M O M S M O N E Y I D
Santai

Wajib Tonton, 5 Variety Show Populer Korea Ini Miliki Konsep Acara Unik

Wajib Tonton, 5 Variety Show Populer Korea Ini Miliki Konsep Acara Unik
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Menampilkan program menarik, ini daftar rekomendasi variety show Korea yang memiliki konsep unik dan wajib ditonton.

Dunia hiburan Korea dikenal karena memiliki ragam pilihan variety show dengan konsep unik dan menarik.

Beberapa variety show berikut memiliki konsep program unik serta wajib ditonton penggemar acara ini:

Baca Juga: Selain Master Chef, Tonton 3 Variety Show Masak Populer Ini di Netflix

The Great Escape

Menganut konsep dari escape room, The Great Escape adalah sebuah variety show yang menceritakan upaya penyelamatan diri dari sebuah keadaan atau ruangan yang sengaja dikunci.

Anggota dari variety show ini harus memecahkan misteri dan mendapatkan clue yang bisa membantu mereka keluar dari ruangan tersebut.

Lalu, melanjutkan ke ruangan selanjutnya hingga berhasil mencapai ruangan akhir atau pembebasan dengan misi berbeda setiap episodenya.

Variety show ini dibintangi oleh Yoo Byung Jae, P.O, Dong Hyun Kim, Kim Jong Min, Kang Ho Dong, dan Shindong.

Physical: 100

Physical:100 mengumpulkan 100 orang terkuat di Korea untuk berkumpul bersama dalam suatu arena pertandingan. 100 orang dari berbagai kalangan, profesi, dan negara berkumpul menjadi satu di acara ini untuk mengikuti pertandingan adu kekuatan.

Tujuannya adalah untuk memenangkan hadiah 300 juta won dan mendapatkan gelar orang terkuat di Korea. Beberapa orang kuat yang terkenal di Korea pun juga membintangi acara ini.

Sebut saja, atlet judo dan martial art papan atas Korea Choo Sung Hoon atau Yoshihiro Akiyama yang populer dalam acara The Return of Superman.

Baca Juga: Physical: 100, Variety Show Baru Netflix Kumpulkan Peserta Kuat Untuk Adu Kekuatan

EXchange

Dengan konsep yang unik, variety dating show ini akan menampilkan kisah pesertanya yang dalam mencari pasangan. Namun, keunikan reality show ini adalah peserta yang hadir merupakan mantan satu sama lain.

Mereka pun juga diminta untuk berpura-pura tidak mengenal mantannya. Sehingga, acara ini akan memberikan kesempatan bagi peserta untuk memilih balikan kembali dengan mantan kekasihnya atau mencari cinta yang baru.

The Sixth Sense

Selanjutnya adalah The Sixth Sense. Variety show ini menampilkan tema di mana anggota dan bintang tamu harus menebak satu di antara 3 pilihan tempat yang dirasa palsu.

Salah satu dari 3 tempat yang mereka kunjungi dibuat seluruhnya oleh tim produksi hingga menyerupai tempat asli.

Di sini, kemampuan analisis mereka diuji untuk menebak mana dari ketiga tempat itu yang palsu dengan menggunakan indera keenam mereka atau sixth sense. 

Variety show ini dibintangi oleh Yoo Jae Suk, Oh Na Ra, Jeon So Min, Jessi, Mijoo (Lovelyz), dan Lee Sang Yeob.

Baca Juga: Berani Nonton? Simak 6 Rekomendasi Film Horor Asia di Netflix Berikut Ini

I Live Alone

Reality show I Live Alone adalah salah satu acara legendaris Korea yang menampilkan keseharian para selebriti, aktor, atlet, dan bahkan idol Kpop di rumahnya sebagai lajang.

Reality show asal Korea ini telah tayang sejak tahun 2013 yang menginspirasi banyak lajang untuk membuat konten a day in my life.

Tak hanya di rumahnya saja, keseharian bintang tamu di luar rumah seperti bekerja, belanja, liburan, hingga bertemu dengan keluarga maupun teman seharian juga turut direkam layaknya konten a day in my life.

Itulah tadi daftar variety show Korea dengan konsep unik yang wajib ditonton. Jangan lupa tonton, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Trik Makan Daging Sapi Tanpa Takut Asam Urat, Turunkan Purin Hingga 35%

Membeli daging sapi bukan lagi risiko asam urat jika tahu potongannya. Rib eye terbukti 84% lebih rendah purin dari hati sapi.

Samsung Galaxy A37 Siap Meluncur, Performa Exynos Siap Ungguli Samsung A36

Samsung Galaxy A37 diprediksi kembali ke chipset Exynos demi performa lebih stabil. Simak peningkatan signifikan dibanding Galaxy A36 di sini.

5 Alasan Ilmiah Membersihkan Rumah Jadi Kunci Meningkatkan Mood dan Kontrol Diri

Ingin hidup lebih sehat secara fisik dan mental? Orang dengan rumah bersih cenderung lebih sehat secara umum, lo.

Keluarga Tercinta Pasti Suka: 4 Resep Olahan Kepiting Lezat Paling Dicari

Punya stok kepiting tapi bingung mau masak apa? Dari Saus Padang hingga Sup, ini 4 resep kepiting paling favorit yang mudah dibuat.  

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 17 Januari 2026

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 17 Januari 2026, cek peluang kerja, strategi profesional, dan arah finansialmu.

Promo JSM Alfamart 15-18 Januari 2026, Diskon Biskuit Kaleng Jelang Ramadan

Cek katalog promo JSM Alfamart periode 15-18 Januari 2026 di sini untuk belanja hemat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret 16-18 Januari 2026, Cadburry-Lifebuoy Cair Diskon 25%

Promo JSM Indomaret periode 16-18 Januari 2026 hadir. Ada Diskon hingga 30% dan Harga Spesial untuk berbagai produk.

Promo JSM Alfamidi sampai 18 Januari 2026, Minyak Goreng Mulai Rp 9.000-an

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

30 Ucapan HUT BAZNAS ke-25 Tahun 2026 Penuh Apresiasi

Ucapan HUT BAZNAS ke-25 tahun berikut ini juga menjadi cara untuk mengapresiasi kinerja Badan Amil Zakat Nasional.​

Katalog Promo JSM Superindo Diskon hingga 45% Periode 16-18 Januari 2026

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 16-18 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.