M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Ide Kado Valentine Dadakan, Bisa Dibeli Mepet Sebelum Rayakan Valentine

6 Ide Kado Valentine Dadakan, Bisa Dibeli Mepet Sebelum Rayakan Valentine
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bisa beli dadakan, simak beberapa ide kado Valentine yang bisa langsung menjelang tibanya Valentine.

Kesibukan kadang membuat banyak hal penting menjadi terlupakan. Termasuk, membeli kado Valentine bagi pasangan.

Dengan menyempatkan diri sesaat di tengah kesibukan, maka beberapa kado Valentine berikut ini bisa ditemukan dengan mudah di detik-detik akhir merayakan Valentine bersama pasangan.

Apa saja, sih, pilihannya? Simak, yuk, beberapa ide kado Valentine yang bisa dibeli dadakan ini.

Baca Juga: Unik dan Manis, Ini 6 Ide Kado Valentine buat Pasangan yang Baru Jadian

Bunga dan coklat

Merupakan kado klasik untuk merayakan Valentine, bunga dan cokelat bisa digunakan sebagai ide kado Valentine dadakan jika Anda masih kebingungan untuk mencari kado.

Kado ini juga merupakan kado yang paling aman dan tentunya akan disukai oleh pasangan sebagai salah satu cara untuk menunjukkan rasa sayang.

Wewangian

Wewangian merupakan ide kado termudah yang dapat ditemukan di mana-mana. Baik itu parfum, diffuser, atau pengharum ruangan lainnya, dapat dipilih sebagai kado Valentine bagi pasangan.

Pastikan untuk memilih wewangian dengan aroma favorit pasangan, ya. Agar kado Valentine menjadi makin berkesan.

Baca Juga: Tak Ada Cokelat, Ini 6 Ide Kado Valentine Antimainstream buat Perempuan

Coffee set

Pasangan Anda merupakan orang yang suka kopi? Ide memberikan kado satu set peralatan ngopi yang lucu bisa menjadi pilihannya juga.

Kini, peralatan ngopi rumahan bisa ditemukan dengan mudah di supermarket maupun tempat-tempat yang menjual peralatan ngopi. Seperti cangkir atau beberapa alat mudah untuk membuat kopi. Sertakan, juga biji kopi dengan rasa favorit pasangan, ya.

Buku bacaan

Buku bacaan juga merupakan salah satu item kado yang paling mudah ditemukan. Buku juga bisa menjadi kado Valentine yang cocok diberikan pada pasangan yang memiliki hobi membaca.

Namun, kado lain seperti note book, jurnal, dan buku gambar juga bisa diberikan pada pasangan yang menyukai menulis atau menggambar.

Baca Juga: 6 Inspirasi Kado Valentine Buat Perempuan Muda 20 Tahunan

Voucher game

Ide kado Valentine yang satu ini juga bisa dibeli dadakan. Bagi pasangan yang menyukai game online, maka coba berikan beberapa pilihan voucher game favoritnya.

Voucher game pun kini bisa dengan mudah ditemukan baik di online maupun offline store. Selain voucher game, cobalah juga untuk memberikan voucher langganan lainnya atau voucher belanja.

Aksesori

Aksesori juga menjadi ide kado Valentine yang mudah ditemui di mana-mana, sehingga tentunya bisa dibeli secara dadakan.

Memberikan kado aksesori seperti anting, bros, kalung, jepit, gelang, atau topi bisa menjadi salah satu ide kado Valentine dadakan yang mudah dan tidak ribet.

Tentu saja, barang-brang tersebut dapat dengan mudah ditemui bahkan di waktu-waktu singkat sebelum merayakan Valentine.

Simple dan enggak ribet, beberapa ide kado Valentine di atas bisa juga dibeli secara dadakan saat menit-menit terakhir sebelum merayakan Valentine bareng pasangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (5/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (5/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (5/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 5 November 2025 dan Kamis 6 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

5 Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat Paling Ampuh, Bikin Wajah Mulus Lagi

Bopeng tak kunjung hilang? Ini 5 cara menghilangkan bopeng bekas jerawat paling ampuh yang bisa Anda coba.

Biar Barang Aman Sampai Tujuan, Lalamove Sediakan Asuransi Pengiriman Mulai Rp 500

Lalamove menyediakan layanan asuransi pengiriman barang dengan menggandeng PT Sompo Insurance Indonesia dan Qoala for Enterprise.

Mengenal 5 Jenis Newsfluencer, Wajah Baru Pemberitaan di Era Media Sosial

Berikut 5 jenis newsfluencer, seseorang yang memproduksi konten berita di platform media sosial​ yang memadukan unsur news dan influencer ​  

Promo Alfamart Kebutuhan Dapur 1-15 November 2025, Sasa Santan Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Kebutuhan Dapur periode 1-15 November 2025 untuk belanja kebutuhan dapur dengan lebih untung.  

Pasar Aset Kripto Makin Keok, Masih Tepat Beli Bitcoin?

Harga Bitcoin terus tertekan dengan turun 9,37% dalam tujuh hari terakhir. Simak bagaimana investor sebaiknya menyikapi!

Apakah Oatmeal Bisa untuk Diet? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah oatmeal bisa untuk diet atau tidak, ya? Yuk, cari tahu jawabannya di sini!               

7 Tips Diet Alami Cepat Turun Berat Badan yang Layak Dicoba

Ada beberapa tips diet alami cepat turun berat badan yang bisa Anda coba. Penasaran? Yuk, intip di sini!

8 Daftar Sayuran yang Paling Cepat Turunkan Kolesterol Tinggi

Mari intip daftar sayuran yang paling cepat turunkan kolesterol tinggi berikut ini. Apa saja, ya?