M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Film Populer dari Dalam dan luar Negeri Ini Kisahnya Berlatar Pulau Bali

5 Film Populer dari Dalam dan luar Negeri Ini Kisahnya Berlatar Pulau Bali
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Patut dijadikan kebanggaan, beberapa film dari dalam dan luar negeri ini mengambil Bali sebagai latar ceritanya, loh.

Bali terkenal akan keindahan alam dan budayanya yang mendunia. Selain banyak dijadikan destinasi liburan, banyak juga film-film yang mengambil latar di sana.

Untuk menampilkan keindahan alam dan budaya Bali yang beragam, ada beberapa judul film dari dalam dan luar negeri yang mengambil latar di Bali.

Yuk tonton beberapa judul film-film dengan latar tempat di Bali ini.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Film Penuh Semangat Kerja Untuk Motivasi Pekerja Kantoran

A Perfect Fit

Destinasi dan spot ikonik sebagai latar tempat, bahasa dan logat, serta tradisi Bali ada dalam film ini. Saski (Nadya Arina) merupakan perempuan yang lahir dengan budaya Bali yang sangat kental.

Ia bertemu dengan pembuat sepatu bernama Rio (Refal Hady), sosok pekerja keras yang tidak mau melewatkan tiap kesempatan.

Sejak saat itu, keduanya makin akrab. Namun, Saski telah bertunangan dengan Deni (Giorgino Abraham), anak bangsawan Bali. Soal pertunangan tersebut, Saski menganggapnya untuk menjalani tugas keluarga tanpa dilandasi cinta.

Savages

Film ini disutradarai oleh Oliver Stone dan dibintangi oleh Blake Lively, Taylor Kitsch, dan Aaron Taylor-Johnson. Savages bercerita tentang dua pengusaha muda yang berbisnis ganja dan berhadapan dengan kartel narkoba yang kejam.

Bali muncul dalam adegan di mana salah satu karakter melarikan diri ke pulau ini untuk menghindari konflik yang terjadi di Amerika Serikat. Keindahan pantai dan atmosfer santai Bali sangat kontras dengan suasana tegang yang ada di film ini.

Baca Juga: 6 Film Time Travel Seru di Netflix Untuk Ditonton Saat Liburan Bareng Keluarga

Ticket to Paradise

Ticket to Paradise adalah film yang dibintangi Maxime Bouttier bersama dengan George Clooney dan Julia Roberts. Ia menjadi satu-satunya aktor pria Indonesia yang membintangi film romcom Hollywood ini.

Sepasang mantan suami istri harus terbang ke Bali untuk menghentikan sang anak dari rencananya untuk menikahi seorang pria yang ia temui saat berlibur.

Tutuge

Merupakan film psikologi misteri horor, film ini mengangkat pesona alam dan kearifan budaya Bali. Kisahnya mengikuti Ameera, penulis bergenre misteri tengah mencari inspirasi hingga ke Pulau Bali. Ia berjumpa dengan Ketut yang mengarahkannya kepada kisah Laras, pemilik vila megah di Bali.

Laras berkelakuan aneh, tetapi dokter mendiagnosisnya mengidap alzheimer. Pertemuan Ameera dengan Laras membuatnya dihantui kejadian mistis. Sesuai dengan judulnya, Tutuge berarti diikuti makhluk halus dalam bahasa Bali.

Eat, Pray, Love

Film yang dibintangi oleh Julia Roberts ini merupakan salah satu film yang cocok disaksikan saat patah hati. Eat, Pray, Love akan menunjukkan bagaimana perjalanan atau traveling bisa membantu untuk mengobati rasa patah hati.

Caranya adalah dengan memberikan pengalaman baru dan bertemu dengan orang-orang baru tentunya. Salah satu destinasi healing pemeran utama yang diperankan Julia Roberts ini berlatar di Bali, loh.

Demikian tadi adalah beberapa judul film dari dalam dan luar negeri yang menggunakan Bali sebagai latar tempat dengan beragam genre. Sudah nonton semua?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

7 Tips Membuat Smoothie yang Aman untuk Gula Darah, Coba yuk!

Ini dia beberapa tips membuat smoothie yang aman untuk gula darah. Mau coba praktikkan?               

Apa yang Terjadi pada Tubuh jika Minum Jus Buah Setiap Hari?

Jadi perbincangan, sebenarnya, apa yang terjadi pada tubuh jika minum jus buah setiap hari, ya? Intip pembahasannya di sini!

5 Pantangan saat Menghadapi Anak Tantrum, Ini Solusi agar Si Kecil Kembali Tenang

Anak sering tantrum? Ada 5 pantangan saat menghadapi anak tantrum yang harus Moms tahu. Simak informasinya di sini.

GENTLY Baby Hadirkan Multipurpose Balm untuk Bantu Atasi Masalah Kulit Anak

Telah teruji dermatologi, GENTLY Baby Multipurpose Balm diklaim aman untuk kulit bayi. Ketahui manfaat lengkapnya sekarang!

Peringatan Dini Cuaca Besok (30/1), Hujan Amat Deras Guyur Provinsi Ini

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Jumat 30 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini, Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (30/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (30/1) dan Sabtu (31/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 30 Januari 2026, Waktunya Bergerak

Berikut ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Jumat 30 Januari 2026 mulai dari peluang kerja, strategi tim, dan arah karier terbaru.

6 Risiko Konsumsi Minuman Elektrolit Terlalu Banyak, Bikin Tekanan Darah Tinggi!

Ada beberapa risiko konsumsi minuman elektrolit terlalu banyak, lo. Apa sajakah itu? Cek di sini, yuk!

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Ganda Putri Indonesia Tembus Babak 8 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), tiga ganda putri Indonesia susul tiga tunggal putra ke perempatfinal.

Promo Es Krim Indomaret sampai 4 Februari 2026, Haku Almond Beli 2 Hemat Banyak!

Promo Ice Cream Fair Indomaret cuma sampai 4 Februari 2026. Berbagai merek es krim diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan ini!