M O M S M O N E Y I D
Keluarga

6 Kesalahan Mendisiplinkan Anak yang Wajib Orang Tua Hindari

6 Kesalahan Mendisiplinkan Anak yang Wajib Orang Tua Hindari
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Berikut 6 kesalahan mendisiplinkan anak yang wajib orang tua hindari. Simak sampai akhir, ya, Moms.

Sudah berusaha mendisiplinkan anak tapi mereka semakin suka memukul, berteriak, atau tetap tidak mau mendengarkan kata-kata Anda? Bisa jadi, Anda melakukan strategi disiplin yang salah tanpa disadari.

Melansir laman Parents, ada beberapa kesalahan mendisiplinkan anak yang wajib orang tua hindari. Berikut 6 di antaranya yang wajib orang tua tahu:

Baca Juga: 7 Tips Bepergian bersama Bayi Pakai Kereta, Dijamin Lancar dan Menyenangkan!

1. Memarahi anak di tempat umum

Saat berada di tempat umum, anak mungkin bertingkah menjengkelkan atau membahayakan dirinya sendiri. Ketika itu terjadi, hindarilah untuk mendisiplinkan anak di depan orang lain.

Pasalnya, anak akan lebih fokus pada siapa saja yang mendengarkan percakapan antara Anda dengan mereka dibanding apa yang sedang Anda ajarkan.

Sebaiknya, carilah tempat yang tenang untuk berbicara empat mata dengan anak tentang perilaku buruk mereka tanpa terlihat atau terdengar oleh orang lain.

Jika Anda tidak menemukan tempat yang tenang untuk berbicara pada saat itu juga, coba tunjukkan secara singkat perilaku buruk anak. Lalu, beri tahu anak bahwa Anda akan membicarakannya lebih lanjut di rumah.

2. Mengabaikan rasa lapar anak

Anda tidak bisa mengharapkan anak menunjukkan perilaku terbaik mereka saat perutnya kosong.

Justru, kelaparan akan menyulitkan anak untuk berkonsentrasi dan bisa meningkatkan perilaku buruk mereka.

Jadi, pastikan anak makan terlebih dahulu sebelum Anda mendisiplinkan mereka. Pertama, katakan bahwa perilaku buruk anak merupakan sesuatu yang salah.

Kemudian, berjanjilah kepada anak bahwa Anda akan membahasnya lebih lanjut setelah mereka makan dan merasa kenyang.

Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Anak yang Suka Memotong Pembicaraan, Awali dengan Contoh

3. Mempermalukan anak

Jangan pernah mempermalukan anak saat berusaha mendisiplinkannya, misal membandingkan mereka dengan kakak atau adiknya.

Pendekatan disiplin semacam ini hanya akan membuat anak-anak saling membenci dan enggan memperbaiki perilaku buruk mereka.

Ingat, disiplin perlu berfokus pada cara anak bertindak dan bukan tentang bagaimana mereka dibandingkan dengan orang lain.

Dengan tidak membanding-bandingkan anak, mereka akan cenderung berperilaku baik, jarang mengamuk, dan lebih akur satu sama lain.

4. Memberikan instruksi yang samar

Apakah anak Anda terus melempar pakaiannya ke lantai padahal Anda sudah memberi tahu mereka berkali-kali untuk tidak melakukannya?

Kemungkinan besar, anak tidak benar-benar memahami apa yang Anda minta dari mereka.

Untuk mengatasinya, cobalah untuk membuat arahan yang sespesifik mungkin. Beri tahu anak tentang apa yang harus mereka lakukan alih-alih apa yang tidak boleh mereka lakukan.

Contoh, katakan hal-hal seperti “Tolong gantung pakaian kamu sebelum masuk kamar” daripada “Jangan lempar pakaian kamu ke lantai!”.

Hal yang sama pun berlaku untuk teguran. Misal saat anak Anda memukuli Anda atau orang lain, hindari mengatakan “Jangan memukul!”.

Sebagai gantinya, katakan “Ibu tidak memukul orang. Jadi, kamu bisa memukul bantal saat sedang marah” sembari membelai lengan anak dengan lembut.

Baca Juga: 6 Cara Menghadapi Anak Kecil yang Berperilaku Memberontak dengan Tepat

5. Tersinggung secara berlebihan

Anak-anak bertingkah karena banyak alasan, salah satunya pengendalian diri yang kurang. Oleh sebab itu, tidak heran jika anak suka menguji batasan.

Seburuk apapun perilaku si kecil, tanamkanlah dalam diri Anda bahwa mereka tidak melakukannya karena tidak menyukai Anda.

Justru, perilaku buruk merupakan cara bagi anak untuk mendapatkan apa yang mereka inginkan entah itu kasih sayang, camilan, atau waktu bermain yang lebih lama.

Dengan demikian, Anda tak perlu tersinggung atau merasa tidak layak menjadi orang tua saat anak berperilaku buruk kepada Anda, ya, Moms.

Sebaiknya, pertahankan pelukan dan ciuman seraya memberi tahu anak bahwa Anda tidak akan membiarkan mereka tidak menghormati Anda.

6. Tidak konsisten

Menegakkan aturan secara tidak konsisten akan mengajarkan anak bahwa melanggarnya bukan masalah besar karena tidak ada konsekuensi apapun.

Inkonsistensi dalam upaya mendisiplinkan anak akan mengirimkan sinyal kepada mereka bahwa Anda tidak benar-benar memegang kendali.

Tentu saja, hal tersebut akan sangat membingungkan terutama bagi anak-anak yang masih sangat kecil.

Pastikan untuk selalu menindaklanjuti aturan yang sudah Anda buat dengan konsekuensi yang sesuai tatkala anak melanggarnya.

Itulah 6 kesalahan mendisiplinkan anak yang wajib orang tua hindari. Yuk, perbaiki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Fenomena Flamingo Era: Saat Bunda Kehilangan Jati Diri demi Keluarga

Menjalani peran besar dalam sebuah keluarga, rupanya bunda merindukan kegiatan me time dalam keseharian

6 Jenis Batuan Kristal Pembawa Keberuntungan di Tahun Baru

Bagi yang percaya, inilah beberapa jenis batuan kristal yang dipercaya membawa keberuntungan di tahun baru.

5 Alasan Anda Wajib Pakai Cushion Dibanding Foundation

Merupakan produk make up yang populer, berikut ini beragam alasan kenapa Anda harus menggunakan cushion dibanding foundation biasa.​

Kebiasaan di Pagi Hari yang Bantu Menjaga Asam Urat Normal, Ini Info Lengkapnya

Kebiasaan di pagi hari menentukan kadar asam urat normal lo. Saat kadar asam urat tidak seimbang, tubuh akan mengingatkan melalui beberapa gejala.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 3 Januari 2026

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Sabtu 3 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja dan strategi profesional Anda.

12 Menu Makanan Sehat Sumber Karbohidrat yang Dapat Anda Konsumsi

Intip beberapa menu makanan sehat sumber karbohidrat berikut ini, yuk. Ada apa saja, ya?            

Inspirasi 4 Resep Udang Spesial yang Selalu Jadi Favorit, Bikin Nambah Nasi

Beberapa resep udang spesial ini siap menemani makan nikmat sekeluarga. Mulai dari udang bakar madu sampai udang goreng bihun yang bikin nagih.

Promo JSM Alfamart Periode 2-4 Januari 2026, Ada Promo Beli 2 Gratis 2

Harga promo JSM Alfamart periode 2-4 Januari 2026 tidak berlaku di wilayah NTT, Balikpapan, Samarinda, dan Sorong.

Daftar Tablet Murah yang Cocok buat Main Game Online, Enggak Lemot Sama Sekali

Tablet murah terbaik menggabungkan pengalaman menyenangkan dengan visual dan performa yang lebih baik daripada ponsel biasa. 

Katalog Promo JSM Superindo Diskon hingga 45% Periode 2-4 Januari 2026

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.