M O M S M O N E Y I D
AturUang

4 Jenis Investasi Menguntungkan dan Aman dengan Modal Kecil, Enggak Harus Nunggu Kaya

4 Jenis Investasi Menguntungkan dan Aman dengan Modal Kecil, Enggak Harus Nunggu Kaya
Reporter: Ramadhan Widiantoro  |  Editor: Ramadhan Widiantoro


MOMSMONEY.ID - Berikut ini 4 jenis investasi yang menguntungkan dan aman dengan modal kecil tanpa harus menunggu kaya. Simak dan catat agar lebih cuan cepat.

Di tengah situasi ekonomi yang nggak selalu stabil, siapa sih yang nggak pengen punya penghasilan tambahan?  Apalagi kalau bisa dimulai dari modal kecil, tapi berpotensi kasih untung jangka panjang. 

Kalau kamu pikir investasi cuma buat yang kantongnya tebal, saatnya ubah mindset itu sekarang juga. Faktanya, ada banyak pilihan investasi yang menguntungkan dan tetap aman meski kamu baru mulai belajar. 

Yuk, kita bahas satu per satu jenis investasi, dikutip dari laman LinkAja, yang bisa kamu coba bahkan dengan modal mulai dari Rp10.000-an saja.

Baca Juga: Cara Mengenal dan Menghindari Penipuan Mengatasnamakan Customer Service DANA

Deposito, Aman dan Cocok Buat Pemula

Kalau kamu tipe yang hati-hati dan ogah ambil risiko besar, deposito bisa jadi pilihan paling masuk akal. Enggak kayak tabungan biasa, dana deposito nggak bisa diambil sebelum jatuh tempo tapi justru di situ letak keuntungannya.

Dengan bunga tetap antara 3–5% per tahun (tergantung bank), kamu udah bisa mulai investasi dengan modal mulai dari Rp1 juta. Cocok banget buat yang pengen cuan tanpa deg-degan.

Reksadana, Praktis dan Bisa Dimulai dari Rp 10 Ribu

Reksadana adalah solusi cerdas buat kamu yang nggak punya waktu riset saham atau obligasi sendiri. Dana kamu bakal dikelola oleh manajer investasi profesional, dan kamu tinggal duduk manis pantau pertumbuhannya.

Pilihannya juga fleksibel ada reksadana pasar uang, pendapatan tetap, campuran, sampai saham. Dan kerennya lagi, kamu bisa mulai dari Rp10 ribu aja lewat aplikasi seperti Bibit, yang bisa disambungkan langsung ke LinkAja. Praktis, kan?

Baca Juga: Cara Top Up ShopeePay Lewat LinkAja 2025, Sangat Mudah dan Tanpa Ribet!

Emas Digital, Anti Inflasi dan Gampang Dicairkan

Mau yang tahan banting dan nilainya cenderung stabil? Emas digital jawabannya. Nggak perlu ke toko emas, sekarang kamu bisa nabung emas langsung dari aplikasi LinkAja lewat fitur Pegadaian Digital.

Mulainya pun ringan banget cukup Rp 10 ribu kamu udah bisa punya tabungan emas. Cocok banget buat jaga-jaga masa depan tanpa ribet.

Peer to Peer Lending, Modal Terjangkau yang Cuan Lumayan

P2P Lending adalah cara modern buat jadi “bank” versi mini. Kamu bisa kasih pinjaman ke pelaku usaha atau individu lewat platform digital yang diawasi OJK. Imbal hasilnya? Bisa lebih tinggi dari deposito atau emas.

Dengan modal mulai Rp 100 ribuan, kamu bisa mulai mendanai dan terima cicilan pokok plus bunga tiap bulan. Tapi jangan lupa, selalu cek profil risiko borrower sebelum invest ya!

Baca Juga: Mau Kirim Saldo dari ShopeePay ke GoPay? Ini Cara Gampangnya di tahun 2025!

Tips Penting Sebelum Mulai Investasi

Sebelum kamu asal pilih investasi karena tergiur cuan gede, ada baiknya perhatikan dulu hal-hal penting berikut:

  • Tentukan tujuan finansialmu: Mau buat dana darurat, pendidikan, atau persiapan pensiun?
  • Kenali risiko setiap instrumen: Semakin besar potensi cuan, biasanya makin tinggi juga risikonya.
  • Cek legalitas platform: Jangan asal pilih aplikasi, pastikan sudah terdaftar resmi di OJK.
  • Mulai dari kecil, tapi konsisten: Investasi itu maraton, bukan sprint. Yang penting rutin dan sabar.

Mulai Investasi Hari Ini, Masa Depan Kamu Pasti Lebih Terencana

Ingat, investasi bukan cuma buat orang kaya. Justru dengan memulai lebih awal, kamu punya peluang lebih besar buat menata masa depan dengan lebih baik. Mulai dari Rp10 ribuan pun bisa, asal kamu konsisten.

Jadi, dari keempat pilihan investasi menguntungkan tadi, mana yang paling cocok buat kamu mulai sekarang?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

MIN- Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.

Infinix Hot 60 Pro+ Dirilis, Cetak Rekor Ponsel Layar Lengkung Tertipis di Dunia

Inovasi gila dari Infinix Hot 60 Pro+! Ketebalan cuma 5,95 mm tapi punya baterai 5160mAh. Simak rahasia teknologi baterai tipis terbarunya di sini

Praktis dan Lezat, 4 Resep Camilan Berbahan Kentang yang Mudah Dibuat di Rumah

Kentang bisa Moms olah menjadi berbagai camilan lezat. Dari kroket kentang sampai pizza kentang akan menemani momen ngemil bersama keluarga.  

Promo Manis Cake Bliss Mako Bakery & Cream Bomb Bun Set Tous les Jours Hemat

Kue premium Mako Bakery dan Tous les Jours ada diskon besar. Dapatkan 4 Cream Bomb Bun hanya Rp 65.000 atau Mini Cake mulai Rp 99.000.

13 Cara Obati Kolesterol yang Alami dan Efektif

Begini, lho, cara obati kolesterol yang alami dan efektif. Coba terapkan, yuk!