M O M S M O N E Y I D
Keluarga

4 Cara Mengatasi Insecure yang Sering Muncul di Usia Dewasa

4 Cara Mengatasi Insecure yang Sering Muncul di Usia Dewasa
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Inilah 4 cara mengatasi insecure yang sering muncul. Simak sampai akhir, ya, Moms.

Insecure merupakan perasaan tidak mampu dan ketidakmampuan untuk mengatasinya, menurut American Psychological Association.

Orang-orang yang merasa insecure cenderung kurang percaya diri dan memiliki kecemasan tentang tujuan, hubungan, kemampuan, atau kondisi fisik mereka.

Lama-kelamaan, perasaan insecure yang terus dibiarkan berkembang akan mengisi pikiran dengan keraguan diri yang dapat menimbulkan pemikiran atau pandangan negatif tentang kehidupan.

Sebenarnya, ada banyak hal yang bisa melatarbelakangi seseorang merasa insecure. Berikut beberapa di antaranya:

  • Memiliki satu atau lebih pengalaman dan peristiwa yang traumatik
  • Kurangnya dukungan di lingkungan keluarga
  • Memiliki gangguan kecemasan atau depresi
  • Bekerja di kantor yang tidak mempromosikan keamanan psikologis
  • Menyerap pesan sosial tentang bagaimana harus bertindak atau berpenampilan
  • Memiliki gejala kecemasan sosial
  • Memiliki gangguan kepribadian cluster C
  • Menjalin hubungan dengan pasangan yang kasar atau suka mengendalikan

Bagi Anda yang sedang merasa insecure, berikut MomsMoney bagikan 4 cara mengatasi insecure yang sering muncul, dilansir dari PsychCentral.

Baca Juga: 4 Buah yang Tidak Boleh Dikonsumsi Bayi, Picu Alergi hingga Refluks Asam

1. Terima diri Anda apa adanya

Cara mengatasi insecure yang sering muncul pertama yaitu menerima diri Anda apa adanya.

Untuk menemukan ketenangan pikiran dan merasa baik-baik saja dengan rasa insecure Anda, cobalah untuk menerima apa yang tidak dapat diubah dalam diri Anda.

Ingatlah bahwa kebanyakan orang akan lebih memerhatikan kebaikan batin Anda alih-alih penampilan fisik semata. Jadi, percayalah bahwa Anda berharga dan memiliki kualitas diri yang mumpuni terlepas bagaimana fisik Anda.

Jangan takut juga untuk mengambil risiko dan mencoba hal baru selagi itu bermanfaat serta bisa meningkatkan nilai diri Anda.

2. Bersikap baik pada diri sendiri

Cara mengatasi insecure yang sering muncul kedua yaitu bersikap baik pada diri sendiri.

Ketika rasa insecure melanda, akan sangat mudah bagi Anda untuk terlibat dalam self-talk negatif yang dapat berdampak pada kesehatan mental Anda.

Alih-alih begitu, berusahalah untuk bersikap baik pada diri Anda sendiri dan biarkan kekuatan batin Anda keluar secara perlahan.

Lebih banyaklah memuji diri sendiri untuk setiap upaya positif yang telah Anda lakukan. Cobalah untuk menantang self-talk negatif dengan melihat fakta dan mempertanyakan apakah yang Anda katakan pada diri sendiri itu benar atau tidak.

Baca Juga: Bisa Bikin Iritasi, Ini 4 Cara Pakai Body Scrub yang Salah dan Harus Dihindari

3. Jaga kesehatan fisik Anda

Cara mengatasi insecure yang sering muncul ketiga yaitu menjaga kesehatan fisik Anda.

Menjaga kesehatan fisik dapat membantu meningkatkan cara Anda dalam melihat diri sendiri. Sebuah studi pada tahun 2016 menemukan bahwa melakukan aktivitas fisik secara teratur dikaitkan dengan peningkatan harga diri atau self-esteem.

Oleh sebab itu, pertimbangkan untuk memperbanyak aktivitas fisik meski sekadar berjalan-jalan atau menari guna membantu meningkatkan suasana hati dan kepercayaan diri Anda.

Jangan lupa juga untuk mendapatkan tidur yang berkualitas dan makan makanan bergizi seimbang. Jika dilakukan secara konsisten, tindakan self-care ini akan memberikan dampak yang luar biasa bagi kehidupan sehari-hari Anda sekaligus meningkatkan rasa aman atau secure.

4. Pertimbangkan untuk mengembangkan keterampilan sosial

Cara mengatasi insecure yang sering muncul keempat yaitu mempertimbangkan untuk mengembangkan keterampilan sosial.

Semakin mahir keterampilan Anda dalam bersosialisasi, maka semakin besar pula kemungkinan bagi Anda untuk merasa aman dengan diri sendiri saat berada di sekitar orang lain.

Apabila Anda ingin terhindar dari perasaan insecure, pertimbangkanlah untuk mengembangkan keterampilan sosial seperti melakukan kontak mata maupun komunikasi verbal. Ketika berada di sekitar orang lain, biasakan juga untuk memerhatikan bahasa tubuh Anda dan membawa sikap yang positif dalam interaksi sosial.

Jika Anda merasa kesulitan untuk merasa lebih percaya diri dan nyaman berada di dalam situasi sosial, pastikan untuk berlatih keterampilan-keterampilan di atas secara konsisten.

Selalu ingat juga untuk senantiasa bersabar dan berbelas kasih kepada diri sendiri saat upaya Anda untuk terbebas dari perasaan insecure tidak juga menampakkan hasil. Intinya, jangan mudah menyerah karena hasil tidak akan mengkhianati usaha.

Itulah 4 cara mengatasi insecure yang sering muncul. Semoga bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Info Loker Bank BCA Terbaru: Ada 5 Posisi Dibuka, Cek Persyaratannya di Sini

Loker Bank BCA terbaru membuka 5 posisi. Mulai dari IT Engineer hingga Relationship Manager Corporate Bank. Segera cek persayaratan di sini.

Sehat Ala Nusantara, Ini 3 Manfaat Jamu yang Bisa Jadi Bagian Gaya Hidup

​Jamu bukan sekadar minuman tradisional, lo. Ada manfaat jamu yang bisa menjadi bagian gaya hidup.   

Anak Muda Bisa lo Melestarikan Cerita Rakyat, Ini Caranya

Dari dongeng ke panggung festival, anak-anak belajar nilai kebaikan dan jati diri bangsa melalui cerita rakyat Nusantara. ​

Sembuhkan Batu Ginjal​ dengan 6 Tanaman Herbal yang Ampuh, Cek di Sini!

Batu ginjal ​bisa disembuhkan dengan tanaman herbal. Obat rumahan ini mencakup teh kembang sepatu yang mengandung sifat diuretik & antiinflamasi.

Jadwal Australian Open 2025 Hari Ini (18/11), 4 Wakil Indonesia Berlaga

Jadwal Australian Open 2025 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (18/11), empat wakil Indonesia berlaga, semua dari sektor ganda.

Digelar di Indonesia, Begini Tujuan Orange Forum 2025

Indonesia untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah penyelenggaraan Orange Forum 2025. ​               

Promo Alfamart Beli 1 Gratis 1 Hanya Sehari (18/11), Ada Samyang-Shinzu'i Body Wash

Manfaatkan Promo Alfamart Beli 1 Gratis 1 Periode 18 November 2025 untuk belanja lebih untung. Cek di sini.

25 Ucapan Milad Muhammadiyah ke-113 Tahun Penuh Doa Baik dan Apresiasi

Ada beragam ucapan doa baik untuk Milad Muhammadiyah ke-113 tahun yang dapat Anda bagikan di media sosial.​   

20 Link Twibbon Milad Muhammadiyah Ke-113 Tahun 2025 Terbaru dan Gratis

Anda dapat menggunakan twibbon Milad Muhammadiyah gratis ini sebagai foto profil maupun dibagikan ke sosmed.​ 

14 Inspirasi Warna Cat Dapur yang Bikin Mood Naik dan Ruangan Terlihat Lebih Cerah

Temukan inspirasi warna cat rumah yang bikin suasana makin hangat, cerah, dan modern agar hunian terasa lebih hidup dan nyaman setiap hari.