M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Jenis Batuan Kristal Populer Pembawa Keberuntungan yang Wajib Punya

5 Jenis Batuan Kristal Populer Pembawa Keberuntungan yang Wajib Punya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ketahui beberapa jenis khasiat batu kristal populer pembawa keberuntungan berikut ini jika Anda mulai tertarik untuk mengoleksi batuan kristal.

Di samping memiliki tampilan yang cantik dan menarik, batuan kristal memiliki banyak manfaat yang bisa dijadikan metode pengobatan alternatif.

Bahkan, batu kristal yang telah digunakan sejak zaman kuno ini dipercaya mampu memberikan efek kesembuhan baik bagi raga dan jiwa. Setiap kristal memiliki manfaatnya sendiri-sendiri bagi proses penyembuhan.

Baca Juga: Ternyata 5 Zodiak Ini Diam-diam Suka Melakukan Self Care Loh

Sebagai info tambahan, memilih kristal juga ada caranya, lo. Yaitu, dengan memilih kristal yang menarik perhatian. Cara tersebut dipercaya menjadi tanda bahwa Anda sedang membutuhkan jenis kristal itu.

Jika Anda ingin mencoba menggunakannya, berikut ini ada beberapa jenis batu kristal populer dan manfaatnya.

Jade 

Batu kristal ini pastinya tidak asing lagi di antara pecinta kristal. Batu ini dipercaya dapat mendatangkan keuntungan bagi pemiliknya. Jade dipercaya dapat mendatangkan keberuntungan dalam hal materi dan kehidupan sosial.

Sebagai tips, Anda dapat menggunakan batu ini sebagai gelang di pergelangan tangan kiri Anda agar Anda dapat memperoleh banyak keberuntungan dari alam semesta. Menggunakan cincin dengan hiasan jade juga dapat Anda jadikan alternatif lainnya.

Rose Quartz

Jenis kristal ini populer di kalangan muda-mudi karena dipercaya bisa membawa keberuntungan dalam percintaan. Batu berwarna pink cantik ini dapat Anda gunakan saat Anda sedang me-manifestasikan cinta dan hubungan baru.

Jika Anda sedang sendiri, tak perlu khawatir Oprah Daily menyatakan bahwa Rose Quartz dapat memberikan manfaat lain yang berguna untuk menciptakan ketenangan diri.

Baca Juga: 4 Aplikasi Manifestasi Digital Ini Bisa Anda Download di Ponsel

Ruby

Ruby memiliki tampilan batu berwarna merah dengan tampilan elegan. Batu ini dipercaya dapat membawa energi pada tubuh pemiliknya. Mengembalikan vitalitas juga menjadi salah satu manfaat dari batu ini.

Ruby sendiri sudah digunakan sejak lama untuk membersihkan racun racun dalam tubuh dan meningkatkan sistem sirkulasi tubuh. Di samping itu batu ini juga dipercaya dapat meningkatkan intelektual, self-awarness, seksualitas, dan gairah seks.

Obsidian

Obsidian dipercaya sebagai kristal yang dapat melindungi penggunanya. Melindungi dari energi negatif baik segi fisik maupun emosional adalah manfaat yang diperoleh jika Anda menggunakan batu ini.

Memiliki manfaat untuk meredakan nyeri, kram, dan bahkan detoks merupakan manfaat yang bisa Anda peroleh dari batu ini. Batu ini juga dipercaya dapat membantu Anda untuk lebih mengenal dan menemukan jati diri Anda.

Obsidian memiliki manfaat untuk meningkatkan kualitas dari kekuatan dan pencerahan atas diri Anda.

Clear Quartz 

Batuan kristal bening ini juga memiliki penggemar yang banyak. Melansir dari halaman Health Line, clear quartz dipercaya dapat meningkatkan imun pemiliknya. Selain itu kristal ini juga dapat membuat tubuh lebih memiliki keseimbangan.

Clear Quartz dipercaya dapat membantu untuk menyerap, menyimpan, menguatkan, melepaskan, dan mengatur energi seseorang yang menggunakannya. Maka dari itu batu ini dikenal dengan sebutan master kristal.

Demikianlah tadi beberapa jenis batuan kristal populer yang dipercaya memiliki khasiat dan manfaat untuk kesehatan jiwa dan raga. Tertarik coba?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Minggu 11 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Minggu 11 Januari 2026 ini, cek peluang kerja, stabilitas finansial, dan arah rezekimu.

11 Daftar Makanan yang Tinggi Kandungan Kolesterolnya

Ternyata ini, lho, daftar makanan yang tinggi kandungan kolesterolnya. Cek selengkapnya di sini!       

Spesifikasi Gila! Tecno Camon 40 Pro Bawa Helio G100 dan Sertifikasi IP69

Tecno Camon 40 Pro hadir dengan Helio G100 Ultimate, RAM 8GB, dan sertifikasi IP68/IP69. Simak ulasan mendalam kualitas layar AMOLED & kamera 50MP

Promo Pepper Lunch Awal Tahun 2026, Diskon Delivery sampai 40% Lewat Ojol

Awal tahun makin hemat! Pepper Lunch tawarkan diskon delivery hingga 40% untuk menu andalan di berbagai aplikasi ojek online.