MOMSMONEY.ID – Moms, hari ini ikut meramaikan nonton konser Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno? Nah, agar nonton konsern bisa tetap aman, nyaman dan fun di tengah kerumunan, moms harus siap-siap fisik ya. Gimana sih biar nonton konser tetap fun? Yuk simak tips dari blu by BCA Digital di bawah ini :
- Datang ke Area Konser Lebih Awal
Kalau tidak memiliki rencana menginap di sekitar venue, ada beberapa tips nih yang perlu kamu perhatikan. Salah satunya, datang ke konser lebih awal, di mana kamu bisa saling berinteraksi dengan penggemar lainnya dan menikmati zona fans.
Datang lebih awal juga bisa membantu kamu terhindar dari antrian panjang dan desak-desakan saat masuk ke area konser. Selain itu, agar terhindar dari kemacetan panjang yang pasti akan terjadi di jam-jam menjelang penyelenggaraan konser.
Baca Juga: Daftar 7 Lagu Populer Coldplay, Hafalkan Sebelum Nonton Konsernya Nanti
- Siapin Cashless Biar Tetap Aman dan Nyaman
Biar tidak ribet untuk bawa-bawa uang tunai dengan jumlah besar saat bertransaksi, Anda juga bisa menggunakan metode pembayaran cashless dengan QRIS maupun kartu debit yang biasanya sudah disediakan oleh pihak promotor.
Penggunaan metode ini juga membuat kamu lebih aman saat bertransaksi lho, Anda juga bisa menghemat space tas kamu agar lebih nyaman saat nonton konser.
Buat Anda nasabah blu by BCA Digital juga bisa mendapatkan benefit lain saat menggunakan blue Debit Card sebagai metode pembayaran karena bisa mendapatkan cashback 25% hingga Rp 5.000 untuk setiap transaksi.
Baca Juga: Lima Tips Atur Keuangan Untuk Konser
- Naik Transportasi Umum Aja Yuk!
Macet di area konser akan diharapi oleh semua orang termasuk Anda yang mau nonton konser. Setibanya di tempat konser pun, Anda juga perlu waktu panjang untuk mencari tempat parkir.
Kebayang nggak sih ribetnya seperti apa? Jawaban dari semua masalah ini adalah dengan menggunakan moda transportasi umum. Ada banyak pilihan transportasi umum lho yang bisa Anda gunakan menuju kawasan GBK, salah satunya adalah menggunakan transportasi MRT (Mass Rapid Transit/Moda Raya Terpadu) Jakarta.
Anda juga ngak perlu khawatir saat akan pulang dari tempat konser menuju rumah, karena moda transportasi ini juga beroperasi sampai malam hari. MRT Jakarta beroperasi hingga pukul 24.00 setiap harinya dan beroperasi secara khusus hingga pukul 01.30 di hari berlangsungnya konser.
Nah biar makin nyaman dan fun, blu by BCA Digital yang selalu #SiapJadiPegangan juga kasih benefit nih buat sobatblu yang mau menggunakan moda transportasi MRT Jakarta menuju area konser di GBK.
Pengguna blu by BCA Digital hanya perlu membeli tiket MRT di aplikasi myMRTJ dan menggunakan blu sebagai pilihan pembayaran. Nantinya, sobatblu akan mendapatkan cashback 75% maksimal Rp 6 ribu. Promo khusus ini hanya berlaku mulai tanggal 15 November 2023 pukul 12.00 WIB hingga pukul 01.30 dini hari di tanggal 16 November 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News