MOMSMONEY.ID - Beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) merupakan salah satu program beasiswa yang memberikan banyak manfaat bagi para penerimanya.
Kemenkeu melalui laman resmi LPDP menjelaskan bahwa LPDP berfokus pada pengembangan kualitas sumber daya manusia di berbagai bidang yang menunjang percepatan pembangunan Indonesia.
Beberapa di antara prioritas yang menjadi fokus LPDP antara lain; teknik, sains, pertanian, hukum, ekonomi, keuangan, kedokteran, agama, serta sosial-budaya.
Beasiswa LPDP menawarkan berbagai manfaat bagi penerimanya, termasuk biaya kuliah penuh, tunjangan hidup, dan dana penelitian.
Selain itu, penerima juga memiliki kesempatan untuk belajar di dalam maupun luar negeri, serta mendapatkan dukungan untuk keluarga yang ikut serta.
Berikut adalah beberapa benefit atau keuntungan lain yang bisa didapatkan:
Baca Juga: Beasiswa GKS 2026 Dibuka Februari, Mahasiswa Indonesia Bisa Kuliah Gratis di Korea
- Dana Pendidikan
- Dana Pendaftaran
- Dana SPP/Tuition Fee/Uang Kuliah Tunggal (UKT)
- Dana Tunjangan Buku
- Dana Penelitian Tesis/Disertasi
- Dana Seminar Internasional
- Dana Publikasi Jurnal Internasional
- Dana Pendukung
Baca Juga: 5 Beasiswa Luar Negeri Tanpa IELTS, Yuk Kuliah Gratis di Jerman hingga Korea
- Dana Transportasi
- Dana Aplikasi Visa
- Dana Asuransi Kesehatan
- Dana Kedatangan
- Dana Hidup Bulanan
- Dana Lomba Internasional
- Dana Tunjangan Keluarga (khusus Doktor)
- Dana Keadaan Darurat (jika diperlukan)
Jika ingin mendapatkan benefit atau keuntungan tersebut, Anda wajib lolos seleksi pendaftaran beasiswa LPDP dengan menyertakan persyaratan berikut:
Baca Juga: Tak Perlu IELTS, Ini Daftar Beasiswa Luar Negeri yang Bisa Anda Dapatkan
- WNI berusia maksimal 35 tahun bagi S2 dan maksimal 40 tahun bagi S3
- Tidak double funding
- Surat rekomendasi
- Skor IELTS S2 minimal 6.5 dan S3 minimal 7.0
- Lulusan perguruan tinggi luar negeri wajib menyertakan penyetaraan ijazah dan konversi IPK dari Kemendikbud Ristek
- Pendaftar PNS, CPNS, TNI, POLRI wajib melampirkan surat usulan
- Menulis profil diri
- Menulis esai komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi, dan rencana kontribusi di Indonesia
- Melampirkan publikasi ilmiah, prestasi, pengalaman organisasi (jika ada)
Demikian tadi adalah beberapa benefit atau keuntungan jika Anda bisa lolos beasiswa LPDP. Yuk, coba daftar!
Selanjutnya: Dampak Video Porno pada Otak: Konsentrasi Anjlok, Kepuasan Seksual Menurun
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News