutradara yang piawai dalam menghasilkan film horor ini banyak menghasilkan film-film horor dengan kualitas tinggi.

Nuansa horor dan mencekam menjadi ciri khas James Wan dalam menggarap film-filmnya. Beberapa judul filmnya bahkan laris manis menjadi tontonan film horor favorit.

Bagi yang punya nyali, coba tonton beberapa rekomendasi film horor garapan James Wan berikut ini, yuk!

Baca Juga: Bikin Tegang, Unlocked dan 4 Film Korea Ini Ceritakan Teror Psikopat Kejam

Dead Silence

Dead Silence adalah film horor yang mengisahkan tentang seorang duda yang ingin mencari tahu penyebab kematian istrinya. Ia dibantu oleh seorang detektif dalam mengusut kasus kematian istrinya tersebut.

Setelah investigasi mendalam, jawabannya ada pada legenda Mary Shaw. Mary Shaw adalah sebuah cerita hantu seram yang menjadi legenda di tempat tersebut. Dari situlah semua alasan istrinya meninggal mulai terungkap.

Saw

Selanjutnya adalah film Saw. Film ini menceritakan tentang dua orang asing yang terbangun di sebuah ruangan asing. Mereka tidak tahu bagaimana mereka bisa ada di ruangan tersebut.

Tak lama setelahnya, mereka menyadari bahwa mereka terperangkap dalam sebuah permainan yang di desain oleh seorang psikopat. Nyawa mereka pun menjadi taruhannya jika mereka sampai tak bisa keluar dari ruangan tersebut.

Baca Juga: Tak Hanya Taxi Driver, 5 Drakor Ini Juga Dibintangi Lee Je Hoon

Insidious

Terkenal karena kisah mencekam dan penuh dengan jump scare, membuat Insidous menjadi salah satu film yang juga dikenal karena James Wan. Menceritakan tentang sebuah keluarga yang dihantui oleh roh jahat.

Anak dari pasangan suami istri ini berada dalam keadaan koma setelah terjadinya hal-hal mistis di rumahnya. Akhirnya mereka meminta bantuan para normal. Hingga sang para normal tersebut mengatakan bahwa anaknya terperangkap di dunia lain dan harus segera diselamatkan.

Malignant

Malignant adalah film horor garapan James Wan juga. Film ini menceritakan tentang seorang wanita yang kerap kali mendapatkan penglihatan tentang kasus pembunuhan. 

Penderitaannya ini semakin diperparah dengan ingatannya akan masa lalu ketika ia masih kecil. Ditambah dengan akta di mana ia perlahan-lahan menyadari bahwa mimpi tersebut adalah kenyataan yang menyeramkan. Malignant menampilkan cerita horor yang tak terduga di bagian akhirnya.

The Conjuring

Mengisahkan tentang Ed dan Lorraine Warren yang merupakan para normal pengusir setan. Mereka berdua bekerja bersama-sama untuk membantu sebuah keluarga dari serangan hantu jahat.

Rumah keluarga ini telah dipenuhi banyak roh jahat yang akan mengikuti mereka kemana pun. Hingga akhirnya Ed dan Lorraine harus menggunakan seluruh kemampuannya untuk mengusir roh jahat ini.

Menjanjikan cerita horor menegangkan, itulah tadi sederet rekomendasi film horor karya James Wan yang wajib ditonton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cara Mengaktifkan Fitur Facebook Pro, Ikuti Langkah Demi Langkah Berikut Ini Ya!

Cara mengaktifkan fitur Facebook pro pada dasarnya mengubah profil pribadi Anda menjadi halaman bisnis  tanpa menghilangkan kesan personalnya.   

8 Minuman yang Bagus Dikonsumsi Ketika Flu Melanda

Ini dia beberapa minuman yang bagus dikonsumsi ketika flu melanda. Ada apa saja, ya?                 

Cara Bikin Dapur Anda Jadi Senyaman ala Restoran Favorit Tanpa Renovasi Besar

Simak inspirasi dan panduan menarik tentang bagaimana membuat dapur terasa lebih hidup dan menyenangkan tanpa harus merenovasi total.

13 Manfaat Daun Kelor, Herbal yang Bisa Jaga Gula Darah Normal dan Cegah Anemia!

Manfaat daun kelor sebagai tanaman herbal berasal dari kandungan antioksidan, vitamin, dan mineralnya.

15 Makanan yang Membantu Sembuhkan Flu dengan Cepat

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang membantu sembuhkan flu dengan cepat. Cari tahu daftarnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11): Galeri 24 Turun, UBS Naik

Pergerakan harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11) bervariasi. Emas Galeri 24 turun, sedang emas UBS naik pada sebagian ukuran.

10 Makanan yang Harus Dihindari saat Flu, Bisa Perparah Gejala

Ternyata ini beberapa makanan yang harus dihindari saat flu. Disebut bisa memperparah gejalanya, lo.

5 Kesalahan Keuangan yang Sering Dilakukan Kelas Menengah dan Cara Menghindarinya

Yuk cek cara baru mengelola uang biar keuangan lebih stabil dan pintar menghadapi kondisi ekonomi yang makin menantang. Simak ulasannya di sini.

Infinix Note 50S HP Murah dengan Mikroenkapsulasi yang Bikin Back Covernya Wangi

Infinix Note 50S merupakan HP murah yang punya tekonologi mikroenkapsulasi yang hadirkan aroma wangi di bagian back cover.   

8 Cara Cepat Menyembuhkan Flu yang Efektif Menurut Dokter

Ada beberapa cara cepat menyembuhkan flu yang efektif menurut dokter. Apa sajakah itu? Cek di sini.