M O M S M O N E Y I D
Keluarga

4 Alasan Harus Pakai Skincare Vegan, Kulit Sensitif Wajib Coba

4 Alasan Harus Pakai Skincare Vegan, Kulit Sensitif Wajib Coba
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Apa itu skincare vegan? Berikut pengertian dan alasan harus pakai skincare vegan yang patut Anda ketahui.

Skincare vegan sebagaimana dikutip dari laman Kompas adalah produk perawatan kulit yang tidak menggunakan bahan campuran dari hewan, baik bagian utama hewan maupun produk turunannya seperti susu dan beeswax.

Karena tidak menggunakan produk sampingan hewani, kebanyakan skincare berlabel vegan juga tidak melakukan pengujian pada hewan alias cruelty-free.

Baca Juga: 6 Resep Infused Water untuk Diet yang Mudah Dibuat, Mau Coba?

Umumnya, skincare vegan mengandalkan tumbuh-tumbuhan sebagai bahan utamanya serta menghindari penggunaan bahan kimia keras. Alhasil, skincare vegan cenderung lebih baik bagi lingkungan.

Tak hanya baik untuk lingkungan, skincare vegan juga menawarkan manfaat yang tidak kalah luar biasanya bagi kulit. Inilah 4 alasan harus pakai skincare vegan sebagaimana dilansir dari Hebe Botanica.

1. Minim bahan kimia yang keras

Alasan harus pakai skincare vegan yang pertama yaitu skincare vegan minim bahan kimia yang keras.

Kebanyakan skincare vegan terbuat dari bahan-bahan alami dan organik. Itu artinya, bahan kimia keras yang dimasukkan dalam skincare vegan terbilang lebih sedikit. Hal ini tentu sangat berguna bagi para pemilik kulit sensitif.

Jika kulit Anda sering bereaksi terhadap produk skincare dan Anda kesulitan untuk menemukan produk yang tidak mengiritasi kulit, cobalah untuk beralih ke skincare vegan.

Cenderung lebih lembut, menggunakan skincare vegan dapat membantu mengurangi kemungkinan kulit terkena ruam, iritasi, maupun jerawat.

2. Tidak membuat kulit kering

Alasan harus pakai skincare vegan yang kedua yaitu skincare vegan tidak membuat kulit kering.

Selain lebih ramah untuk kulit sensitif, kebanyakan skincare vegan juga tidak mengandung bahan yang bersifat mengeringkan kulit seperti sulfat. Jadi, skincare vegan akan sangat bermanfaat bagi Anda yang sedang berjuang dengan masalah kulit kering.

Karena tidak mengandung bahan pengering seperti sulfat, maka skincare vegan jauh lebih menghidrasi dan melembabkan.

Baca Juga: Miss V Bau? Ini 5 Jenis Aroma Miss V dan Penyebabnya yang Harus Wanita Tahu

3. Kaya vitamin dan antioksidan

Alasan harus pakai skincare vegan yang ketiga yaitu skincare vegan kaya vitamin dan antioksidan.

Karena berbahan dasar tumbuhan, skincare vegan pun memiliki dosis vitamin, mineral, dan antioksidan yang cenderung lebih kuat.

Vitamin, mineral, dan antioksidan yang tinggi dalam skincare vegan sangat bermanfaat bagi kulit karena mampu memperbaiki pelindung kulit yang mungkin rusak akibat bahan kimia keras. Plus, membuat kulit tampak lebih sehat dan awet muda secara alami.

4. Terbebas dari bahan pewangi yang mengiritasi kulit

Alasan harus pakai skincare vegan yang keempat yaitu skincare vegan terbebas dari bahan pewangi yang mengiritasi kulit.

Sering kali, produk skincare di pasaran mengandung bahan pewangi agar lebih menarik. Faktanya, kebanyakan bahan pewangi terbuat dari bahan kimia keras yang rentan mengiritasi kulit.

Guna mencegah iritasi kulit, Anda bisa beralih ke skincare berlabel vegan. Kendati tidak mengandung bahan pewangi, namun terkadang skincare vegan memiliki aroma alami yang khas.

Itulah 4 alasan harus pakai skincare vegan. Meskipun menyimpan banyak manfaat, namun Anda perlu menghindari bahan-bahan tertentu yang terkandung dalam skincare vegan terutama jika jenis kulit Anda sensitif.

Hindarilah produk yang memiliki scrub terlalu besar, kasar, atau keras. Selain itu, Anda juga patut menghindari skincare berlabel vegan dengan kandungan minyak yang intens seperti jojoba atau raspberry oil. Pasalnya, bahan-bahan ini bisa sangat mengiritasi kulit sensitif.

Terakhir, selalu ingat untuk melakukan patch test di lengan sebelum mengaplikasikan produk baru ke seluruh wajah. Semoga bermanfaat ya, Moms!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

25 Ucapan Hari Introvert Sedunia untuk Rayakan Keunikan Para Introvert

Untuk menyambut Hari Introvert Sedunia, berikut ada beberapa ucapan yang dapat digunakan untuk merayakan para introvert.​

4 Tipe Introvert Berdasarkan Kepribadian Menurut Penelitian, Ini Kategorinya

Sudah tahu belum jika ternyata ada beragam jenis kepribadian introvert yang berbeda? Ini beberapa daftarnya.

Makin Diminati, Pelanggan Kereta Suite Class Compartment Melonjak 47,8% di 2025

Pelanggan kereta Suite Class Compartment sepanjang tahun 2025 meningkat dari 28.496 pada 2024 menjadi 42.118 pelanggan, melonjak 47,8% yoy.​

6 Promo Kopi Favorit Hari Ini 2 Januari 2026, Point Coffee hingga Starbucks Hemat

Sederet promo kopi favorit hadir memanjakan Anda pada Jumat, 2 Jangan 2026. Dari Point Coffee sampai Starbucks berikan penawaran spesial.

Promo JSM Superindo 2-4 Januari 2026, Nugget-Lemon Import Diskon hingga 45%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

4 Cara Atasi Monday Blues Salah Satunya Jauhkan Diri dari Pekerjaan Saat Weekend

Simak beberapa tips dan cara untuk mengatasi monday blues berikut ini agar siap menghadapi awal minggu dengan baik.

7 Rekomendasi Drakor dengan Visual Sinematik dan Aesthetic

Menjanjikan visual yang menenangkan dan indah, inilah beberapa rekomendasi drakor dengan visual dan sinematik terbaik.​

4 Aplikasi Olahraga untuk Latihan di Rumah Pasca Libur Nataru, Gratis

Tubuh makin gendut pasca libur panjang akhir tahun? Coba instal beberapa aplikasi olahraga ini saja untuk latihan di rumah gratis.

Cara Mendapatkan Uang dari Reels Facebook, Ikuti Panduan Langkah Demi Langkahnya

Cara mendapatkan uang dari reels Facebook cocok untuk semua pengguna. Facebook reels membuat kreator terhubung dengan audiens dan hasilkan uang.

Diet Sehat dan Kebiasaan Sehari-hari yang Efektif Menurunkan Asam Urat, Cek Infonya

Diet sehat dan kebiasaan yang baik cukup efektif dalam menurunkan asam urat. Jika tidak menjalani hidup sehat, organ ginjal akan terbebani.