M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Tips Diet Turunkan Kolesterol setelah Makan Banyak di Malam Tahun Baru

5 Tips Diet Turunkan Kolesterol setelah Makan Banyak di Malam Tahun Baru
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Kalap makan banyak daging saat malam tahun baru? Kurangi kadar kolesterol dalam tubuh dengan mengikuti tips diet yang berikut ini.

Kadar kolesterol dipengaruhi oleh asupan makanan. Maka untuk bisa menurunkan kadar kolesterol, Anda wajib mengatur pola makan.

Simak tips diet turunkan kolesterol, yang dilansir dari Healthline dan Hemaviton, selengkapnya.

Baca Juga: Perbaiki Pola Hidup, Ikuti 7 Cara Mencegah Diabetes Tipe 2 Sejak Usia Dini

Kurangi konsumsi gula

Makanan tinggi gula dan lemak
Makanan tinggi gula dan lemak

Mengonsumsi terlalu banyak gula dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Sebuah penelitian yang dikutip dari Healthline menemukan bahwa orang dewasa yang mengonsumsi 25% kalori dari minuman sirup jagung fruktosa mengalami peningkatan kolesterol LDL sebesar 17% hanya dalam 2 minggu.

American Heart Association merekomendasikan makan maksimal 100 kalori (25 gram) gula tambahan / hari untuk wanita & anak-anak. Serta maksimal 150 kalori (37,5 gram) / hari untuk pria.

Baca Juga: Bikin Anda Tertipu, Waspadai 7 Trik Penjualan Licik ala Supermarket Ini

Konsumsi lemak baik

Agar dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh, Anda perlu pilah pilih lemak yang akan dikonsumsi.

Anda harus menghindari asam lemak trans yang bikin kadar kolesterol baik (HDL) turun, sekaligus bikin kadar kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh jadi naik.

Menurunnya kolesterol baik (HDL) akan memperparah kadar kolesterol jahat (LDL). Karena HDL berfungsi mengurangi LDL dalam darah pengidap kolesterol.

Lemak trans buatan banyak terdapat di dalam makanan seperti keripik kentang, margarin, biskuit, makanan cepat saji, kopi, dan berbagai macam makanan yang digoreng lainnya.

Buah alpukat
Buah alpukat

Baca Juga: 7 Makanan Murah Pembentuk Otot, Rutin Konsumsi setelah Olahraga

Sementara untuk dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh, lemak yang dibutuhkan berupa lemak baik seperti kacang-kacangan, alpukat, dan ikan yang mengandung lemak tak jenuh.

Jenis lemak di atas dapat menurunkan kadar kolesterol jahat sebanyal 11% hanya dalam waktu 8 minggu.

Perbanyak konsumsi rempah

Rempah-rempah ampuh digunakan sebagai bahan untuk diet menurunkan kadar kolesterol secara alami yang wajib dikonsumsi teratur.

Untuk mengakalinya, masukkan aneka rempah ke setiap hasil masakanmu. Jadi, anda tak perlu mengonsumsinya mentah-mentah.

Baca Juga: 4 Makanan Murah yang Ampuh Mencegah Diabetes, Konsumsi Lebih Sering!

Konsumsi buah dan sayur

buah dan sayur
buah dan sayur

Tentunya, sayur dan buah dapat menjadi diet terampuh yang bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Penelitian yang dilansir dari Hemaviton menunjukkan, orang yang rata-rata mengonsumsi 4 porsi buah & sayur setiap hari dapat menurunkan 6% kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Baca Juga: Tips Atur Pola Makan untuk Usia di Atas 40 Tahun, Makin Sehat dan Bugar!

Suplemen penurun kolesterol

Meski Anda telah melakukan berbagai diet seperti di atas, jangan lupa tetap konsumsi suplemen penurun kolesterol.

Suplemen penurun kolesterol dapat menurunkan & memblokir kadar kolesterol jahat dari makanan sebelum masuk ke aliran darah.

Dengan menerapkan diet ini, maka lambat laun kadar kolesterol jahat dalam tubuh akan berkurang secara alami. Tubuh akan bugar apabila kolesterol jahat berkurang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Paket Gokana Hebat Mulai Rp 99 Ribu, Makan Bertiga Jadi Lebih Hemat

Makan bertiga di Gokana mulai Rp 99.000 saja. Paket Hebat 1 dan 2 menawarkan Ramen, Bento, hingga Teppan. Cek syarat berlaku sebelum kehabisan.

Rindu Dengan Luffy dan Topi Jeraminya? One Piece Season 2 Siap Tayang di Netflix

Sudah penasaran akan serial animasi One Piece selanjutnya? One Piece Season 2 akan berlayar di Netflix mulai Maret 2026.

Siaga Hujan Amat Deras di Jawa Bali, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (12/1)

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Senin (12/1) dengan status Siaga hujan sangat deras di Jawa dan Bali juga Nusa Tenggara.

Promo PHD Senin Hemat Paket 2 Pizza Free Coca-Cola dan Menu Baru Domino's Pizza Jumbo

Promo PHD berikan Double Box + Coca-Cola 1 liter gratis cuma Rp 130.000. Sedang Domino's Pizza hadirkan Pizza jumbo.

Promo Diskon Katsu 30% di Kimukatsu Cek Angka 2 atau 6 di Tanggal Lahir Anda

Promo Kimukatsu Beef Katsu Cheese Set hanya dengan Rp 58.000. Cek tanggal lahir Anda, diskon 30% menanti jika ada angka 2 atau 6.

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (12/1)

IHSG punya peluang menguat terbatas pada perdagangan Senin (12/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Meroket, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 12 Januari 2026 Cetak Rekor Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.631.000 Senin (12/1/2026), melonjak Rp 29.000 dibanding hari sebelumnya.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (12/1)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1/2026). Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas ​untuk hari ini.

Rahasia Hidup Tenang, 6 Tontonan Netflix Ini Ubah Pola Pikir Anda

Dari tata krama di meja makan hingga berbenah, rekomendasi tontonan ini akan meningkatkan kesadaran diri dan etiket Anda.

Promo Mako Bakery Semua Whole Cake & Menu Baru Korean Salt Bread Serba Hemat Sekarang

Promo Mako Bakery Whole Cake diskon besar-besaran, Black Forest dan Chantilly turun harga. Ada juga menu baru Korean Sald Bread.