MOMSMONEY.ID - Kenali tanda-tanda diabetes semakin parah pada ulasan ini, Yuk! Anda juga harus tahu cara menanganinya.
Diabetes adalah penyakit kronis yang terjadi ketika tubuh tidak mampu menghasilkan cukup insulin atau tidak dapat menggunakan insulin dengan efektif. Insulin adalah hormon yang mengatur kadar gula (glukosa) dalam darah. Jika tidak dikendalikan dengan baik, diabetes bisa memicu berbagai komplikasi serius.
Terkadang, tanda-tanda diabetes semakin parah dapat muncul secara tiba-tiba atau bertahap, yang membutuhkan perhatian segera.
MomsMoney mengulas tanda-tanda tersebut beserta cara menanganinya pada kesempatan kali ini. Yuk, simak!
Baca Juga: Boleh Anda Coba! Begini Cara Menurunkan Asam Urat Alami yang Mudah dan Sederhana
Tanda-Tanda Diabetes Semakin Parah
Menyadur dari laman Alodokter, berikut ini adalah tanda-tanda diabetes semakin parah yang perlu Anda waspadai:
1. Ketoasidosis Diabetik
Ketoasidosis diabetik terjadi saat tubuh kekurangan insulin dan memecah lemak untuk energi, serta menghasilkan keton yang beracun jika berlebihan.
Kondisi ini biasanya terjadi karena infeksi, cedera, operasi, atau kontrol gula darah yang buruk. Gejalanya meliputi rasa haus berlebihan, kelemahan, sesak napas, mulut kering, sering buang air kecil, napas berbau buah, mual, muntah, nyeri perut, dan bahkan koma.
2. Sindrom Hiperglikemia Hiperosmolar Diabetik (HHS)
HHS terjadi saat kadar gula darah sangat tinggi (lebih dari 600 mg/dL), membuat darah kental dan menyebabkan dehidrasi berat. Penyebab utamanya adalah infeksi bakteri, penggunaan obat diabetes yang tidak konsisten, atau kondisi medis seperti gangguan ginjal dan stroke.
Gejalanya termasuk mulut kering, haus berlebihan, mata cekung, demam, kebingungan, kelemahan tubuh, kejang, hingga pingsan.
Baca Juga: 11 Manfaat Jalan Kaki Setiap Hari bagi Kesehatan Tubuh Anda, Apa Saja ya?
3. Hipoglikemia
Hipoglikemia terjadi saat gula darah terlalu rendah, yang bisa disebabkan oleh dosis obat yang berlebihan, lupa makan setelah minum obat, atau aktivitas fisik berlebihan.
Gejalanya termasuk rasa lapar, gemetar, pusing, lemas, keringat berlebihan, kecemasan, hingga pingsan. Segera konsumsi makanan manis seperti permen, jus buah, atau gula pasir untuk menaikkan kadar gula darah.
Cara Menangani Diabetes yang Semakin Parah
Jika Anda mengalami tanda-tanda diabetes semakin parah, segera konsultasikan dengan dokter. Selain itu, berikut adalah langkah pencegahan yang bisa dilakukan agar diabetes tidak semakin memburuk:
- Patuhi instruksi dokter terkait penggunaan obat atau insulin, baik dosis maupun waktu pemberiannya.
- Pantau kadar gula darah secara berkala untuk mengetahui apakah gula darah terkendali.
- Selalu sediakan permen atau minuman manis untuk mengatasi penurunan gula darah mendadak.
- Pastikan untuk makan pada waktu yang konsisten dan dengan porsi yang tepat.
- Merokok dan alkohol dapat memperburuk kondisi diabetes, jadi sebaiknya hindari atau batasi konsumsinya.
- Setelah berolahraga, perhatikan gejala yang muncul dan pastikan Anda memiliki asupan gula yang cukup.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Minuman Penurun Gula Darah Paling Ampuh yang Bisa Dicoba
Demikian informasi mengenai tanda-tanda diabetes yang semakin parah dan cara menanganinya. Semoga informasi ini bermanfaat!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News