M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Film Natal Paling Legendaris dari Kartun hingga Romantis, Semuanya Ada

5 Film Natal Paling Legendaris dari Kartun hingga Romantis, Semuanya Ada
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ada beberapa film legendaris Natal yang tidak membosankan untuk ditonton. Ini rekomendasinya.

Bulan Desember identik dengan perayaan Natal. Biasanya, akan banyak film bertema Natal yang dirilis untuk menambah kesan Natal.

Jika ingin bernostalgia dengan film-film lama, menonton film Natal legendaris bisa menjadi pilihannya.

Ikonik semua, berikut deretan film Natal legendaris yang wajib ditonton.

Baca Juga: Daftar 7 Film Tim Burton Terbaik dan Legendaris, Banyak Bertema Anak-Anak

How The Grinch Stole Christmas

Monster hijau yang juga lekat dengan kisah Natal ini juga merupakan ikon legendaris yang memiliki filmnya sendiri. Film ini juga tentunya memiliki tema Natal dan salju yang penuh petualangan seru.

The Grinch memutuskan untuk mencuri Natal dan keindahannya. Namun, kehangatan hati dari Cindy Lou berhasil meluluhkan segala rencana jahatnya tersebut.

Jack Frost

Film Natal legendaris ini menceritakan si manusia salju yang populer disebut dengan Jack Frost. Ketika ayah Charlie, Jack Frost, meninggal dalam kecelakaan mobil, Charlie mengalami depresi di usia muda.

Namun, kegembiraannya tiada batasnya ketika Jack kembali sebagai manusia salju untuk menghabiskan waktu berkualitas bersamanya.

The Holiday

Dua orang perempuan yang memiliki permasalahan dalam percintaan dan pasangannya memutuskan untuk bertukar tempat tinggal di negaranya masing-masing.

Tanpa disangka, mereka malah bertemu dengan warga lokal pria dan jatuh cinta. Film bergenre rom-com ini dibintangi oleh Kate Winslet, Cameron Diaz, Jude Law, dan Jack Black.

Baca Juga: Rekomendasi 8 Film Natal Romantis Baru di Netflix, Bisa Ditonton dari Sekarang

The Nightmare Before Christmas

Film bergenre fantasi horor yang disutradarai oleh Henry Selick ini bercerita tentang kehidupan di Kota Halloween. Sang raja, Jack Skellington menemukan sebuah kota lain yaitu Kota Christmas.

Merasa bosan dengan kehidupannya yang monoton di Kota Halloween, ia kemudian mendapatkan ide untuk membawa Christmas atau budaya Natal ke Halloween. Yang tentu saja, membawa kebingungan bagi seluruh penduduk Kota Halloween.

Elf

Merupakan film yang cocok ditonton bareng anak-anak, film ini memiliki genre komedi keluarga dan juga petualangan. Buddy, merupakan seorang anak yang dibesarkan di keluarga peri atau elf.

Suatu hari ia memutuskan untuk melakukan perjalanan dari Kutub Utara ke New York untuk menemui ayah kandungnya. Sampai di sana, sang ayah ternyata tidak mengetahui bahwa ia memiliki seorang anak. Hingga Buddy pun kehilangan semangat Natal-nya.

Home Alone

Home Alone tentunya tak boleh ketinggalan jika ingin bernostalgia dengan masa kecil. Film ikonik ini banyak ditonton di masa liburan Natal. Film petualangan seru ini memiliki banyak sekuel dengan tema cerita yang sama.

Kevin, seorang anak kecil harus tinggal di rumah seorang diri. Ia merupakan seorang anak yang cerdik dan melakukan banyak cara untuk mencegah pencuri masuk ke rumahnya saat ia berada seorang diri di rumah.

Cocok ditonton bareng keluarga maupun seorang diri, itulah tadi daftar film legendaris Natal yang wajib ditonton saat liburan.

Selanjutnya: Intip Strategi Multi Bintang (MLBI) Genjot Kinerja Saat Libur Nataru 2025/2026

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Chatime Terbaru: Banjir Promo Gajian, Ini Daftar Diskon yang Wajib Anda Tahu!

Gajian tiba, saatnya hemat! Chatime tawarkan diskon besar dan bundling spesial. Nikmati kesegaran maksimal dengan harga terbaik.

Tak Perlu Catat Manual, Aplikasi Kumo Siap Bantu Simpan Data Kesehatan

​Kumo menjadi salah satu platform yang menyediakan sistem pencatatan kesehatan digital terintegrasi.

IHSG Anjlok, Ini Proyeksi dan Rekomendasi Saham dari MNC Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG diperkirakan masih akan melanjutkan koreksi pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Tak Hanya Es Gabus lo, 7 Jajanan Jadul Ini Masih Eksis sampai Sekarang

Membawa Anda kembali ke masa kecil, 7 jajanan jadul ini masih eksis. Bentuk dan cita rasa khasnya siap membangkitkan kenangan manis!

Harga Emas Antam Kamis 29 Januari 2026 Naik

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 3.163.000 Kamis (29/1) pagi, naik Rp 165.000 dibanding harga Rabu (28/1/2026) sore.

IHSG Lanjut Turun Lebih dari 8% Begitu Trading Halt Dicabut (29/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali bergerak setelah perdagangan dibekukan sementara atau terkena trading halt selama 30 menit.

Film Komedi Indonesia Paling Absurd dan Lucu dari Agak Laen hingga My Stupid Boss

Butuh hiburan segar? Deretan film komedi Indonesia ini siap mengocok perutmu! Temukan tontonan paling lucu di sini.

Jadwal Konser EXO PLANET #6 EXhOrizon di Jakarta 2026, Catat Tanggalnya!

Setelah 7 tahun, EXO akhirnya kembali ke Indonesia. Ini jadwal lengkap konser EXO PLANET #6 EXhOrizon di Jakarta yang dinanti!

Saksikan Aksi Ma Dong Seok dalam Film Terbaik Sang Aktor Legendaris Korea Ini

Aksi Ma Dong Seok selalu memukau, dari Train to Busan hingga Eternals. Jangan sampai ketinggalan, lihat film-film terbaiknya sekarang!

IHSG Masih Rawan Koreksi, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG berpotensi melanjutkan pelemahan pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​.