M O M S M O N E Y I D
Santai

Yuk Kenali Sejarah Singkat dan Sistem Penilaian Film di Rotten Tomatoes

Yuk Kenali Sejarah Singkat dan Sistem Penilaian Film di Rotten Tomatoes
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Penggemar film pastinya sudah tidak asing lagi dengan website Rotten Tomatoes, kan? Website yang satu ini bisa dibilang menjadi salah satu parameter tepercaya penilaian sebuah film.

Bagi yang belum tahu, Rotten Tomatoes merupakan sebuah situs web yang menyediakan informasi tentang film-film di seluruh dunia beserta rating penilaian film tersebut.

Melalui website-nya, Rotten Tomatoes juga memberikan informasi lengkap sebuah film mengenai siapa saja yang terlibat dalam pembuatan film tersebut.

Dalam sejarahnya, situs web ini diluncurkan oleh Senh Duong pada tanggal 12 Agustus 1998.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Tentang Petualangan Mencari Kebebasan Lewat Perjalanan

Ia terinspirasi membuat situs web ini karena berawal dari kegemarannya untuk mengumpulkan ulasan mengenai film idolanya yaitu Jackie Chan.

Hingga kini, Rotten Tomatoes dikenal punya penilaian yang unik tentang penilaian terhadap film-film yang tayang di seluruh dunia.

Ulasan yang telah dikumpulkan oleh staf website akan dikumpulkan menjadi satu dan kemudian bisa ditampilkan di Rotten Tomatoes.

Pengulas yang turut serta dalam penilaian di web Rotten Tomatoes juga bukan sembarangan. Kebanyakan adalah orang-orang yang tergabung dalam asosiasi kritikus film dan penulis bersertifikat.

Nantinya, ulasan dari para ahli tersebut akan di unggah dalam website ini untuk mengumpulkan jumlah “suka” dari pengguna.

Setelah terkumpul, film tersebut akan diberikan ranking berdasarkan jenis tomat yang didapatkan sebagai indikator penilaiannya.

Ada tiga jenis penilaian tomat yang dipakai yaitu Certified Fresh, Fresh, dan Rotten.

Baca Juga: 5 Daftar Film Legendaris Studio Ghibli yang Wajib Ditonton Penggemar Animasi

Certified Fresh adalah film film yang mendapatkan ulasan dan skor 70-100% dari para kritikus dan staf tim penilai ulasan dari Rotten Tomatoes.

Film film yang ada pada peringkat ini merupakan film yang mendapatkan penilaian berkualitas dan telah ditinjau oleh setidaknya 80 kritik.

Film atau serial tv dengan skor 60-100% akan mendapatkan rating Fresh. Yang menandakan bahwa film atau serial TV ini memiliki kualitas rata-rata sedang.

Sedangkan untuk peringkat 0-59% akan mendapatkan rating Rotten atau busuk. Yang menandakan film atau serial tv tersebut tidak memiliki kualitas yang bagus.

Penilaian dari website Rotten Tomatoes kini menjadi pertimbangan dan memiliki pengaruh besar bagi perkembangan film terutama film Hollywood.

Seperti yang dilansir dari laman Wikipedia bahwa website Rotten Tomatoes memiliki pengaruh yang besar pada orang dengan usia 25 dan yang lebih muda untuk menyaksikan sebuah film.

Itulah tadi sejarah singkat website Rotten Tomatoes dan sistemnya yang menjadi parameter penilaian film dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.