CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

7 Fakta Unik Bulan Agustus, Yuk Simak!

7 Fakta Unik Bulan Agustus, Yuk Simak!
Reporter: Virdita Rizki Ratriani  |  Editor: Virdita Ratriani


MOMSMONEY.ID - Agustus adalah bulan ke-8 dalam satu tahun kalender Gregorian.

Agustus adalah salah satu dari tujuh bulan lainnya yang memiliki 31 hari. 

Di Eropa, Agustus juga dikenal sebagai bulan terakhir di musim panas dan menjadi bulan yang seringkali digunakan untuk liburan. 

Agustus juga menjadi bulan yang spesial bagi masyarakat Indonesia karena pada 17 Agustus diperingati sebagai hari kemerdekaan Indonesia. 

Selain itu, ada beberapa fakta menarik lainnya tentang bulan Agustus. 

Baca Juga: 13 Twibbon Hari Kebangkitan Teknologi Nasional 2023 yang Diperingati 10 Agustus

Fakta unik bulan Agustus 

Fakta Unik Bulan Agustus
Fakta Unik Bulan Agustus

Dirangkum dari laman Fun Facts About dan Facts.net, berikut beberapa fakta unik bulan Agustus: 

1. Asal nama Agustus 

Asal kata Agustus adalahh bahasa latin, "August" yang artinya penghormatan atau kekaguman yang menginspirasi.

Kata tersebut juga dapat digunakan untuk menggambarkan orang yang sangat dihormati atau dikagumi, seperti pemimpin yang dihormati. 

Saat ini, kata “Agustus” sering digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang mengesankan, megah, atau menakjubkan.

Baca Juga: 14 Ide Lomba 17 Agustusan Anak yang Menarik dan Unik untuk Rayakan HUT ke-78 RI

2. Bulan panen di Eropa 

Agustus juga menjadi bulan panen di Eropa. Sebab, beberapa sayuran siap dipanen di Agustus seperti tomat, paprika, mentimun, dan kacang polong. 

3. Bulan "madu" 

Agustus juga sering disebut sebagai "bulan madu" sebab di bulan ini adalah bulan di mana madu dipanen dari sarang lebah. Bagi kepercayaan di banyak budaya, bulan ini juga tepat untuk melakukan bulan madu bagi pasangan. 

4. Bulan tersibuk untuk pariwisata

Agustus juga menjadi bulan tersibuk untuk pariwisata di Eropa dan Amerika Utara. Pasalnya, Agustus masih termasuk dalam liburan musim panas dengan cuaca yang hangat. 

Jika Anda tidak ingin berdesak-desakan di tempat wisata maka sebaiknya hindari bulan Agustus untuk berpergian ke Eropa dan Amerika Utara. 

Baca Juga: 13 Ide Lomba 17 Agustus Ibu-ibu Unik dan Lucu untuk Rayakan HUT RI

5. Awalnya tidak memiliki 31 hari

Salah satu fakta Agustus adalah bulan ini awalnya tidak memiliki 31 hari. Agustus hanya memiliki 30 hari, sedangkan Juli, yang dinamai Julius Caesar, memiliki 31 hari. 

Namun, Kaisar Romawi, yang dinamai Agustus, yakni Augustus Caesar tidak ingin bulannya memiliki hari yang lebih sedikit daripada bulan Julius Caesar. 

Jadi, dia menambahkan satu hari ke Agustus, menjadikannya 31 hari, sama seperti Juli.

Baca Juga: Drakor My Lovely Liar hingga Not Others Bersaing Rating Tertinggi Awal Agustus 2023

6. Hujan Meteor Perseid terjadi pada bulan Agustus

Hujan meteor Perseid adalah salah satu hujan meteor yang paling populer. Biasanya puncaknya sekitar tanggal 11 hingga 13 Agustus. 

Hujan meteor Perseid ini dapat terlihat dari sebagian besar belahan dunia dan menarik banyak pengamat bintang dan penggemar astronomi.

Jika Anda sedang mencari ide kencan, cobalah melihat bintang pada hari-hari ini dan hargai tampilan bintang jatuh yang spektakuler bersama pasangan Anda.

Baca Juga: 13 Ide Lomba 17 Agustus Ibu-ibu Unik dan Lucu untuk Rayakan HUT RI

7. Bulan kemerdekaan Indonesia

Agustus juga menjadi bulan Kemerdekaan Indonesia. Tanggal 17 Agustus dirayakan sebagai hari peringatan kemerdekaan Indonesia. 

Biasanya, masyarakat Indonesia dihimbau untuk memasang bendera merah putih di depan rumah mulai tanggal 1 Agustus untuk memeriahkan momen tersebut. 

Nah, itulah sejumlah fakta unik bulan Agustus. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cara Mengaktifkan Fitur Facebook Pro, Ikuti Langkah Demi Langkah Berikut Ini Ya!

Cara mengaktifkan fitur Facebook pro pada dasarnya mengubah profil pribadi Anda menjadi halaman bisnis  tanpa menghilangkan kesan personalnya.   

8 Minuman yang Bagus Dikonsumsi Ketika Flu Melanda

Ini dia beberapa minuman yang bagus dikonsumsi ketika flu melanda. Ada apa saja, ya?                 

Cara Bikin Dapur Anda Jadi Senyaman ala Restoran Favorit Tanpa Renovasi Besar

Simak inspirasi dan panduan menarik tentang bagaimana membuat dapur terasa lebih hidup dan menyenangkan tanpa harus merenovasi total.

13 Manfaat Daun Kelor, Herbal yang Bisa Jaga Gula Darah Normal dan Cegah Anemia!

Manfaat daun kelor sebagai tanaman herbal berasal dari kandungan antioksidan, vitamin, dan mineralnya.

15 Makanan yang Membantu Sembuhkan Flu dengan Cepat

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang membantu sembuhkan flu dengan cepat. Cari tahu daftarnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11): Galeri 24 Turun, UBS Naik

Pergerakan harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11) bervariasi. Emas Galeri 24 turun, sedang emas UBS naik pada sebagian ukuran.

10 Makanan yang Harus Dihindari saat Flu, Bisa Perparah Gejala

Ternyata ini beberapa makanan yang harus dihindari saat flu. Disebut bisa memperparah gejalanya, lo.

5 Kesalahan Keuangan yang Sering Dilakukan Kelas Menengah dan Cara Menghindarinya

Yuk cek cara baru mengelola uang biar keuangan lebih stabil dan pintar menghadapi kondisi ekonomi yang makin menantang. Simak ulasannya di sini.

Infinix Note 50S HP Murah dengan Mikroenkapsulasi yang Bikin Back Covernya Wangi

Infinix Note 50S merupakan HP murah yang punya tekonologi mikroenkapsulasi yang hadirkan aroma wangi di bagian back cover.   

8 Cara Cepat Menyembuhkan Flu yang Efektif Menurut Dokter

Ada beberapa cara cepat menyembuhkan flu yang efektif menurut dokter. Apa sajakah itu? Cek di sini.