M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Apakah Makeup Kedaluwarsa Berbahaya? Ini Kata Para Ahli

Apakah Makeup Kedaluwarsa Berbahaya? Ini Kata Para Ahli
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Berikut bahaya makeup kedaluwarsa menurut para ahli. Simak sampai akhir ya, Moms.

Setiap kosmetik pasti memiliki tanggal kedaluwarsa, termasuk produk makeup. Namun, terkadang seseorang baru menyadari bahwa kosmetiknya telah kedaluwarsa karena jarang digunakan.

Lantas, apakah pemakaian makeup kedaluwarsa berbahaya? Untuk mengetahui jawabannya, simak penjelasan dari beberapa dokter kulit berikut ini.

Melansir Byrdie, dokter kulit bernama Brendan Camp menyatakan bahwa produk kedaluwarsa tidak akan seefektif seperti produk baru. Produk tersebut mungkin tidak tahan lama, konsistensinnya berbeda, dan tidak menempel dengan baik di kulit Anda.

Meski efek tersebut tampak sepele, namun penurunan efektivitas suatu produk dapat berbahaya, terutama pada tabir surya maupun produk yang mengandung SPF.

Baca Juga: Pro dan Kontra Penggunaan Acne Patch untuk Hilangkan Jerawat

“Seiring berjalannya waktu, susunan kimiawi suatu produk perawatan kulit dapat berubah dan dapat menyebabkan reaksi pada kulit,” tambah dokter Camp.

Selain itu, bakteri dan mikroorganisme juga dapat mengontaminasi produk, sehingga kulit rentan terhadap infeksi.

Secara umum, makeup biasanya bertahan 1-2 tahun sejak tanggal produksi. Apabila Anda tidak dapat melihat tanggal kedaluwarsa produk dengan jelas, maka gunakan indra penciuman untuk mendeteksinya. Apabila Anda mencium bau aneh pada kosmetik, maka segera hentikan pemakaiannya.

Mengutip Mayo Clinic Health System, berikut adalah beberapa pedoman penting penggunaan dan penyimpanan kosmetik:

  • Produk bertekstur cair seperti maskara dan eyeliner dianggap aman digunakan selama 3 bulan. Produk tersebut sering digunakan di dekat mata, sehingga rentan terhadap peningkatan penyebaran bakteri.
  • Eyeliner gel dan pencil, serta pensil bibir dapat digunakan hingga 1 tahun.
  • Bedak dapat bertahan hingga 2 tahun apabila disimpan dengan benar dan terhindar dari kelembaban.
  • Foundation cair dapat digunakan selama 1 tahun, sementara foundation berbahan dasar minyak dapat digunakan hingga 18 bulan.
  • Pertimbangkan mengganti blush on dan foundation dengan tekstur krim setiap 6 bulan hingga 1 tahun.
  • Lipstik dapat digunakan hingga 1 tahun, sementara lip gloss hanya dapat digunakan 6 bulan hingga 1 tahun.

Baca Juga: 5 Tips Memakai Lipstik Merah untuk Hari Valentine, Auto Cantik!

Untuk mengurangi penyebaran bakteri, pastikan Anda selalu menggunakan kuas aplikator yang bersih. Cuci kuas setiap 7-10 hari untuk menghindari pertumbuhan bakteri.

Demikian penjelasan para ahli mengenai penggunaan makeup kedaluwarsa. Segera hentikan pemakaian kosmetik apabila sudah mendekati tanggal kedaluwarsa ya, Moms.

Selesai menggunakan riasan, pastikan untuk menghapus riasan hingga bersih untuk menghindari pertumbuhan bakteri dan jamur pada kulit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.