M O M S M O N E Y I D
Keluarga

6 Trik Bikin Smoothie Buatanmu Bertekstur Sangat Kental dan Creamy

6 Trik Bikin Smoothie Buatanmu Bertekstur Sangat Kental dan Creamy
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Smoothie buatanmu terlalu encer? Coba ubah tekstur dan tingkat kekentalan smoothie dengan cara berikut ini.

Smoothie adalah pilihan yang pas untuk disantap setelah olahraga pagi. Meski begitu, ternyata ada banyak orang yang membuat smoothie secara asal-asalan sehingga menghasilkan tekstur smoothie yang encer & tak enak disantap.

Maka untuk mengubahnya, mari ikuti deretan tips bikin smoothie jadi kental dan creamy, ini dia selengkapnya.

Baca Juga: 5 Bahaya yang Mengintai di Balik Rutin Mengonsumsi Smoothies

Bekukan buahnya

Supaya smoothie bertekstur kental & creamy, maka bekukan terlebih dahulu buah yang akan digunakan.

Buah yang beku lebih akan memberikan tekstur kental daripada harus menambahkan es batu yang malah akan membuat smoothie jadi cair.

Bekukan bahan lain

Membekukan bahan-bahan lain yang bertekstur cairan, seperti misalnya air kelapa, santan, ataupun yogurt, selama sehari semalam dalam freezer hingga bentuknya berubah menjadi es batu.

Melansir dari Fakaza News, tekstur es pada minuman ini membantu membuat smoothie bertekstur creamy dan lebih kental.

Namun jika minuman-minuman di atas tidak dibekukan terlebih dahulu dalam freezer dan langsung saja digunakan, maka smoothie yang dihasilkan malah jadi cair.

Baca Juga: 2 Resep Smoothies Mangga yang Menyegarkan, Enak Dikonsumsi dalam Keadaan Dingin

Blender sayuran terlebih dahulu

Smoothie bisa bertekstur lebih kental apabila sayuran diblender terlebih dahulu dengan sedikit cairan (bisa berupa yogurt, air, dll).

Cara ini akan membuat sayuran jadi terblender dengan halus karena sayuran tak mengeluarkan cairan sebanyak buah.

Gunakan jumlah air seminimum mungkin

smoothie kental dan creamy
smoothie kental dan creamy

Baca Juga: Bikin Asam Lambung Naik, 7 Makanan ini Tak Boleh Dikonsumsi saat Perut Kosong

Semakin bagus kualitas blender yang digunakan, semakin sedikit jumlah air yang harus digunakan untuk memblender smoothie.

Maka apabila Anda tak memiliki blender mewah, I Heart Vegetables menyarankan untuk menambahkan air sedikit demi sedikit ke dalam blender. Menambahkan terlalu banyak air hanya akan membuat smoothie makin encer.

Tambahkan biji chia atau segenggam oat

Segenggam oat mentah dapat menambah kekentalan smoothie Anda.

Baca Juga: Bukan Cuma Smoothie, Coba 6 Snack Pre-Workout Enak Ini Sebelum Olahraga

Selain itu, oat juga berguna karena mengandung banyak protein & serat di dalamnya. Ingat, oat yang ditambahkan haruslah oat mentah.

Adapun 1 sendok makan biji chia yang mengandung lemak sehat juga dapat membuat smoothie semakin creamy.

Oat mentah & biji chia merupakan pengental alami yang akan menyerap cairan dari smoothie sehingga smoothie Anda jadi bertekstur lebih kental.

Greek Yogurt

Greek yogurt dikenal memiliki tekstur yang kental dibandingkan jenis yogurt lainnya.

Baca Juga: Mengenal Fungsi Edible Flower, Bunga Cantik yang Bisa Dimakan

“Yogurt bisa menjadi cara lain untuk menambah kekentalan pada smoothie Anda, terutama jika Anda menggunakannya untuk menggantikan sebagian cairan yang biasa ditambahkan,” jelas Elysia Cartlidge, seorang ahli diet yang dikutip dari Insider.

Jika ingin efek kental jauh lebih banyak, cobalah membekukan Greek yogurt dalam wadah es batu.

Coba ikuti tips-tips di atas jika ingin membuat smoothie bertekstur super kental dan creamy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Makanan Sehari-hari yang Bisa Bikin Tekanan Darah Naik

Ternyata ini, lho, makanan sehari-hari yang bisa bikin tekanan darah naik. Wah, ada apa saja?           

10 Camilan untuk Mengatasi Gula Darah Rendah Paling Cepat

Ada sejumlah camilan untuk mengatasi gula darah rendah paling cepat. Yuk, intip daftarnya di sini!    

15 Rekomendasi Camilan Sehat Sebelum Tidur agar Tidur Lebih Nyenyak

Intip sejumlah rekomendasi camilan sehat sebelum tidur agar tidur lebih nyenyak berikut, yuk!             

8 Buah yang Secara Alami Turunkan Tekanan Darah Anda

Yuk, intip beberapa buah yang secara alami turunkan tekanan darah Anda berikut! Ada apa saja?        

9 Makanan Tinggi Antioksidan yang Bagus untuk Kesehatan

Mari intip daftar makanan tinggi antioksidan yang bagus untuk kesehatan berikut ini! Apa saja, ya?     

6 Minuman untuk Mengatasi Peradangan secara Alami, Mau Coba?

Ada sejumlah minuman untuk mengatasi peradangan secara alami. Apa sajakah itu?                               

7 Teh yang Secara Alami Turunkan Tekanan Darah Tinggi

Ini dia beberapa teh yang secara alami turunkan tekanan darah tinggi. Apa sajakah itu?                 

4 Manfaat Makan Wortel untuk Menjaga Kesehatan Mata, Apa Saja?

Apa saja manfaat makan wortel untuk menjaga kesehatan mata, ya? Cari tahu selengkapnya di sini!            

Hasil Malaysia Open 2026, Jonatan dan Fajar/Fikri Maju ke Semifinal

Hasil Malaysia Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (9/1), Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri lolos ke semifinal.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (10/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Sangat Lebat

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Sabtu 10 Januari 2026 dan Minggu 11 Januari 2026 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.