Keluarga

Yuk Periksa Dapur, Ini Bahan Masakan yang Perlu Segera Anda Buang

Yuk Periksa Dapur, Ini Bahan Masakan yang Perlu Segera Anda Buang

MOMSMONEY.ID - Jika Anda ingin dapur rapi, cek kembali bahan masakan yang perlu segera Anda buang karena sudah tak layak konsumsi. 

Saat Anda akan memasak, maka seringkali membutuhkan bahan masakan yang segar. Ini membuat Anda mudah membeli bahan masakan baru dan lupa dengan persediaan lama.

Coba periksa kembali dapur Anda apakah ada bahan masakan lama yang sudah tak layak konsumsi dan perlu segera Anda buang? 

Baca Juga: Lebih Baik dari Nasi Putih, Ini 6 Jenis Karbohidrat yang Menyehatkan untuk Diet

Melansir Reader’s Digest, ada beberapa makanan yang tak memiliki tanggal kadaluarsa. Namun, Anda tetap harus membuangnya saat sudah terlalu lama disimpan dan menemukan ciri-ciri pada bahan masakan yang sudah tidak layak konsumsi. 

Bahan masakan dan ciri-ciri sudah tak layak konsumsi dan harus segera dibuang

1. Sayuran kaleng

Mungkin Anda pikir sayuran kaleng bisa memiliki masa ketahanan yag panjang. Tapi, semakin lama Anda menyimpan sayuran kaleng, maka kaleng akan rusak dan mencemari sayuran di dalamnya. 

Sayur dan buah kaleng

Jika Anda menyimpan sayuran kaleng lebih dari satu tahun, sebaiknya segera buang bahan masakan ini. Sayur dengan kandungan asam tinggi bisa bertahan selama 12 hingga 18 bulan contohnya adalah acar.

Tetapi, sayur kaleng dengan asam rendah seperti jagung bisa bertahan hingga 5 tahun. 

Periksa kembali kaleng yang Anda simpan. Selama kaleng tidak rusak, berkarat, menonjol, dan penyok maka masih aman. Sebaiknya, tetapkan aturan untuk memeriksa bahan masakan lama Anda dan segera gunakan sebelum membeli bahan baru. 

Baca Juga: Ini Lo Bahan Makanan yang Mungkin Sudah Anda Simpan Terlalu Lama

2. Minyak zaitun

Minyak zaitun

Minyak zaitun adalah minyak yang tidak tahan pada cahaya dan panas. Sehingga hati-hati saat menyimpannya. 

Minyak zaitun bertahan lama dengan botol tersegel dan penyimpanan yang baik masih bisa terus Anda gunakan. Tapi, jika botol telah terbuka, usia layak konsumsi minyak zaitun hanya 6 bulan setelah segel terbuka.

3. Tepung gandum

Setiap rumah pasti memiliki persediaan tepung gandum. Apalagi, tepung ini memang serbaguna. Tapi, apakah Anda telah menyimpan tepung gandum dengan tepat?

Pabrik PT Bungasari Flour Mills

Sebaiknya, simpan tepung gandum di kulkas atau freezer untuk menjaganya tetap segar. Meski demikian, jangan terlalu lama menyimpan tepung gandum. 

Tepung gandum bisa kadaluarsa setelah 8 bulan disimpan di kulkas atau satu tahun jika disimpan di freezer. Jika Anda menyimpannya di suhu ruang maka usia layak konsumsinya semakin pendek. Segera buang jika Anda terlalu lama menyimpannya.

4. Kentang

Kentang yang punya kecambah

Kentang hanya bertahan 2 minggu jika disimpan di kulkas dan 2 bulan jika disimpan di lemari suhu ruang. Anda akan tahu kapan waktu yang tepat untuk membuang persediaan kentang. Yakni jika tumbuh tunas dan bercak hitam pada kentang.

Baca Juga: Perhatikan 5 Cara Membuat Dapur Minimalis Terasa Bersih Tanpa Pantry Ini

5. Bawang putih

Bawang putih yang terlalu lama Anda simpan juga sebaiknya segera Anda buang. Bumbu populer yang satu ini paling baik disimpan di tempat gelap dengan suhu dingin selama 3-5 bulan. 

Bawang putih

Jika Anda menyimpan terlalu lama, bawang putih akan mulai bertunas atau layu. Sebenarnya, ini tidak berbahaya namun kualitasny amulai mengalami penurunan jika dikonsumsi. 

Nah, itu tadi 5 bahan masakan yang harus Anda cermati dan segera buang jika sudah terlalu lama disimpan di dapur. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News