InvesYuk

Usai Tembus 6.700, IHSG Berbalik Arah Pada Penutupan 24 Oktober 2023

Usai Tembus 6.700, IHSG Berbalik Arah Pada Penutupan 24 Oktober 2023

MOMSMONEY.ID - Pada penutupan perdagangan bursa pada Selasa (24/10), Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG mengalami penguatan. 

IHSG tercatat pada level 6.807 di penutupan Selasa (24/10) pukul 16.00. Padahal sehari sebelumnya, IHSG sempat tembus di 6.700 atau lebih tepatnya di 6.742.

Dari riset Mandiri Sekuritas, beberapa sentimen IHSG kemarin di antaranya saham-saham Eropa yang menguat didorong oleh laporan laba yang positif dari perusahaan-perusahaan besar, seperti Hermes dan UniCredit.

Kemudian, kenaikan sektor pertambangan karena harga logam yang mengalami kenaikan serta harga minyak yang menguat pada hari Selasa.

Kondisi ini mengembalikan sebagian dari kerugian pada hari sebelumnya, karena investor khawatir bahwa perang Israel-Hamas akan meluas menjadi konflik yang lebih luas lagi di wilayah pengekspor minyak. Hal ini berpotensi bisa mengganggu pasokan. 

Baca Juga: Sesi Pagi 24 Oktober 2023, IHSG Menguat 0,77% ke 6.793

Sementara dari dalam negeri, berita terkait emiten diantaranya kenaikan suku bunga di atas 5% sejak awal tahun masih menjadi tantangan bagi emiten properti seperti PT Bumi Serpong DamaiTbk (BSDE).

Berikutnya adalah Woori Finance Indonesia (BPFI) yang per 30 September 2023 mencatat laba Rp 64,18 miliar, naik  22% dari periode sama tahun sebelumnya Rp 52,45 miliar. 

Kemudian, ada emiten batubara, PT Garda Tujuh Buana Tbk (GTBO) mencatatkan penjualan US$ 44,24 juta sampai dengan 30 September 2023. 

Saham yang naik paling tinggi pada Selasa (24/10) adalah MTBO sebesar 34,83%, RODA naik 34%, dan GULA naik 25%. 

Sedangkan saham yang turun paling besar adalah GTBO sebanyak 21,11%, NPFG sebesar 20,9%, dan SRAJ sebesar 13,70%. 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News