Keluarga

4 Jenis Tepung yang Tak Bikin Gula Darah Naik, Aman Bagi Penderita Diabetes

4 Jenis Tepung yang Tak Bikin Gula Darah Naik, Aman Bagi Penderita Diabetes

MOMSMONEY.ID - Mulai hari ini, gantilah jenis tepung yang biasa Anda konsumsi ke jenis tepung yang tak bikin gula darah naik.

Diabetes adalah suatu kondisi kesehatan yang tidak dapat disembuhkan sepenuhnya. Oleh karena itu, penting untuk mengonsumsi makanan sehat, berolahraga, dan menjalani gaya hidup sehat.

Penderita diabetes diharuskan mengubah pola makannya. Mereka harus memasukkan lebih banyak serat ke dalam makanannya & mengurangi konsumsi karbohidrat dan gula untuk mengatur kadar gula darah.

Tak heran, orang yang terkena diabetes biasanya memiliki banyak pantangan makanan, salah satunya makanan yang terbuat dari tepung.

Tapi, ada jenis tepung yang tak bahayakan kesehatan, karena tak bikin gula darah naik. Tepung ini aman bagi penderita diabetes.

Apa saja jenis-jenis tepung tersebut, mari simak artikelnya yang dilansir dari NDTV, Healthify Me, dan Times of India.

Tepung almond

Tepung almond

Tepung almond merupakan salah satu jenis tepung yang tak bikin gula darah naik, sehingga cocok dikonsumsi bagi para pengidap diabetes.

Tepung ini terbuat dari almond yang digiling sangat halus, memiliki karbohidrat rendah, protein & serat yang tinggi, serta lemak yang menyehatkan jantung.

Baca Juga: Anti Hambar, Tiru 6 Tips Bikin Salad Terasa Enak dan Tak Membosankan

Indeks glikemik tepung almond terbilang rendah. Artinya, ia melepaskan gula secara perlahan ke darah untuk memberikan sumber energi yang konsisten tanpa mempengaruhi gula darah

Menurut sebuah penelitian, tepung almond memiliki kadar magnesium yang sangat tinggi yang juga berguna mengatur gula darah.

Tepung ragi

Tepung ragi juga dianggap sebagai jenis tepung yang mujarab bagi penderita diabetes. Sebabnya adalah kareka jenis tepung ini kaya akan polifenol, serat makanan, asam amino, serta rendahnya indeks glikemik.

Baca Juga: 5 Jenis Makanan yang Tak Boleh Dikonsumsi Bayi Usia Di Bawah 1 Tahun

Tepung kelapa

Masih asing dengan nama tepung kelapa? Ya, jenis tepung ini terbuat dari kelapa, namun punya fungsi yang sangat menyehatkan.

Bagaimana tidak, tepung ini sarat dengan serat. Karena tubuh tidak dapat memecah serat, ini membuat tubuh memperlambat proses pelepasan glukosa ke dalam aliran darah. Tepung kelapa dapat membantu meredam lonjakan gula darah dan membuat Anda kenyang lebih lama.

Indeks glikemik tepung kelapa terbilang cukup rendah, hanya sekitar 49-51 saja.

Tepung oat

Tepung oat

Baca Juga: 6 Alasan Ilmiah Penyebab Perut Mudah Lapar, Begini Kata Ahli!

Melansir Type 2 Diabetes, tepung oat adalah pilihan yang tepat jika Anda menghindari tepung yang mengandung gluten. Secara alami, tepung oat bebas gluten, serta kaya akan serat.

Untuk dapat membuat tepung oat, anda hanya perlu memblender oat dalam food processor/blender berkecepatan tinggi. Indeks glikemiknya hanya 44 saja.

Nah, itu dia berbagai jenis tepung yang tak bikin gula darah naik. Jika Anda merupakan pengidap diabetes, tak ada salahnya mencoba jenis-jenis tepung di atas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News