HOME, Keluarga

Yuk, Tingkatkan Asupan Air untuk Tubuh dengan 7 Jenis Sayuran Ini

Yuk, Tingkatkan Asupan Air untuk Tubuh dengan 7 Jenis Sayuran Ini

MOMSMONEY.ID - Selain vitamin dan mineral, air juga merupakan hal yang penting untuk tubuh. Bila tubuh kekurangan air, ini disebut dengan dehidrasi, yang mana akan menyebabkan sakit kepala, kehilangan nafsu makan, kebingungan, kelelahan yang tidak dapat dijelaskan, hingga kejang tubuh. Pemenuhan air dalam tubuh dapat ditingkatkan melalui makanan.

Dari semua makanan, sayuran menyediakan air paling banyak. Kandungannya seringkali lebih dari 90% air menurut beratnya. Menurut My Food Data, berikut 7 sayuran yang mengandung tinggi air.

Baca Juga: Suka Makanan Mentah? Ini 4 Tips Aman Mengonsumsinya

Selada

Selada mengadung air hingga 96%. Selain kandungan airnya yang tinggi, selada juga mengandung serat, vitamin A, vitamin K, kalium, dan seng. Oleh karena itu, mengonsumsi selada tak hanya akan membantu tubuh tetap terhidrasi,  tetapi juga membantu kekuatan tulang, penglihatan, dan meningkatkan kualitas tidur.

Timun

Timun kaya akan air yang mencapai hingga 95%. Selain air, timun juga merupakan sumber kalium, fosfor, magnesium, dan sedikit kalium. Timun biasanya juga disajikan sebagai minuman air detoks atau infused water.

Selada Air

Selada air berbeda dengan selada biasa, tetapi kandungan airnya juga mencapai 95%. Selada air juga mengandung banyak mineral, seperti kalsium, magnesium, kalium, dan fosfor. Selada air juga mengandung banyak vitamin K.

Tomat

Banyak orang menganggap tomat sebagai sayuran, tetapi sebenarnya secara botani adalah buah yang kaya serat. Tomat memiliki kandungan air yang tinggi hingga 95%. Selain itu, tomat juga mengandung vitamin C, vitamin K, folat, dan potasium.

Baca Juga: Manfaat Jus Lemon untuk Kesehatan Jika Dikonsumsi secara Rutin

Seledri

Seledri mengandung hingga 95% air. Seledri dapat menjadi cemilan yang enak dan dimakan mentah. Sayuran ini rendah kalori, protein, dan karbohidrat, tetapi kaya serat. Ini juga menyediakan vitamin A, vitamin K, folat, dan kalium.

Bok Choy

Bok choy mengandung 95% air. Bok choy juga mengandung kalori, protein, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, seng, dan vitamin K. Sayuran ini sangat bagus untuk menghidrasi tubuh dan menutrisi tulang.

Zucchini

Zucchini mirip dengan timun karena merupakan jenis sayuran summer squash. Sayuran ini juga tinggi air hingga 95%. Selain itu, zucchini juga mengandung mangan, kalium, magnesium, vitamin A, C, K, dan serat. Ini juga mengandung antioksidan seperti lutein dan zeaxanthin yang dapat membantu melawan kerusakan DNA tubuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News