M O M S M O N E Y I D
Hemat

Ulang Tahun di Richeese Factory, Ada Promo Paket Birthday Party Fasilitas Lengkap

Ulang Tahun di Richeese Factory, Ada Promo Paket Birthday Party Fasilitas Lengkap
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Merayakan ulang tahun sang buah hati tercinta dengan pesta meriah kini bisa langsung pesan ke gerai Richese Factory terdekat dengan memanfaatkan promo berikut ini.

Terbaru hadir mulai bulan Desember 2023 hingga seterusnya, Richeese Factory menyediakan promo paket Birthday Party yang dilengkapi dengan aneka fasilitas menggiurkan.

Pada paket Birthday Party dari Richeese Factory ini, Cheesemate akan mendapatkan fasilitas berupa:

  1. MC atau master of ceremony
  2. Topi ulang tahun
  3. Hadiah ulang tahun
  4. Template undangan digital
  5. Dekorasi (balon, flag, dan backdrop)
  6. Merchandise

Baca Juga: Promo McD Rayakan Ulang Tahun Anak dengan 4 Tema Baru Rp 12.500 per Paket

Birthday Party dari Richeese Factory
Birthday Party dari Richeese Factory

Adapun paket makanan yang bisa dipilih, terdiri atas 1 menu ayam + 1 minuman + 1 nasi. Khusus untuk ayamnya, Anda dapat memilih ayam rasa pedas / tidak pedas.

Sebagai informasi, terdapat 2 jenis ayam Richeese yang tidak pedas, yakni Richicken & Flying Chicken Non-Spicy.

Sementara 2 jenis ayam Richeese pedas bernama Fire Chicken & Flying Chicken Spicy.

Baca Juga: Promo Burger King Paket Ulang Tahun edisi Spider-Man, Banyak Mainan Cuma Rp 20.000

Berikut paket makanan “Teman Birthday Package” yang tersedia ialah:

Teman Birthday 1

  • 1 Richicken + 1 Nasi + 1 Minuman 12 oz + Birthday Merch
  • Harga mulai Rp 41.818 / paket

Teman Birthday 2

  • 1 Flying Chicken ukuran Personal (Spicy/Non-spicy) + 1 Nasi + 1 Minuman 12 oz + Birthday Merch
  • Harga mulai Rp 41.818 / paket

Teman Birthday 3

  • 1 Fire Chicken (level kepedasan dari 0-5) + 1 Nasi + 1 Minuman 12 oz + Birthday Merch
  • Harga mulai Rp 43.636 / paket

Teman Birthday dari Richeese Factory
Teman Birthday dari Richeese Factory

Baca Juga: Promo Wingstop Birthday Feast Isi Dada Paha Ayam Rp 58.000 Selama Bulan Juni 2023

Harga paket Teman Birthday Richeese Factory di atas belum termasuk pajak & dapat berbeda untuk setiap outlet yang tersedia.

Harga juga berlaku untuk pembelian Teman Birthday sebanyak 20 packs.

Total paket seharga mulai Rp 800.000-an per 20 anak, sudah termasuk berbagai fasilitas yang disediakan Richeese Factory.

Birthday Party dari Richeese Factory
Birthday Party dari Richeese Factory

Baca Juga: Promo KFC Chaki Birthday Meriah Dapat Makanan-Dekorasi Spesial

Yang semakin membuat paket Birthday Party dari Richeese Factory terasa istimewa ialah karena paket beserta fasilitas birthday merch-nya dapat dilakukan di outlet Richeese ataupun di rumah.

Untuk informasi Birthday at Home ada baiknya untuk menghubungi outlet Richeese terdekat Anda, selama pembelian Birthday at Home masih berlaku.

Untuk cheesemate yang ingin merayakan kemeriahan ulang tahun si kecil dengan teman-temannya, segera reservasi paket Birthday Party / Birthday at Home secepatnya ke outlet Richeese Factory terdekat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Sassuolo vs Juventus di Serie A, Rabu 7 Januari 2026: Jay Idzes Main?

Simak jadwal pertandingan Sassuolo vs Juventus pekan ke-19 Serie A 2025/2026, Rabu 7 Januari 2026 pukul 02.45 WIB di Mapei Stadium.

Biru Dingin Diprediksi Akan Jadi Tren Utama di 2026, Ini Cara Menggunakannya

Simak tren warna biru dingin yang diperkirakan akan mendominasi interior dan gaya hidup di tahun 2026 serta cara untuk mengaplikasikannya.

Tren Dekorasi Jendela 2026 yang Membuat Rumah Lebih Hangat dan Berkarakter

Yuk, simak tren dekorasi jendela 2026 yang lebih hangat, detail, dan fungsional untuk rumah modern agar terlihat rapi, estetik, dan nyaman.

8 Tren Desain Dapur 2026 yang Lebih Fungsional dan Nyaman untuk Hunian Modern

Yuk, kita lihat tren desain dapur 2026 yang mengutamakan fungsi, warna hangat, bahan alami, dan fitur kesehatan untuk rumah modern kamu.&l

Produk Herbal Mirip dengan Medis, Benarkah?

Ada anggapan penggunaan produk herbal yang dianggap sama dengan obat medis. Benarkah hal itu?       

Kebiasaan Hemat di 2026 yang Membuat Keuangan Lebih Aman Tanpa Terlihat Pelit

Berikut kebiasaan hemat di 2026 yang bisa bantu jaga keuangan tetap stabil, tenang, dan adaptif di tengah biaya hidup yang terus meningkat.  

Awas dengan Link Pembatalan Transaksi Palsu, Ini Cara Aman Hindari Modusnya

Yuk, simak link pembatalan transaksi palsu semakin banyak dan mengincar pengguna perbankan digital. Kenali ciri-cirinya supaya tidak jadi korban.  

8 Mitos tentang Kolesterol yang Tidak Perlu Dipercaya

Ini, lho, beberapa mitos tentang kolesterol yang tidak perlu dipercaya. Apa saja, ya? Intip selengkapnya di sini!

3 Manfaat Makan Bawang Putih saat Pilek, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa manfaat makan bawang putih saat pilek. Kira-kira apa saja, ya?                 

Siapa Darren Fletcher? Ini Sosok Pelatih Sementara Manchester United di Liga Inggris

Simak arah baru Manchester United bersama Darren Fletcher, mulai taktik bermain hingga tantangan berat saat tandang ke Burnley.