M O M S M O N E Y I D
Bugar

Waspadai Moms, Ini Penyebab Diabetes Gestasional pada Ibu Hamil

Waspadai Moms, Ini Penyebab Diabetes Gestasional pada Ibu Hamil
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa penyebab diabetes gestasional pada ibu hamil yang perlu Anda waspadai Moms agar tidak berdampak pada ibu dan janinnya.

Diabetes gestasional adalah diabetes yang muncul pada masa kehamilan dan berlangsung hingga proses melahirkan. 

Kondisi ini terjadi di usia kehamilan berapa pun, namun lazimnya berlangsung di minggu ke-24 sampai ke-28 kehamilan.  

Diabetes gestasional dapat berdampak negatif pada kesehatan ibu dan bayi. Kondisi ini meningkatkan risiko bayi cacat lahir, lahir mati, dan prematur.  

Sementara risiko yang dialami ibu yaitu melahirkan caesar dan risiko bayi lahir terlalu besar atau obesitas yang memiliki diabetes tipe 2 di masa mendatang.   

Sebagian besar ibu hamil tidak tahu terkena diabetes gestasional karena diabetes ini tidak memunculkan gejala berarti.  

Baca Juga: Moms Wajib Tahu, Inilah Sederet Fakta Bayi Baru Lahir yang Perlu Anda Tahu

Namun, melansir dari Pregnant Education, inilah beberapa diabetes gestasional tersebut: 

1. Merasa lelah, lemas, dan lesu 

2. Sering kelaparan dan ingin makan terus 

3. Sering kehausan 

4. Sering buang air kecil 

Dalam banyak kasus, ibu hamil yang tidak mengidap diabetes gestasional pun bisa saja mengalami gejala seperti yang disebutkan di atas.  

Diabetes gestasional juga dapat meningkatkan risiko yang terjadi pada ibu:  

1. Tekanan darah tinggi dan preeklamsia yang menyebabkan tekanan darah tinggi dan gejala lain yang dapat mengancam kehidupan ibu dan bayi.  

2. Menjalani persalinan caesar. Ibu lebih mungkin menjalani operasi caesar jika ibu mengalami diabetes gestasional. 

3. Jika ibu mengalami diabetes gestasional, kemungkinan besar akan mengalaminya lagi selama kehamilan berikutnya. 

3. Memiliki berat badan berlebih sebelum kehamilan. 

Baca Juga: Moms Wajib Tahu, Ini 4 Cara Mengatasi Nyeri Perut Bagian Bawah Saat Hamil

Hingga saat ini, belum diketahui apakah diabetes gestasional dapat dicegah atau tidak. Namun, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menekan risikonya, antara lain:  

1. Memperbanyak konsumsi makanan sehat dengan serat tinggi. Di samping itu, hindari makanan yang mengandung lemak atau kalori tinggi. 

2. Berolahraga secara teratur untuk menjaga kebugaran tubuh sebelum dan saat hamil.  

3. Turunkan berat badan saat merencanakan kehamilan dengan menjalani pola makan sehat secara permanen.  

Itulah beberapa penyebab diabetes gestasional pada ibu hamil yang perlu Anda waspadai Moms agar tidak berdampak pada ibu dan janinnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.

Bikin Pengen Jalan-Jalan, Ini 7 Rekomendasi Film Tentang Travelling Penuh Petualangan

Dijamin jadi auto pengen jalan-jalan, simak beberapa rekomendasi film yang bertema travelling berikut ini.

Sinopsis People We Meet on Vacation, Film Romantis Adaptasi Novel Tayang di Netflix

Simak dulu sinopsis lalu jadwal tayang dan daftar pemain film People We Meet on Vacation sebelum tayang di Netflix. 

Promo CFC Paket Rame Lewat Ojol, Makan Berdua sampai Berempat Mulai Rp 33.000-an

CFC hadirkan promo Paket Rame melalui ojol kesayangan. Tersedia paket makan berdua hingga berempat mulai Rp 33.000-an saja.

Angka Pasien Kanker Serviks Masih Tinggi, Radioterapi Jadi Satu Pilar Utama Terapi

Kasus kanker serviks di Indonesia masih tinggi. Salah satu metode pengobatan utama adalah radioterapi.