M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Terapkan bersama Pasangan, Ini 6 Tips Menabung untuk Biaya Menikah

Terapkan bersama Pasangan, Ini 6 Tips Menabung untuk Biaya Menikah
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Untuk calon pasutri, simak 6 tips menabung untuk biaya menikah berikut ini.

Sesederhana apapun konsep pernikahan yang Anda bersama pasangan pilih, tentu ada biaya tidak sedikit yang harus dikeluarkan.

Tak sampai di situ, kehidupan sehabis menikah pun membutuhkan biaya yang cukup banyak guna menunjang kelancarannya. Oleh sebab itu, sangat disarankan kepada para calon pasutri untuk benar-benar menyiapkan biaya pernikahan dengan perencanaan yang baik.

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) melalui website Siap Nikah membagikan 6 tips menabung untuk biaya menikah yang bisa dijadikan acuan bagi para calon pasutri. Berikut keenam tips tersebut:

Baca Juga: 4 Kesalahan Memakai Sheet Mask di Malam Hari yang Sering Terjadi

1. Tentukan budget pernikahan

Tips menabung untuk biaya menikah yang pertama yaitu menentukan budget pernikahan. Ingat, ada kehidupan panjang yang harus Anda bangun bersama pasangan setelah menikah.

Jadi, sekali pun Anda menginginkan pernikahan impian yang memakan biaya besar, penting untuk menentukan budget pernikahan Anda bersama pasangan.

Mungkin bukan nominal pasti, tetapi lebih ke rentang biaya yang ingin Anda keluarkan. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah mengalokasikan dana untuk keperluan pernikahan.

2. Buka rekening khusus tabungan pernikahan

Tips menabung untuk biaya menikah yang kedua yaitu membuka rekening khusus tabungan pernikahan.

Ketika budget dan tanggal sudah ada dalam rencana, mulailah menabung. Untuk memastikan tabungan pernikahan Anda benar-benar digunakan untuk menikah, Anda dan pasangan bisa membuat akun khusus untuk tabungan pernikahan.

Keberadaan akun ini akan memastikan Anda dan pasangan sama-sama terlibat untuk mewujudkan pernikahan impian. Akun ini juga akan memudahkan Anda maupun pasangan untuk memeriksa tabungan yang sudah terkumpul dan pengeluaran yang sudah terpakai selama persiapan.

3. Rutin menabung

Tips menabung untuk biaya menikah yang ketiga yaitu rutin menabung. Mungkin sebulan sekali, seminggu sekali, atau dua minggu sekali, Anda harus rutin menyisihkan uang untuk dimasukkan ke akun pernikahan yang sudah Anda persiapkan. Begitu juga dengan pasangan.

Pastikan kewajiban menabung ini sudah dikomunikasikan sedari menentukan budget. Sehingga, persiapan pernikahan Anda tidak berat sebelah secara finansial.

Baca Juga: Ini 5 Rahasia Hidup Sehat dan Panjang Umur ala Orang Jepang

4. Sepakat dalam hal-hal yang menjadi prioritas

Tips menabung untuk biaya menikah yang keempat yaitu menyepakati hal-hal yang menjadi prioritas.

Tentukanlah prioritas pengeluaran. Apapun konsep pernikahannya, banyak detail yang harus Anda pastikan ada saat hari-H. Jadi, coba duduk bersama pasangan lalu buat daftar prioritas berisi hal-hal yang diperlukan untuk pernikahan.

Dengan begitu, Anda dan pasangan akan lebih mudah menentukan hal-hal yang bisa dan diperbolehkan untuk mengeluarkan biaya relatif tinggi, serta hal lain yang bisa diminimalkan pengeluarannya. Misal, jika Anda ingin membeli gaun pengantin dari desainer favorit, maka pengeluaran untuk bulan madu bisa Anda siasati dengan pergi ke tempat yang lebih terjangkau.

5. Temukan inklusivitas saat mencari lokasi pernikahan

Tips menabung untuk biaya menikah yang kelima yaitu menemukan inklusivitas saat mencari lokasi pernikahan.

Ada beberapa bagian dalam persiapan pernikahan yang bisa Anda dapatkan dengan harga terjangkau tanpa harus menghancurkan impian Anda. Contohnya, mencari venue pernikahan yang menawarkan paket all-inclusive.

Tak hanya menawarkan ruang untuk pesta hari pernikahan, paket ini juga termasuk katering, jasa layanan selama acara, hingga akomodasi bagi para undangan ketika Anda memutuskan untuk menikah di tempat yang jauh dari keramaian. Alhasil, Anda bisa mengelola tabungan dengan lebih leluasa sekaligus memberikan ekstra biaya untuk hal-hal lainnya.

6. Lakukan proyek DIY

Tips menabung untuk biaya menikah yang keenam yaitu melakukan proyek DIY. Tatkala Anda memilih pernikahan yang lebih intim dan hanya dihadiri oleh sanak saudara serta sahabat, tentu jumlah tamu undangan sudah diketahui.

Jadi, Anda bisa meminta bantuan orang terdekat untuk melakukan proyek DIY atau Do It Yourself seperti menuliskan nama-nama penerima undangan, membungkus souvenir pernikahan, atau membuat centerpiece yang akan menghiasi sudut-sudut ruangan.

Selain semakin mendekatkan diri dengan orang-orang tersayang, cara ini juga bisa menghemat pengeluaran karena Anda tidak perlu menyewa jasa untuk mencetak undangan atau membungkus souvenir pernikahan.

Demikian 6 tips menabung untuk biaya menikah. Semoga informasi ini membantu Anda dan pasangan yang sedang mempersiapkan pernikahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.