Santai

Sinopsis Joseon Attorney, Drakor Sageuk Baru Woo Do Hwan dan Bona WJSN

Sinopsis Joseon Attorney, Drakor Sageuk Baru Woo Do Hwan dan Bona WJSN

MOMSMONEY.ID - Akan segera tayang pada akhir bulan ini, simak sinopsis drama Korea atau drakor terbaru berjudul Joseon Attorney.

Dunia hiburan Korea kembali akan merilis drama Korea terbaru pada akhir bulan ini. Joseon Attorney adalah drakor terbaru dengan tema sageuk atau kerajaan.

Menariknya, drakor Joseon Attorney turut dibintangi oleh sederet bintang populer di K-drama. Yakni, Woo Do Hwan, Bona WJSN, dan Cha Hak Seon.

Baca Juga: Ini 7 Film dan Drama Korea Dibintangi Yoo Ah In yang Lagi Tersandung Kasus

Berlatar kehidupan di masa Dinasti Joseon, seorang pria bernama Kang Han Soo (Woo Do Hwan) memiliki impian untuk menjadi pengacara.

Tujuan utamanya bukan untuk hal mulia, melainkan buat balas dendam pada orang-orang yang harusnya bertanggungjawab atas kematian orang tuanya.

Hari ke hari, kemampuannya sebagai pengacara semakin mumpuni dan dikenal. Hingga ia pun harus masuk dalam kehidupan kerajaan.

Ia bertemu dengan seorang putri kerajaan Lee Yeon Joo (Bona) dan seorang jaksa bernama Yoo Ji Sun (Cha Hak Seon).

Baca Juga: Alur Tak Tertebak, 6 Drakor Populer Ini Memiliki Tema Time Traveler Beragam Genre

Putri Lee Yeon Joo adalah seorang putri yang peduli pada kehidupan negerinya dan juga orang-orang terkasih di dekatnya.

Sedangkan sang jaksa, Yoo Ji Sun, adalah jaksa tegas yang selalu ingin menuntut keadilan bagi seluruh orang.

Ketiganya kemudian saling terlibat dalam beberapa kasus hukum yang terjadi di masa Dinasti Joseon.

Bagi yang penasaran dengan kehidupan pengacara dan jaksa dari Dinasti Joseon, jangan lupa untuk tonton drama Korea Joseon Attorney ini, ya.

Drakor Joseon Attorney sendiri dijadwalkan akan rilis secara perdana pada 31 Maret 2023 nanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Survei KG Media

TERBARU

10 Sayuran yang Bagus untuk Dikonsumsi Penderita Diabetes, Apa Saja ya?

Ayo konsumsi! Inilah beberapa jenis sayuran yang bagus untuk dikonsumsi penderita diabetes.         

Apa Saja yang Baru dari Apple iOS 18.4? Simak Pembaruan Berikut

Apa saja yang baru dari Apple iOS 18.4? Apple terus update sistem operasi iOS dengan berbagai fitur baru untuk meningkatkan pengalaman pengguna.

Manfaat Daun Sambiloto untuk Mengobati Asam Urat, Begini Cara Konsumsinya

Yuk, cari tahu tentang manfaat daun sambiloto untuk mengobati asam urat dan cara konsumsinya di sini!

Ini Daftar Tarif Impor Resiprokal AS, Indonesia Kena Tambahan 32%

Presiden AS menyebutkan selama ini mengalami ketidakseimbangan pengenaan tarif impor, sehingga menyebabkan defisit neraca dagang yang lebar

6 Tips Makeup untuk Jerawat dan Bekas Jerawat, Wajah Auto Flawless!

Punya masalah jerawat dan bekas jerawat? Berikut MomsMoney bagikan 6 tips makeup untuk jerawat dan bekas jerawat.

4 Cara Menggunakan Contour Wajah untuk Pemula, Perhatikan Formulanya!

 Apabila Moms adalah seorang pemula dalam dunia makeup, yuk simak 4 cara menggunakan contour wajah untuk pemula ini.

6 Tips Makeup untuk Membuat Gigi Terlihat Putih, Selamat Tinggal Gigi Kuning!

Gigi kuning bikin ga percaya diri? Ikuti 6 tips makeup untuk membuat gigi terlihat putih berikut ini.

5 Tips Mengatur Keuangan Setelah Lebaran agar Kembali Stabil

Catat dan terapkan, inilah 5 tips mengatur keuangan setelah Lebaran. Simak informasinya sampai akhir, Moms.

Oppo A5 Pro Punya Fitur Terbaik yang Wajib Dicoba! Ini Penjelasan Lengkapnya

Oppo A5 Pro punya fitur terbaik seperti fotografi berbasis AI, daya baterai besar dan tahan air. OPPO A5 Pro mendapat peringkat IP69.

Kumpulan Gift Code Ojol The Game 3 April 2025 Terupdate dari Codexplore

Cek kumpulan gift code Ojol The Game 3 April 2025 terupdate dari Codexplore di sini. Redeem sekarang!