Santai

Awas Ngiler, Ini 5 Food Vlogger Mukbang YouTube Indonesia Terpopuler

Awas Ngiler, Ini 5 Food Vlogger Mukbang YouTube Indonesia Terpopuler

MOMSMONEY.ID - Suka buat penontonnya ngiler, mana nih vlogger youtuber favorit Anda?

Konten video mukbang adalah salah satu konten YouTube yang memiliki peminat tinggi, walaupun tentu saja tak aman ditonton di saat bulan puasa.

Bukan hanya mukbang dari Korea, beberapa youtuber asal Indonesia pun juga tak ingin ketinggalan untuk membuat konten mukbang atau makan dengan porsi besar.

Berikut adalah daftar rekomendasi kanal YouTube food vlogger mukbang Indonesia yang dijamin bikin penontonnya ngiler dan makin laper.

MGDALENAF

Youtuber mukbang Indonesia yang pertama adalah chanel dari MGDALENAF. Ia merupakan food vlogger yang telah mengumpulkan sebanyak 4,23 juta subscriber di chanel YouTubenya.

Melalui chanel ini, para penontonnya akan diajak untuk mencicipi makanan-makanan enak dan populer di seluruh daerah Indonesia. Menariknya, food vlogger yang satu ini suka menampilkan banyak konten makanan pedas dan unik bahkan dalam porsi besar.

Tanboy Kun            

Konten mukbang yang rutin dibuat oleh youtuber asal Indonesia, Tanboy Kun memang kerap kali membuat penontonnya merasa tergiur. 

Dari mulai menu makanan Indonesia hingga luar negeri pun juga pernah dijadikan konten mukbang oleh youtuber ini.

Ria SW

Memiliki subscriber sebanyak 4,16 juta, channel dari food vlogger yang satu ini juga tak kalah populer dengan food vlogger lainnya. Konten mukbang dan makan-makan di chanel ini dikemas dengan konsep traveling.

Ria melakukan jalan-jalan ke berbagai negara dan juga kota di Indonesia, untuk mencoba kuliner-kuliner populer di sana. Pecinta kuliner dan juga traveling pun bisa mendapatkan rekomendasi menarik dari kanal YouTube ini.

Farida Nurhan

Chanbel youtuber Farida Nurhan memiliki 4,67 juta subscriber yang setia menantikan video mukbang atau makan dengan porsi besar di kontennya.

Berbagai jenis makanan Indonesia dijadikan bahan dan menu mukbang oleh youtuber ini. Bahkan, ia juga mengundang beberapa bintang tamu untuk berkolaborasi dalam konten video mukbangnya.

Bella Kuku Tanesia

Memiliki 1,39 juta subscriber, channel Youtube milik Bella Kuku Tanesia ini kerap kali membagikan video konten makan dengan porsi besar atau mukbang.

Ciri khas dari video mukbang yang dibagikan pada channel YouTube ini adalah ada makanan pedas yang menjadi menu utama pada kegiatan mukbang. Beberapa rekomendasi tempat makanan enak pun juga kerap dibagikan pemilik channel YouTube ini.

Nah, itulah tadi daftar food vlogger mukbang asal Indonesia yang bisa bikin penontonnya ngiler sendiri. Tertarik nonton?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Survei KG Media

TERBARU

25 Caption Bukber Penuh Kehangatan Untuk Lengkapi Foto Buka Bersama Sahabat

Ada beberapa caption buka bersama yang cocok dibagikan di sosial media untuk melengkapi foto bukber Anda.​

 

Promo Hypermart Weekday 18-20 Maret 2025, Daging Rendang-Sukiyaki Harga Spesial

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Weekday periode 18-20 Maret 2025 selengkapnya di sini, Moms.

Promo Aneka Wafer di Indomaret 18-19 Maret 2025, Khong Guan Wafer Stick Jadi Rp29.900

Promo Indomaret Festival Ramadan menawarkan beragam merek biskuit kaleng dan sirup dengan potongan harga lumayan.

Promo Hypermart Beli 2 Gratis 1 dan Beli 2 Lebih Murah, Berlaku sampai 20 Maret 2025

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Beli Banyak Lebih Hemat periode 14-20 Maret 2025 di sini, Moms.

15 Contoh Undangan Buka Bersama Untuk Dikirim Lewat Whatsapp

Beberapa kata-kata undangan buka bersama yang kreatif dan ramah yang bisa Anda gunakan sebagai undangan di Whatsapp.

 

Panduan Memilih Lemari Pakaian yang Sesuai dengan Kebutuhan Anda

Lemari pakaian Anda terlihat kurang menarik? Ini panduan memilih lemari pakaian yang terlihat estetis dan fungsional sesuai kebutuhan Anda.

Daftar Gift Code Ojol The Game 18 Maret 2025 Terkini dari Codexplore

Yuk, cek dan redeem gift code Ojol The Game 18 Maret 2025 terkini dari Codexplore berikut. Sudah redeem?

Promo McD Bali dan Manado 17-20 Maret, Beli PaMer 5 + Rp 10.000 dapat 3 McFlurry

McD hadirkan promo spesial khusus di Bali dan Manado dari tanggal 17-20 Maret 2025. Beli PaMer 5 + Rp 10.000 bisa dapat 3 McFlurry feat. Oreo.

 

Katalog Promo Superindo Weekday Diskon hingga 40% Periode 17-20 Maret 2025

Pada awal pekan ini, 17-20 Maret 2025, ada promo Superindo Weekday yang bisa Anda manfaatkan dengan sebaik mungkin.

 

Jadwal KRL Solo-Jogja pada Selasa 18 Maret 2025, Ini Jam Paling Malam

Berikut jadwal KRL Solo-Jogja pada hari ini Selasa 18 Maret 2025 yang dapat Anda catat waktunya di bawah ini. Yuk, simak jam paling malam di sini.