M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

7 Cara Menggunakan ChatGPT untuk Mempermudah Pekerjaan Anda

7 Cara Menggunakan ChatGPT untuk Mempermudah Pekerjaan Anda
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Kehadiran ChatGPT mungkin saat ini belum akan menggeser pekerjaan manusian. Tapi, ChatGPT dapat membantu pekerjaan Moms jadi lebih efektif dan efisien. Bagaimana cara menggunakan ChatGPT untuk mempermudah pekerjaan Anda?

Melansir Business Insider, kehadiran ChatGPT bisa meningkatkan produktivitas Anda dalam bekerja. Sebagai contoh, sistem kecerdasan buatan serupa The Buzzy kini digunakan untuk menghasilkan saran soal properti, menyediakan tips bagaimana memulai bisnis, bahkan menulis musik dengan gaya individu si artis. 

Meski demikian, penggunaan ChatGPT seluruhnya dalam pekerjaan masih rentan kesalahan informasi, dan sangat terasa hilangnya sentuhan manusia. Supaya tak salah cara menggunakan ChatGPT, simak penjelasan di bawah ini, yuk.

Baca Juga: 30 Link Twibbon Valentine 2023 Romantis untuk Orang Tersayang, Download di Sini

Cara menggunakan ChatGPT untuk mempermudah pekerjaan Anda

1. Gunakan ChatGPT seperti Google untuk riset

ChatGPT dapat mejawab hampir semua pertanyaan Anda, sama seperti saat Anda menanyakan sesuatu ke Google. Pembuat Gmail Paul Buchheit bahkan mengatakan lewat akun Twitter-nya, kecerdasan buatan ini bisa lebih cepat memberikan jawaban dibanding Google.

Meski di sisi lain, ChatGPT mungkin saat ini tidak terlalu akurat, karena pengetahuannya hanya sampai tahun 2021. Namun, ChatGPT dapat menganalisa data dari jutaan situs untuk menjawab segala pertanyaan. Selain itu, ChatGPT bakal lebih pintar jika semakin sering digunakan. 

ChatGPT juga tidak memberikan banyak link seperti Google. ChatGPT bakal menyediakan jawaban lebih cepat dan bisa menyederhanakan jawaban jika Anda merasa informasinya terlalu rumit.

2. Gunakan ChatGPT untuk menulis esay, pidato, surat, lagu dan evaluasi karyawan

Beberapa murid yang memiliki tugas esay telah menyadari bahwa ChatGPT dapat digunakan sebagai alat menulis. Meski beberapa guru menindak siswa yang menggunakan ChatGPT, Profesor UPenn Ethan Mollick menyarankan siswanya menggunakan ChatGPT.

Menurutnya, ChatGPT dapat membantu siswanya mendapatkan ide dan meningkatkan kualitas penulisan mereka. ChatGPT juga dianggap sebagai mitra untuk berpikir. 

3. Gunakan ChatGPT untuk menganalisa data yang besar

ChatGPT dapat Anda gunakan untuk menganalisa data berbasis bahasa. Anda tak perlu lagi melakukan analisa data secara manual dan bisa menghasilkan analisa yang lebih banyak. 

Hasil analisa ChatGPT juga bisa membantu keputusan investasi. ChatGPT bisa mengidentifikasi tren pasar, menyoroti portofolio Anda dan mengkomunikasikan itu semua. 

4. Gunakan ChatGPT untuk mengatur jadwal, perencanaan dan manajemen waktu

Anda bisa menggunakan ChatGPT untuk mengatur jadwal Anda. Bahkan, ChatGPT bisa dengan detil mengatur jadwal Anda jam demi jam. ChatGPT juga bisa memprioritaskan ulang tugas-tugas tertentu, dan memberikan saran yang terbaik. 

Baca Juga: Promo Valentine 2023, Nonton Di CGV Bisa Dapat Cashback 40% Pakai Blu

5. Gunakan ChatGPT jika membutuhkan pendapat

ChatGPT bisa memberikan pendapat pada rencana Anda dan mengestimasikan apa yang Anda butuhkan. Misalkan, menanyakan ide bisnis, Anda bisa mendapatkan ide bisnis, perkiraan biaya awal dan rincian rencana bisnis. ChatGPT bahkan bisa memaparkan tantangan bisnis yang Anda inginkan. 

6. Gunakan ChatGPT untuk menjadi asisten coding

Jika banyak pekerjaan yang mungkin bisa hilang karena ChatGPT, berbeda dengan bidang IT. ChatGPT justru bisa membantu tenaga IT untuk menjadi asisten coding.

ChatGPT dapat memeriksa ulang jika ada pengkodean yang salah dalam setiap program. Namun, saat ini ChatGPT juga masih banyak melakukan kesalahan, sehingga Anda tetap harus hati-hati. 

7. Gunakan ChatGPT untuk melamar pekerjaan atau negosiasi kenaikan gaji

ChatGPT dapat membantu Anda saat ingin melamar kerjaan baru atau menegosiasikan kenaikan gaji. ChatGPT membantu Anda untuk menulis surat pengantar saat akan melamar pekerjaan. Serta, bisa membantu Anda menyusun permintaan kenaikan gaji. 

Baca Juga: Begini Cara Mengatasi Penuaan Kulit: 7 Hal yang Boleh dan Tidak Boleh Anda Lakukan

Demikian informasi cara menggunakan ChatGPT untuk mempermudah pekerjaan Anda dan meningkatkan produktivitas. Semoga informasi ini bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hari Pertama Tayang, Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Catat 272.846 Penonton

Di hari pertama penayangannya di bioskop pada 27 November, film Agak Laen: Menyala Pantiku! mencatatkan 272.846 penonton.​

Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta (28/11), Atmosfer Panas Perayaan HUT Persija ke-97

Prediksi Persija vs PSIM di BRI Super League, Jumat 28 November 2025 pukul 19.00 WIB di GBK, live Indosiar dan Vidio, duel sengit seru.

5 Ide Penyimpanan Tersembunyi di Ruang Tamu agar Rumah Selalu Rapi dan Nyaman

Berikut cara bikin ruang tamu makin rapi dan nyaman lewat ide penyimpanan tersembunyi yang simpel, kreatif, dan cocok untuk rumah kamu.

8 Ide Dekorasi Teras Natal DIY Mudah Dibuat dan Tahan Lama untuk Musim Liburan

Simak ide dekorasi teras Natal DIY yang mudah, cantik, dan hemat biaya untuk sambut tamu dengan meriah tanpa renovasi besar. Catat poin-poinnya.  

7 Ide Plafon POP Dapur Modern yang Disetujui Ahli dan Cocok untuk Rumah Masa Kini

Berikut ide plafon dapur POP modern yang bikin dapur makin estetik dan fungsional, simak inspirasi terbaik untuk hunian kamu sesuai masa kini.  

Investasi Modal Kecil yang Aman dan Menguntungkan di 2025, Cocok untuk Pemula

Berikut rekomendasi investasi modal kecil yang aman dan menguntungkan. Cocok untuk pemula atau kamu yang ingin bangun masa depan finansial.  

Pensiun Usia 62 Tahun Apakah Sudah Tepat? Ini Panduan Agar Tidak Salah Langkah

Panduan santai dan lengkap soal pensiun usia 62 tahun agar keputusan tepat aman secara finansial dan tidak menyesal. Simak selengkapnya.  

Strategi Keuangan Anti Boncos untuk Gen Z dan Cara Bangun Masa Depan Finansial

Gaya hidup konsumtif makin marak di kalangan Gen Z. Yuk cek cara kelola uang yang cerdas biar masa depan aman dan bebas stres finansial.

Promo JSM Alfamidi 27-30 November 2025, So Good Chicken Wings Beli 2 Gratis 1

Ada promo JSM Alfamidi Spesial Gajian yang dapat Anda manfaatkan dengan baik. Promo ini berlaku sampai 30 November 2025.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 29 November 2025, Kuncinya Kolaborasi

Ramalan Zodiak karier dan keuangan besok Sabtu 29 November 2025 hadir dengan energi kolaboratif yang kuat di hampir semua zodiak.