Bugar

4 Rekomendasi Minuman Jus yang Bikin Wajah Cerah, Cobain Yuk!

4 Rekomendasi Minuman Jus yang Bikin Wajah Cerah, Cobain Yuk!

MOMSMONEY.ID - Rawat kesehatan kulit dengan mengonsumsi rekomendasi minuman jus yang bikin wajah cerah.  Minuman jus buah atau sayuran memberikan efek baik pada kesehatan kulit.

Jika ingin memiliki kulit cerah, Anda bisa mengonsumsi minuman jus alami ini. Bahan-bahannya pun tentu cukup mudah didapatkan.

Melansir herworld.co.id, berikut rekomendasi minuman jus yang bikin wajah cerah, yaitu: 

1. Jus wortel

Rekomendasi minuman jus untuk kulit cerah dan sehat adalah jus wortel. Wortel memang dikenal dengan manfaatnya buat penglihatan jernih. Selain itu, jus wortel ternyata juga dapat membuat kulit menjadi cerah.

Wortel mengandung vitamin C dan karoten sehingga dapat mencerahkan kulit dari dalam. Selain itu, kedua kandungan tersebut juga dapat menghaluskan, melembutkan, serta melembapkan kulit Anda. 

2. Jus apel

Rekomendasi minuman jus untuk mencerahkan kulit selanjutnya, yaitu jus apel. Apel kaya akan antioksidan yang bisa membantu meregenerasi sel-sel kulit mati serta dapat menutrisi kulit secara maksimal.

Bagi yang sering beraktivitas di luar ruangan, jus apel dapat membantu menjaga kulit Anda agar sehat dan tidak kusam. Serta dapat terhindar dari penyakit kulit yang mematikan akibat sinar matahari.

Baca Juga: 5 Cara Merawat Payudara Selama Kehamilan, Sudah Tahu?

3. Jus tomat

Selain dipakai untuk masker wajah, tomat juga bisa dikonsumsi secara langsung. Jus tomat dapat membantu menghaluskan dan mencerahkan kulit.

Kandungan vitamin C di dalam tomat dapat meregenerasi sel-sel kulit mati dan menggantikannya dengan sel-sel kulit yang baru. Selain itu, jus tomat juga dapat menurunkan berat badan.

4. Jus bayam

Rekomendasi minuman jus buat kulit cerah lainnya adalah jus bayam. Bayam termasuk salah satu sayuran hijau yang memiliki manfaat baik buat kulit.

Bayam mengandung vitamin A dan vitamin C sehingga mampu mencerahkan kulit Anda. Kemudian, vitamin E yang ada di dalam bayam juga bisa melembapkan serta menutrisi kulit dari dalam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News