M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Drama Korea Tanpa Kisah Cinta Terbaru Dijamin Enggak Bikin Bosan

5 Drama Korea Tanpa Kisah Cinta Terbaru Dijamin Enggak Bikin Bosan
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bagi pecinta drakor tanpa cerita romantis, berikut ini ada beberapa rekomendasi drakor tanpa cerita romantis terbaru yang bisa ditonton.

Cerita romantis dalam serial atau drama Korea terkadang menjadi suatu hal yang membosankan untuk ditonton.

Banyak fans K-drama masa kini yang malah tertarik dengan drakor yang tak memiliki tema romantis pada ceritanya.

Jika Anda adalah salah satunya, maka coba saksikan drama Korea terbaru tanpa kisah cinta di dalamnya ini.

Baca Juga: 6 Drama Korea Ini Tayangkan Kisah Berbeda di Tiap Episodenya

The Frog

Baru tayang di Netflix, serial ini hadir dengan genre thriller dan misteri. Pemeran utama drakor ini ada Kim Yun Seok, Yoon Kye Sang, da Go Min Si. Di suatu musim panas yang damai, seorang wanita misterius masuk ke dalam sebuah penginapan.

Dari situ mulai muncul beragam peristiwa yang mengganggu kehidupan sang pemilik dan orang-orang di sekitarnya. Jika suka cerita misteri psikologi, jangan lupa tonton drama ini, ya.

Sweet Home

Drama yang dibintangi Song Kang dan Lee Jin Wook ini adalah sebuah drama fiksi yang melibatkan monster-monster jahat. Tiba-tiba banyak manusia yang berubah menjadi monster. Teror di mana-mana dirasakan terutama di suatu gedung apartemen tua.

Seluruh tetangga yang belum berubah menjadi monster berjuang dengan sepenuh tenaga agar bisa bertahan hidup. Di samping itu, masalah lain seperti perdebatan dan pertarungan juga menghiasi cerita drama Sweet Home yang baru saja tayang dengan musim ketiganya di Netflix.

Baca Juga: Daftar 5 Drama Korea Thriller Baru di Netflix, Ada yang Baru Tayang

Death’s Game

Death’s Game adalah drama Korea dengan genre thriller yang diadaptasi dari webtoon dengan judul sama. Drakor Death’s Game dibintangi oleh bintang papan atas Korea yaitu, Seo In Guk dan Park So Dam. 

Setelah 7 tahun gagal mendapatkan pekerjaan yang layak, seorang pria diliputi rasa frustasi dan putus asa. Dia memutuskan untuk mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri. 

Tapi setelah kematiannya, dia menghadapi makhluk yang disebut dengan Death memberikan hukuman untuknya.

A Killer Paradox

A Killer Paradox yang dibintangi oleh Choi Woo Shik dan Son Suk Ku ini tayang di Netflix. Berdasarkan webtoon dengan judul yang sama, drama ini berfokus pada Lee Tang, seorang mahasiswa yang tanpa sadar membunuh seorang pembunuh berantai. 

Setelah menyadari korbannya adalah penjahat, dia melepaskan rasa bersalahnya dan meyakinkan dirinya sendiri bahwa dia memiliki kemampuan supranatural untuk melenyapkan pelaku kejahatan.

D.P

Drakor yang punya dua musim di Netflix ini juga merupakan drakor yang tak memiliki cerita romantis pada ceritanya. D.P mengikuti kisah para tentara yang diberikan tugas untuk menangkap para anggota tentara yang kabur saat melakukan kewajiban wajib militernya.

Melalui drama ini, penonton akan disuguhkan cerita betapa kerasnya kehidupan wajib militer di Korea.

Yuk, saksikan semua rekomendasi drama Korea yang tak punya kisah cinta di dalam ceritanya itu tadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kunci Sukses Diet Asam Urat: Turunkan Berat Badan dan Redakan Serangan

Ingin menurunkan kadar asam urat sekaligus berat badan? Ketaatan pada diet yang berfokus pada makanan utuh dan rendah purin adalah kuncinya.

Strategi Sukses YouTube 2026: Riset, Produksi, dan Optimasi Konten

Temukan strategi E-E-A-T dalam pembuatan konten YouTube 2026. Fokus pada perencanaan konten, teknik SEO dan thumbnail yang memikat penonton.

Aurelie Moeremans Ungkap Child Grooming, Ini Definisi dan Modusnya

Artis Aurelie Moeremans mengungkapkan soal child grooming yang perlu Anda tahu. Kenali tipe hubungan yang sering digunakan pelaku.

Beasiswa GKS 2026 Dibuka Februari, Mahasiswa Indonesia Bisa Kuliah Gratis di Korea

Beasiswa GKS 2026 akan dibuka Februari-Maret. Ketahui daftar lengkap benefit fantastis di artikel ini.

Rekomendasi Lipstik Wardah Long Lasting, Bikin Bibir Cantik Seharian

Cari lipstik yang awet dan cantik? Simak Rekomendasi lipstik Wardah long lasting, mulai dari matte, glasting, hingga shade untuk kulit sawo matang

Promo Terbaru A&W Combo Curry, 3 Paket Pilihan Spesial Harga Hemat

Promo A&W terbaru: Beli paket hemat Curry, Rooty Mug gratis jadi milik Anda. Segera serbu paket A, B, atau C sebelum stok habis.

Tanaman Ajaib! Kenali 5 Pohon Penyelamat Lingkungan dari Banjir, Ada Beringin

Bambu dan mahoni bukan hanya untuk furnitur. Ternyata 5 tanaman ini adalah pahlawan yang cepat menyerap air hujan. Kenali peran vitalnya.

7 Tren Rambut Wanita 2026: Pilih Sleek Long Cut atau Soft Layered Cut? Cek Bedanya

Membosankan dengan gaya rambut lama? Ini tren rambut 2026 dari wolf cut hingga shaggy modern. Temukan gaya yang sesuai identitas diri Anda.

Promo Superindo Weekday 12-15 Januari 2026, Pear Pakam-Brokoli Import Diskon 40%

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 12-15 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Senin 12 Januari 2026

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Senin 12 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kepemimpinan, dan kolaborasi.